logo

Menengok Kinerja Dapur Pacu Poco C65 yang Bakal Meluncur 4 Januari 2024 di Indonesia, Sudah Cocok untuk Gaming Belum Nih?

Nardi98
Minggu 24 Desember 2023, 11:41 WIB
POCO C65. (Sumber: GSM Arena)

POCO C65. (Sumber: GSM Arena)

Indogamers.com - Poco C65, HP terbaru dari sub-brand Xiaomi, segera rilis di Indonesia pada 4 Januari 2024.

Sebelumnya, smartphone ini sudah meluncur secara global sejak 5 November 2023.

Mengacu pada versi rilisan global, salah satu daya tarik Poco C65 terletak pada dapur pacu MediaTek Helio G85.

Bagaimana kinerja prosesor tersebut? Mari kita ulas lebih lanjut.

1. Chipset Gaming dengan Fitur Unggulan

MediaTek Helio G85 adalah chipset khusus HP gaming kelas menengah.

Chipset octa-core ini berkomposisi dua core Cortex-A75 kecepatan 2.0 GHz dan enam core Cortex-A55 kecepatan 1.8 GHz.

Agar menghasilkan grafis halus dan responsif, prosesor POCO C65 juga didampingi GPU Mali-G52 MC2.

2. HyperEngine Game Technology

Menukil laman resmi MediaTek, Helio G85 punya fitur unggulan HyperEngine Game Technology.

Fitur ini meningkatkan kinerja CPU, GPU, dan memori saat bermain game, sekaligus memastikan koneksi internet tetap stabil sekaligus hemat daya.

Baca Juga: Harga dan Spesifikasi POCO C65, HP yang Usung Performa Powerful dengan Kamera 50MP

Baca Juga: Miliki Segera! Ini 5 Keunggulan HP Gaming Itel P55 5G yang Harganya Cuma Rp 1 Jutaan

POCO C65.

3. Performa POCO C65

Untuk mengukur kinerja dapur pacu Poco C65, kita dapat menggunakan aplikasi benchmark, seperti Antutu dan Geekbench.

Aplikasi benchmark adalah aplikasi yang dapat menguji kinerja CPU, GPU, RAM, dan I/O dari sebuah smartphone.

Aplikasi benchmark memberi skor yang menunjukkan seberapa baik kinerja smartphone tersebut.

Menurut laporan Nano Review, skor Antutu Poco C65 yakni sekitar 239.419. sementara skor Geekbench-nya 409 (single-core) dan 1231 (multi-core).

Angka-angka tersebut menunjukkan bahwa Poco C65 punya performa cukup baik di kelasnya, terutama untuk gaming.

Hanya saja, skor benchmark tidak selalu mencerminkan pengalaman penggunaan harian.

Oleh sebab itu, kamu juga perlu mempertimbangkan faktor-faktor lain, seperti desain, layar, kamera, baterai, dan fitur.

4. Perbandingan dengan Chipset Lain

Mengacu pada Smartphone SoC Performance Ladder AnTuTu4, chipset MediaTek Helio G85 pada POCO C65 setara dengan Snapdragon 820, Snapdragon 660, Exynos 9611, Exynos 8890.

Chipset-chipset tersebut kinerjanya nyaris sama, kendati ada beberapa perbedaan dalam hal arsitektur, frekuensi, dan fitur.

Demikian sekilas performa POCO C65. Jika kamu ingin tahu lebih pasti, tunggu tanggal rilisnya.

INDOGAMERS MOBILE LEGENDS CHAMPIONSHIP x VAPORLAX
Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Gadget

Spesifikasi Lengkap dan Harga HP Gaming Itel P55 5G yang Menggiurkan Banget

Minggu 24 Desember 2023, 09:00 WIB
undefined
Gadget

Miliki Segera! Ini 5 Keunggulan HP Gaming Itel P55 5G yang Harganya Cuma Rp 1 Jutaan

Minggu 24 Desember 2023, 10:51 WIB
undefined
News Update
Gadget08 Mei 2024, 20:05 WIB

Deretan Kelebihan iPad Pro 2024

iPad Pro 2024 akan dibanderol dengan harga 1.000 dollar AS atau setara dengan Rp16 juta untuk varian WiFi Only, 256GB, layar 11 inci dengan kelebihan seperti betikut.
Apple iPad Pro 2024 (FOTO: engadget.com)
Guides08 Mei 2024, 19:59 WIB

Rekomendasi Build Karina Terbaik di Mobile Legends Season 32, Jaminan Savage di Land of Dawn!

Rekomendasi build Karina Mobile Legend ini akan berfokus pada cara mengoptimalkan potensi hero dengan menawarkan rekomendasi untuk item, emblem, dan Battle Spells untuk meningkatkan permainan kamu.
Rekomendasi Build Karina Terbaik di Mobile Legends Season 32, Jaminan Savage di Land of Dawn!(FOTO: Mobile Legends)
Gadget08 Mei 2024, 19:41 WIB

Deretan Kelebihan iPad Air 2024

iPad Air 2024 ini akan akan dibanderol dengan harga mulai dari 749 dollar AS atau setara dengan Rp12 juta.
iPad Air 2024 yang kini hadir dengan prosesor M2 (FOTO: gadgets360.com)
Console08 Mei 2024, 19:31 WIB

5 Senjata Terbaik dalam Seri Game Resident Evil, Nomor 1 memang Paling Kuat dan Canggih!

Senjata-senjata dalam seri Resident Evil tidak hanya merupakan alat untuk bertahan hidup, tetapi juga merupakan elemen penting dalam pengalaman gameplay yang mendebarkan.
5 Senjata Terbaik dalam Seri Game Resident Evil, Nomor 1 memang Paling Kuat dan Canggih!(FOTO: residentevil.fandom.com)
News08 Mei 2024, 19:05 WIB

Ini Daftar Perbedaan Minecraft Mojang Gratis dan Berbayar

Dengan ragam fitur dan gameplay mendebarkan.
Minecraft Dungeons, salah satu versi Minecraft berbayar. (Sumber: PlayStation Store)
Guides08 Mei 2024, 18:05 WIB

Mari Kenali Skeleton di Minecraft, Gerombolan Mayat Hidup yang Menyerang dengan Busur Panah

Skeleton termasuk salah satu makhluk paling terkenal di Minecraft. Wujudnya bgerombolan mayat hidup yang mpemain dengan busur panah.
Skleton di Minecraft. (Sumber: Minecraft)
Guides08 Mei 2024, 17:05 WIB

Cara Mudah Membuat Peta di Minecraft dan Memperluasnya

Salah satu aspek penting dalam perjalanan di game Minecraft yakni membuat map atau peta.
Peta di Minecraft. (Sumber: Alphr)
Guides08 Mei 2024, 16:39 WIB

Rekomendasi Build Grock Tersakit di Mobile Legends Season 32, Cocok Kalau Kamu Pakai di Mode Rank!

Panduan build Grock Mobile Legend ini akan berfokus pada cara mengoptimalkan potensi hero dengan menawarkan rekomendasi untuk item, emblem, dan Battle Spells untuk meningkatkan permainan kamu.
Rekomendasi Build Grock Tersakit di Mobile Legends Season 32, Cocok Kalau Kamu Pakai di Mode Rank! (FOTO: Mobile Legends)
Mobile08 Mei 2024, 16:02 WIB

Solo Leveling: Arise Rilis Secara Global, Bisa Kamu Mainkan di Android, iOS dan PC

Kabar gembira nih buat kamu semua yang ingin main game Solo Leveling: Arise besutan Netmarble. Sebab, saat ini game yang terinspirasi dari web novel karangan Chugong itu kini sudah tersedia di Android, iOS dan PC.
Solo Leveling. (Sumber: Solo Leveling)
News08 Mei 2024, 14:46 WIB

5 Karakter Resident Evil Terbaik Sepanjang Masa, Apakah Diantara Mereka Bakal Comeback di Resident Evil 9?

Sejak kemunculannya pada tahun 1996, franchise Resident Evil telah menjadi ikon dalam genre horor survival dalam industri permainan video. Termasuk karakter yang bermain di dalamnya.
5 Karakter Resident Evil Terbaik Sepanjang Masa, Apakah Diantara Mereka Bakal Comeback di Resident Evil 9? (Sumber: Screenrant)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+6289633333329

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.