logo

Kapan MPL ID Season 15 Digelar dan Bagaimana Cara Menontonnya? Ini Jawabannya

Maverikf14
Rabu 05 Februari 2025, 08:21 WIB
Ilustrasi turnamen Mobile Legends. (FOTO: mpl.com)

Ilustrasi turnamen Mobile Legends. (FOTO: mpl.com)

Indogamers.com-Para pencinta turnamen Mobile Legends: Bang Bang pastinya tak sabar menanti kapan dimulainya kompetisi Mobile Legends Professional League (MPL) Indonesia (ID) Season 15.

Turnamen bergengsi di Tanah Air ini akan kembali mempertemukan tim-tim elite MLBB untuk bertaruh memperebutkan gelar juara, prize pool luar biasa, serta tiket menuju MSC 2025 Esports World Cup (EWC).

MPL ID Season 14 dimenangkan oleh Team Liquid (ID) setelah sukses menumbangkan RRQ Hoshi di laga final.

Baca Juga: Bandai Namco Gandakan Investasi di Studio Game India Super Gaming

Persaingan makin ketat

Memasuki musim atau season 15, persaingan antar tim semakin ketat. Hal tersebut terlihat dari sejumlah perubahan di tim-tim calon peserta.

Salah satu tim yang mencoba memperbaiki nasibnya di MPL ID Season 15 adalah Evos. Penambahan dan pemilihan roster, seiring kehadiran Kyy, misalnya, memperkuat tim ini.

Bigetron juga sangat serius mempersiapkan dirinya. Kehadiran duo impor dari Filipina, Ezmax dan Light, menambah daya gedor mereka memasuki season 15.

mpl.com

9 tim peserta

Sembilan tim akan bertanding menjadi yang terbaik di season 15 ini. Kesembilan tim tersbut adalah:

  • EVOS

  • Bigetron Alpha

  • RRQ Hoshi

  • Team Liquid ID

  • Geek Fam

  • Alter Ego

  • Dewa United

  • Rebellion (kini menjadi NAVI)

  • ONIC eSports

Kapan MPL Indonesia Season 15 Dimulai?

MPL ID Season 15 dijadwalkan akan berlangsung pada Maret 2025. Kompetisi ini tetap mengusung format yang sama seperti musim sebelumnya yang terbagi dalam dua babak utama, yakni Regular Season dan Playoff.

Regular Season akan berlangsung selama sembilan minggu dan sembilan tim peserta akan saling berhadapan untuk mengumpulkan poin. Setelah fase ini berakhir, enam tim terbaik akan melaju ke babak Playoff untuk menentukan siapa yang berhak menjadi juara MPL ID S15.

Baca Juga: MPL ID Season 15, Detail Format, Daftar Tim, dan Informasi Lainnya

mpl.com

Cara Menonton MPL ID Season 15

Kompetisi ini sejatinya digelar secara offline di MPL Arena. Bagi para penggemar yang ingin menyaksikan MPL ID S15 secara langsung, pertandingan akan digelar di MPL Arena, XO Hall, Tanjung Duren, Jakarta Barat.

Bagi yang ingin menyaksikan secara daring, MPL ID S15 dapat disaksikan melalui berbagai platform streaming

  • YouTube MPL Indonesia

  • YouTube Mobile Legends: Bang Bang (dengan opsi bahasa Inggris dan Indonesia)

  • YouTube MDL Indonesia

Tak cuma melalui kanal resmi, pertandingan juga biasanya akan dimeriahkan oleh KOL atau influencer Mobile Legends dengan program watch party melalui platform YouTube dan TikTok sebagai alternatif bagi para penggemar untuk menikmati pertandingan dengan suasana yang lebih interaktif.

Untuk informasi update tentang turnamen MPL ID Season 15, kamu bisa mengetahuinya melalui web resmi MPL dengan link: https://id-mpl.com/ atau juga melaluio media sosial resmi MPL ID.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
E-Sport

MPL ID Season 15, Detail Format, Daftar Tim, dan Informasi Lainnya

Selasa 04 Februari 2025, 19:19 WIB
undefined
E-Sport

Roster EVOS untuk MPL ID Season 15, Kyy dan Alberttt Jadi Amunisi Baru

Minggu 02 Februari 2025, 05:53 WIB
undefined
E-Sport

Update Bursa Transfer MPL ID Season 15, Sejarah Baru Tercipta

Senin 03 Februari 2025, 08:36 WIB
undefined
E-Sport

Bigetron Alpha Kedatangan Pelatih dan Roster Impor Filipina, Sangat Serius Sambut MPL ID Season 15

Senin 03 Februari 2025, 10:04 WIB
undefined
E-Sport

Tukar dengan Hengky, Anavel Resmi Gabung ke Bigetron Alpha untuk MPL ID Season 15

Senin 03 Februari 2025, 16:55 WIB
undefined
E-Sport

Roster Bigetron Alpha di MPL ID Season 15, Ada Anavel dan 2 Impor Filipina

Senin 03 Februari 2025, 17:49 WIB
undefined
News Update
Mobile19 Januari 2026, 21:08 WIB

Tanpa Kuota! 7 Game Android Offline Terbaru 2025, Aksi Parkour Project Jazz hingga Horor Melankolis

Januari 2026 banjir game mobile offline keren! Kami rangkum 7 game Android terbaik 2025, dari Waterpark Simulator yang adiktif hingga action platformer Shadow of the Orient. Cocok buat grinding tanpa kuota!
Tanpa Kuota! 7 Game Android Offline Terbaru 2025: Aksi Parkour Project Jazz hingga Horor Melankolis(FOTO: Systaseis Games)
Mobile19 Januari 2026, 21:05 WIB

Wajib Coba! 8 Game Simulasi Kehidupan Terbaik 2025, Jalani Hidup Kedua Paling Santai di Mobile!

Pernah ingin memulai hidup baru yang lebih bebas? Kami rangkum 8 Game Life Simulator Android & iOS (Offline/Online) terbaik 2025. Dari bangun kota impian hingga jadi YouTuber terkenal, temukan dunia virtual Anda di sini!
Wajib Coba! 8 Game Simulasi Kehidupan Terbaik 2025, Jalani Hidup Kedua Paling Santai di Mobile!(FOTO: Systaseis Games)
Console19 Januari 2026, 21:01 WIB

Jaminan Anti Kecewa! 8 Masterpiece PS5 dengan Skor 90+ Metacritic yang Wajib Kamu Koleksi

Lagi cari game PS5 terbaik yang pasti seru? Kami rangkum 8 game dengan skor 90+ Metacritic: dari RPG 100 jam hingga aksi epik Spider-Man. Cek daftar lengkapnya di sini!
Jaminan Anti Kecewa! 8 Masterpiece PS5 dengan Skor 90+ Metacritic yang Wajib Kamu Koleksi(FOTO: NextGenGamers)
Console19 Januari 2026, 20:57 WIB

Uji Nyali! 8 Game Horror PS5 Terbaik 2025, Dari Remake Legendaris hingga Teror Psikologis

Lampu mati, headset on! Inilah 8 game horror PS5 paling menakutkan tahun 2025. Dari Silent Hill 2 Remake hingga SOMA yang memutar otak, siapkan mentalmu untuk kengerian ini!
Uji Nyali! 8 Game Horror PS5 Terbaik 2025: Dari Remake Legendaris hingga Teror Psikologis(FOTO: NextGenGamers)
Console19 Januari 2026, 20:53 WIB

Masa Depan Gaming di Genggaman! 8 Game PS5 Next-Gen Paling Dinanti 2026-2027

Siap-siap! GTA 6, Wolverine, hingga The Witcher 4 siap menggebrak PS5 pada 2026-2027. Simak bocoran visual Unreal Engine 5 dan tanggal rilis resminya di sini!
Masa Depan Gaming di Genggaman! 8 Game PS5 Next-Gen Paling Dinanti 2026-2027(FOTO: NextGenGamers)
Console19 Januari 2026, 20:50 WIB

Tahun Gaming Terbaik! 8 Masterpiece PS5 2025 dengan Skor 90+ Metacritic, Wajib Main Sebelum Menyesal!

Tahun 2025 adalah surganya para gamers! Kami rangkum 8 game PS5 terbaik dengan skor 90+ Metacritic, dari indie GOTY Claire Obscure hingga kembalinya Hollow Knight: Silk Song.
Tahun Gaming Terbaik! 8 Masterpiece PS5 2025 dengan Skor 90+ Metacritic, Wajib Main Sebelum Menyesal!(FOTO: NextGenGamers)
Console19 Januari 2026, 20:46 WIB

8 Game PS5 Paling Adiktif 2025, Siap-Siap Kehilangan Ratusan Jam

Awas, 8 game PS5 ini punya gameplay loop yang bikin kecanduan! Dari narasi Baldur's Gate 3 hingga perang galaksi Helldivers 2, inilah daftar game yang bakal bikin kamu lupa waktu.
8 Game PS5 Paling Adiktif 2025, Siap-Siap Kehilangan Ratusan Jam(FOTO: NextGenGamers)
Mobile19 Januari 2026, 20:42 WIB

8 MMORPG Android Terbaik 2025, Dari Blue Protocol SEA hingga Legend of Yumir

Cari MMORPG mobile dengan action combat brutal dan grafis konsol? Simak 8 MMORPG Android terbaru 2025, mulai dari Blue Protocol SEA hingga Legend of Yumir yang bisa menghasilkan kripto!
8 MMORPG Android Terbaik 2025, Dari Blue Protocol SEA hingga Legend of Yumir(FOTO: Daftar Game ID)
Console19 Januari 2026, 20:39 WIB

8 JRPG Terbaik 2025 (GOTY Edition), Dari Suikoden HD hingga Inazuma Eleven Terbaru

Tahun 2025 banjir JRPG masterpiece! Simak 8 JRPG terbaik mulai dari remaster legendaris Suikoden 1&2 HD, remake Dragon Quest, hingga inovasi tactical football Inazuma Eleven.
8 JRPG Terbaik 2025 (GOTY Edition), Dari Suikoden HD hingga Inazuma Eleven Terbaru(FOTO: Joel RPG)
Mobile19 Januari 2026, 20:26 WIB

Gadget Kamu Siap? 8 Game Mobile AAA Paling Diantisipasi 2026: Kualitas Konsol di Genggaman!

Tahun 2026 adalah era baru mobile gaming! Dari MMORPG Horizon Steel Frontier hingga fenomena Palworld Mobile, inilah 8 game Android & iOS dengan grafis konsol paling dinanti.
Gadget Kamu Siap? 8 Game Mobile AAA Paling Diantisipasi 2026: Kualitas Konsol di Genggaman!(FOTO: Jokers Den)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2026 IndoGamers. All rights reserved.