5 Mantan Pro Player Mobile Legends yang Beralih Menjadi Streamer, Ada Idolamu?

Tuturu (FOTO: Tuturu/Instagram/dky_tuturu)

Indogamers.com - Halo sobat gamers! Siapa di sini yang gak kenal dengan dunia esports?

Semakin hari, industri esports makin melejit dan menawarkan berbagai peluang karir yang menggiurkan.

Salah satu tren yang lagi hangat di kalangan pro player Mobile Legends adalah pensiun dari kompetisi dan beralih menjadi streamer game.

Baca Juga: Streamer Game Ini Klaim akan Undang Donald Trump untuk Bahas Counter-Strike 2

Dengan menjadi streamer, mereka tetap bisa menyalurkan passion di dunia gaming sambil berbagi ilmu dan pengalaman dengan para fans setia.

Gak cuma itu, jadi streamer juga memberikan kebebasan lebih buat para mantan pro player ini untuk bermain game kesukaan mereka tanpa tekanan kompetisi. Mereka bisa lebih santai, berinteraksi langsung dengan para penonton, dan tentu saja, tetap menghasilkan cuan dari donasi, sponsorship, dan banyak lagi.

Nah, penasaran kan siapa saja para mantan pro player yang kini sukses beralih jadi streamer? Yuk, simak daftar berikut dan lihat bagaimana mereka tetap bersinar di dunia gaming!

Baca Juga: Mau Jadi Streamer Game? Ini Beberapa Hal yang Harus Kamu Perhatikan Untuk Memulainya

1. Tuturu

Tuturu

Diky atau bisa dikenal sebagai Tuturu, merupakan mantan pro player dari RRQ Hoshi yang kini menjadi streamer.

Tuturu berhenti sebagai pro player karena adanya masalah Kesehatan pada tangannya yang membuatnya tidak bisa melanjutkan karirnya.

Sebelum pensiun, Tuturun sempat membawa RRQ Hoshi juara MPL ID Season 4, MPL ID Season 5 dan Runner Up M1.

Baca Juga: Kamu Pemain Pemula Dota 2? Tonton 5 Streamer ini Biar Makin Jago

2. Emperor

Jonathan Liandi

Jonathan Liandi atau dikenal dengan Emperor, mantan pro player EVOS Esports yang kini sukses sebagai streamer di Youtube.

Sebelum pensiun dan memutuskan menjadi streamer, Jonathan Liandi berhasil membawa timnya juara Piala Presiden Esport 2019 Qualifier Surabaya.

3. Oura

Eko "Oura" Julianto

Eko Julianto atau akrab dikenal Oura dikenal sebagai streamer dan saat ini co-founder tim GPX, setelah pension sebagai pro player Mobile Legends EVOS Legends.

Oura memutuskan pensiun setelah menjuarai MPL ID Season 4 dan M1.

Baca Juga: Daftar Streamer Dota 2 Paling Populer di Indonesia

4. Jess No Limit

Jess No Limit

Dengan nama panggung Jess No Limit, Tobias Justin adalah mantan pro player EVOS yang kini berkarir sebagai streamer.

Sebelum jadi streamer, Jess No Limit dikenal sebagai salah satu pemain unggulan EVOS Legends.

5. Godiva

Godiva

Setelah meninggalkan tim Aura esport, Godiva, dengan nama asli Erico, kini berkarir sebagai streamer dan coach di salah satu tim esport.

Demikian, beberapa mantan pro player yang kini menjalani karir menjadi streamer. Adakah idolamu?***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI