logo

Persiapan Singkat, Hasil Maksimal: Timnas Valorant dan MLBB Indonesia Catat Prestasi Gemilang di CAEC 2025

sentarozi
Senin 22 September 2025, 20:46 WIB
Persiapan Singkat, Hasil Maksimal: Timnas Valorant dan MLBB Indonesia Catat Prestasi Gemilang di CAEC 2025(FOTO: PBESI)

Persiapan Singkat, Hasil Maksimal: Timnas Valorant dan MLBB Indonesia Catat Prestasi Gemilang di CAEC 2025(FOTO: PBESI)

ASEAN Esports Competition 2025 (CAEC) yang berlangsung di kota Nanning, Tiongkok, 17 - 19 September 2025 resmi selesai. Dengar waktu persiapan yang sangat singkat, Timnas Esports Indonesia tetap berhasil tampil konsisten dan mencatatkan prestasi membanggakan di nomor Valorant dan MLBB.

Dominasi Indonesia di CAEC 2025

Hanya dalam waktu dua minggu sejak dibentuk oleh Badan Timnas Esports Indonesia, Timnas Esports nomor Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) berhasil menorehkan prestasi membanggakan dengan merebut medali perunggu setelah melalui perjuangan yang tidak mudah.

Tim yang diperkuat oleh Zulfikar, Kenley Nathaniel Zefanya, Kenneth Marcello, Muhammad Nur Efandy Yusuf, dan Sultan Muhammad, di bawah arahan pelatih Muhammad Farizudin, mampu membuktikan kekompakan dan mental juara meski dengan persiapan yang sangat singkat.

Perjalanan babak Fase Grup A kembali berlanjut, setelah melalui laga awal yang cukup menegangkan pada pertandingan hari pertama yang bergulir pada Kamis, 18 September 2025. Indonesia menunjukkan taringnya dengan mengalahkan Malaysia dan Thailand pada pertandingan hari kedua yang berlangsung pada Jumat, 19 September 2025. Kemenangan ini menjadi titik balik yang membuat Zulfikar dan kawan-kawan tampil percaya diri untuk menghadapi babak selanjutnya.

Namun, di pertandingan semifinal perjalanan Zulfikar dan kawan-kawan tidak mulus. Mereka harus berhadapan dengan Tiongkok sebagai tuan rumah yang juga merupakan salah satu juara favorit. Tim Indonesia harus menerima kekalahan dengan skor akhir 0-2.

Kendati demikian, semangat para Atlet di tim Indonesia tidak meredup. Zulfikar dan kawan-kawan kembali tampil mendominasi saat perebutan medali perunggu menghadapi Myanmar. Pertandingan berlangsung ketat hingga gim penentuan, sebelum akhirnya Indonesia memastikan kemenangan 2-1 dan menutup turnamen dengan bangga

Kapten Timnas Esports Indonesia nomor MLBB, Kenneth “Super Kenn” Marcello, menuturkan,

“Kami mungkin belum meraih hasil terbaik, namun peringkat ketiga ini sudah sangat berarti bagi kami. Dengan persiapan yang begitu singkat, kami bisa membuktikan diri mampu bersaing bahkan melawan tim-tim yang sudah lama berproses bersama. Rasanya bangga sekali bisa membawa pulang medali dan menunjukkan bahwa kerja keras dalam waktu singkat pun bisa menghasilkan sesuatu yang membanggakan,”

Sementara itu, Timnas Valorant Indonesia tampil sangat gemilang. Diperkuat oleh Rayhan Filardhi Azhar, Thomas Alfiantino, Lingardi Putra, Davin, dan Alehandro Fabain, serta dipimpin pelatih Baskoro Dwi Putra, tim ini berhasil mengibarkan Merah Putih di podium tertinggi dengan raihan medali emas.

Kombinasi prestasi MLBB dan Valorant menegaskan dominasi Indonesia di CAEC 2025, sekaligus membuktikan bahwa Indonesia mampu bersaing dan menjadi kekuatan baru di panggung Esports Asia. Ketua Umum PB ESI, Jenderal Pol. (P.) Prof. DR. Budi Gunawan S.H., M.Si., Ph.D., memberikan apresiasi penuh atas semangat dan perjuangan luar biasa dari kedua tim.

“Saya sangat bangga atas perjuangan para pemain. Dengan persiapan yang begitu singkat, mereka mampu menunjukkan disiplin, kekompakan, dan mentalitas pantang menyerah hingga akhirnya berhasil mempersembahkan medali untuk Indonesia. Capaian ini bukan hanya soal hasil pertandingan, tetapi juga bukti bahwa anak-anak bangsa mampu beradaptasi dengan cepat dan mengibarkan Merah Putih di kancah internasional.”

Mental Juara di Tengah Keterbatasan

Perjalanan Timnas Esports Indonesia nomor MLBB dan Valorant di CAEC 2025 memang bukanlah jalan yang mudah. Dengan waktu persiapan yang sangat singkat, para pemain harus beradaptasi cepat, menyatukan strategi, dan membangun kekompakan dalam tempo yang terbatas.

Tapi, dari keterbatasan inilah muncul semangat juang dan mental juara yang luar biasa. Hingga akhirnya Tim Indonesia mampu membuktikan diri sebagai tim yang solid dan layak diperhitungkan. Catatan prestasi gemilang yang datang dari nomor Valorant dengan berhasil meraih medali emas dan medali perunggu di nomor MLBB menjadi bukti Esports Indonesia mampu bersaing di semua cabang gim berbasis mobile dan PC gaming. Kombinasi pencapaian ini menjadi momentum penting untuk memperkuat posisi Indonesia sebagai salah satu pusat kekuatan Esports di kawasan Asia.

Ke depan, PB ESI meyakini dengan dukungan yang berkelanjutan prestasi ini akan menjadi awal dari lompatan yang lebih besar. Esport Indonesia siap mendunia dan menjadi inspirasi melalui talenta-talenta terbaiknya.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
E-Sport

Yakin Lolos ke Grand Final, Kyong BTR Ungkap Penyebab Dominasi Thailand di Pekan ketiga babak Knockout FFWS SEA 2025

Kamis 04 September 2025, 12:58 WIB
undefined
E-Sport

Dream Team EVOS Rasya, Apakah Jadi Tim yang Paling Kuat di Skena Free Fire?

Sabtu 06 September 2025, 14:59 WIB
undefined
E-Sport

RRQ DUTZZ Yakin Tiket Grand Final Ada di Genggaman, Warning Tim Untuk Bermain Lebih Serius!

Jumat 12 September 2025, 09:44 WIB
undefined
E-Sport

Rookie Legacy, Dari Masa Sulit Jadi Gelar Juara, Mampukah Joooo Selamatkan TLID?

Sabtu 13 September 2025, 12:07 WIB
undefined
E-Sport

Derby Klasik dari Era ke Era, Warisan Emas Rivalitas Terlama

Sabtu 13 September 2025, 12:44 WIB
undefined
E-Sport

Geek Fam vs Alter Ego, Midlaner Inkonsisten, Saatnya Diganti atau Dikasih Kesempatan?

Sabtu 13 September 2025, 13:12 WIB
undefined
E-Sport

CAEC 2025: Indonesia Turunkan Skuad MLBB dan Valorant, Berikut Daftar Namanya

Senin 15 September 2025, 14:12 WIB
undefined
E-Sport

ONIC PH Resmi Pamerkan M6 Champion Skin Joy & FMVP Skin Beatrix "Sky Force Maverick" di Mobile Legends

Senin 15 September 2025, 16:44 WIB
undefined
E-Sport

3 EXP Laner Rookie MPL ID S16 yang Bikin Geger! Shogun, Qinn, Rendyy Bukan Pendatang Biasa!

Kamis 18 September 2025, 16:58 WIB
undefined
E-Sport

META Baru Project NEXT Bikin Geek Punya Harapan, ONIC vs EVOS Jadi Laga Super Big Match!

Jumat 19 September 2025, 14:28 WIB
undefined
News Update
News15 Januari 2026, 16:03 WIB

EA SPORTS FC Mobile Tour ke 5 Kota di Pulau Jawa, Intip Jadwal dan Ragam Keseruannya

EA SPORTS FC™ Mobile mendarat di Pulau Jawa dengan raga keseruan untuk menyapa komunitas pecinta game sepak bola.
EA SPORTS FC™ Mobile hadir di pulau jawa menyapa komunitas para pecinta game sepak bola dengan ragam keseruan (FOTO: Dok.fc mobile)
News15 Januari 2026, 15:48 WIB

Crystal of Atlan Sandstorm Journey: Update Level 70 dengan Misi Seru & Hadiah Epik

Sandstorm Journey, pembaruan terbesar level 70 di game MMORPG Crystal of Atlan, hadir denan peta terbaru Atlan, seperti Pemukiman Terapung dan Markas Ironhooks, menawarkan pengalaman bermain lebih menarik.
Crystal of Atlan Sandstorm Journey level 70 resmi hadir ikuti keseruan dan dapatkan hadiah epiknya (FOTO: Dok.Sandstorm Journey)
PC15 Januari 2026, 15:23 WIB

Mengenal Acer Aspire 14 AI dan 16 AI: Laptop Canggih yang Multi Tasking

ACER kenalkan laptop unggulan dari seri Aspire yang merupakan Acer Aspire 14 AI (A14-I71M/T) dan Acer Aspire 16 AI (A16-I71M/T)
Acer Aspire 14 AI (A14-I71M/T) dan Acer Aspire 16 AI (A16-I71M/T) (FOTO: Dok.Acer)
Guides15 Januari 2026, 11:06 WIB

Ubah Foto Pernikahan Menjadi Video Animasi dengan AI Ubah Foto Menjadi Video

Kamu dapat mengubah foto-foto pernikahan kamu menjadi pengalaman seperti film dengan bantuan teknologi AI seperti Pippit.
Pippit AI
E-Sport13 Januari 2026, 17:10 WIB

Tips Pro Granger Ala Gold Laner SRG Innocent, Auto Menang Ranked MLBB!

Gold Laner SRG Innocent yang tengah bermain di Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) World Championship M7 berbagi tips menang bermain hero Granger.
Gold Laner SRG Innocent di Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) World Championship M7 (FOTO: Dok.Moonton)
Gadget13 Januari 2026, 15:43 WIB

Fans HP Mungil Gigit Jari! Ini 3 Alasan Kenapa OnePlus Gak Bakal Rilis HP Compact dalam Waktu Dekat

Suka HP yang nyaman digenggam satu tangan? Sayangnya, OnePlus baru saja memberikan kabar pahit. Simak alasan kenapa mereka ogah bikin HP compact lagi di sini!
Fans HP Mungil Gigit Jari! Ini 3 Alasan Kenapa OnePlus Gak Bakal Rilis HP Compact dalam Waktu Dekat (FOTO: digitaltrends)
Gadget13 Januari 2026, 15:43 WIB

Bye-bye Tukang Intip! Samsung Bakal Pasang Layar Anti-Kepo di Semua Lini Galaxy S26

Lagi asyik mabar atau buka chat rahasia di tempat umum tapi takut diintip? Samsung Galaxy S26 punya solusinya lewat teknologi "Privacy Display" yang canggih abis!
Bye-bye Tukang Intip! Samsung Bakal Pasang Layar Anti-Kepo di Semua Lini Galaxy S26 (FOTO: digitaltrends)
News13 Januari 2026, 12:24 WIB

Event Free Fire Jujutsu Kaisen: Cursed Energy, Sekolah Jujutsu Bermuda Sampai Dengan Bundle Yuji Gratis!

Free Fire x Jujutsu Kaisen event seru yang akan hadir melalui event global Kebangkitan Jujutsu dan banyak hadiah juga keseruan lainnya.
Kolaborasi seru Free Fire x Jujutsu Kaisen segera hadir melalui event global jebangkitan jujutsu (FOTO: Dok.Garena)
E-Sport13 Januari 2026, 10:14 WIB

Alter Ego Jadi Tim Pertama Lolos Menuju Knockout M7, Nino dan Arfy Ungkap Kunci Kemenangan Mereka

Alter Ego (AE) resmi amankan tiket Knockout M7 dengan rekor sempurna! Simak alasan emosional di balik kemenangan atas Yangon Galacticos, mulai dari dendam scrim hingga misi balaskan kekalahan ONIC.
Alter Ego Jadi Tim Pertama Lolos Menuju Knockout M7, Nino dan Arfy Ungkap Kunci Kemenangan Mereka(FOTO: MPL ID)
E-Sport13 Januari 2026, 09:33 WIB

Solidaritas Indopride! Nino dan Alekk Yakin ONIC Esports Segera Panas dan Lolos ke Fase Knockout M7

Pemain Alter Ego, Nino dan Alekk, berikan dukungan penuh untuk ONIC Esports di M7. Alekk sebut ONIC hanya "belum panas" dan Nino ingin All Indonesian Final di posisi dua besar!
Solidaritas Indopride! Nino dan Alekk Yakin ONIC Esports Segera Panas dan Lolos ke Fase Knockout M7(FOTO: Indogamers/Rozi)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2026 IndoGamers. All rights reserved.