Gengs, Realme C67 Champion Pop-up Store Hadirkan Beragam Promosi Menarik Nih!

Realme secara resmi meluncurkan Realme C67 di Indonesia di kisaran harga dua jutaan saja. (FOTO: Realme Indonesia)

INDOGAMERS.COM - Realme secara resmi meluncurkan Realme C67 di Indonesia. Smartphone terbaru di lini realme C Series ini menjadi yang pertama menghadirkan kamera 108MP 3x In-sensor Zoom dan chipset Snapdragon 685 di kisaran harga dua jutaan saja.

INDOGAMERS MOBILE LEGENDS CHAMPIONSHIP x VAPORLAX

Untuk memeriahkan kehadiran perdana realme C67 di dunia, realme akan menghadirkan realme C67 Champion Pop-up Store di Jakarta, Manado, Medan, dan Surabaya. Realme C67 Champion Pop-up Store akan memberikan kesempatan bagi masyarakat Indonesia untuk menjadi yang pertama untuk mencoba secara langsung keunggulan smartphone Champion terbaru dari realme ini.

Realme C67 Champion Pop-up Store akan menyapa para anak muda dan menghadirkan rangkaian promosi dan kegiatan menarik di masing-masing kota pada periode 20 Desember 2023 - 7 Januari 2024. Jadi, tunggu informasi lebih lanjut mengenai realme C67 Champion Pop-up Store di kota-kotamu, ya!

Baca Juga: Resmi Meluncur, Realme C67 Catat Sejarah dengan Fitur Gila

Harga dan Ketersediaan realme C67

Realme C67 tersedia dalam dua pilihan warna, Sunny Oasis dan Black Rock dengan harga Rp2.599.000 (8GB+8GB*|128GB) dan Rp2.999.000 (8GB+8GB*|256GB).

Realme telah mengadakan Early Bird Sale untuk realme C67 khusus varian memori 8GB+8GB*|128GB pada 19-21 Desember 2023 lalu secara online di Shopee, Akulaku, dan realme.com, dengan penawaran khusus meliputi gratis voucher belanja Rp100.000, paylater dengan bunga 0%, promo bank up to Rp100.000, hingga gratis biaya pengiriman, syarat dan ketentuan berlaku. Sedangkan realme C67 varian 8GB+8GB*|128GB akan tersedia di seluruh Indonesia mulai 27 Desember 2023.

Baca Juga: Realme Rilis Ponsel Terakhir 2023, Realme C67 5G Bawa Kamera 50 MP

Realme C67 varian memori 8GB+8GB*|256GB akan tersedia melalui skema pre-order pada 19 Desember 2023 - 4 Januari 2024 pada platform penjualan online dan offline realme, serta toko mitra resmi. realme C67 (8GB+8GB*|256GB) akan tersedia di seluruh Indonesia mulai 5 Januari 2024.

Nikmati juga layanan purnajual khusus realme C67 seperti diskon 20% untuk realme Care, 1 Hour Service, Service Day (tanggal 16-18 setiap bulan), gratis anti gores, dan gratis biaya antar jemput.

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI

News

5 Game Horor Paling Ditunggu Tahun 2025 Kamis 23 Januari 2025, 10:03 WIB