Honor of Kings Raih Peringkat Teratas di Banyak Negara, Kompetitor Ketar Ketir?

Game Honor of Kings. (Sumber: Instagram.com/@honorofkings.indonesia)

Indogamers.com -Secara resmi Honor of Kings (HoK) diluncurkan pada 20 Juni 2024 dan meraih peringkat teratas dalam kategori game terpopuler di banyak negara.

Game Honor of Kings diterbitkan oleh Level Infinite dan pengembang TiMi Studio Group, menyediakan 85 hero awal dan Sun Ce pada bulan pertama untuk uji coba secara gratis oleh pemain.

Selain itu, pemain yang ikut bermain dalam acara tertentu memiliki kesempatan untuk membuka hingga 28 hero dan 21 skin hero secara gratis.

Baca Juga: 4 Laptop Gaming ASUS Terbaik yang Wajib Dimiliki Para Gamer. Bikin Game Jadi Lebih Seru

HoK Sukses di Berbagai Negara

Honor of Kings menorehkan pretasi dengan menduduki posisi teratas terpopuler di App Store dan Google Play Store di berbagai negara, termasuk Indonesia.

Kepopuleran game ini tak hanya dirasakan di Asia Tenggara, tetapi juga di Amerika Serikat, Eropa, Jepang, Korea Selatan, dan Amerika Latin.

Perilisan game Honor of Kings disambut baik oleh para penggemar di seluruh dunia dengan diikuti para influencer dari Indonesia, Malaysia, Filipina, Kamboja, dan Myanmar.

Baca Juga: Daftar ID Sakura School Simulator Toko Boneka dan Cara Menggunakannya

Para Influencer tersebut berpartisipasi dalam SEA All-Star Showmatch yang merupakan pertandingan eksibisi antar pemengaruh ternama di Asia Tenggara yang telah digelar pada 29 Juni 2024.

Pencapaian luar biasa ini menunjukkan antusiasme tinggi para gamer terhadap Honor of Kings dengan perpaduan gameplay yang seru dan berbagai fitur menarik menjadi daya tarik utama pada game ini.****

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI