Melihat Kehebatan Lensa Telefoto Periskop pada Realme 12 Pro+ 5G

Realme secara resmi mengumumkan peluncuran Realme 12 Series 5G di Indonesia yang akan dilaksanakan pada 29 Februari 2024 (FOTO: Realme)

Turnamen Mobile Legends Vaporlax – Indogamers (IMC) Season I 2024

INDOGAMERS.COM - Realme secara resmi mengumumkan peluncuran Realme 12 Series 5G di Indonesia yang akan dilaksanakan pada 29 Februari 2024. Realme 12 Series 5G akan menerapkan standar baru pada pengalaman fotografi smartphone dengan menjadi smartphone yang pertama menghadirkan lensa telefoto periskop di segmennya

Sebagai bagian dari Realme 12 Series 5G, Realme 12 Pro+ 5G akan menghadirkan kemampuan fotografi yang melesat jauh ke depan dibandingkan dengan smartphone lain di segmennya berkat dukungan hardware dan software terbaik.

Baca Juga: Realme 12 Series 5G dengan Lensa Telefoto Periskop Rilis 29 Februari 2024

Realme 12 Pro+ 5G didukung sensor kamera OmniVision OV64B dengan 3x Optical Zoom dan 6x In-Sensor Zoom untuk berbagai kebutuhan fotografi, yang mampu menghasilkan foto jarak jauh yang detail dan tajam.

Sensor OmniVision OV64B pada Realme 12 Pro+ 5G menerapkan standar baru dengan menghadirkan ukuran ½ inci, lebih besar bahkan dibandingkan dengan smartphone kelas flagship pada umumnya, serta memberikan rentang dinamis dan keakuratan warna terbaik di segmennya.

Kehadiran teknologi periskop pada Realme 12 Pro+ 5G juga memungkinkan smartphone ini untuk menghasilkan foto pada mode portrait yang sangat baik di segmennya. Realme 12 Pro+ 5G menghadirkan mode 3x Portrait yang mampu menghasilkan foto dengan efek bokeh yang sangat baik dan natural walau diambil dari jarak yang jauh.

Kehadiran fitur ini memberikan opsi fotografi yang lebih baik dan bervariasi, serta menghadirkan kualitas yang bersaing dengan kamera profesional / DSLR bahkan dalam versi yang lebih ringkas.

Baca Juga: Gameplay Seru dan Tips Main Blue Protocol untuk Pemula

Realme 12 Pro+ 5G juga hadir lebih istimewa dengan kemampuan 120x SuperZoom yang mampu menangkap gambar dengan pembesaran hingga 120 kali, pertama di segmennya yang belum pernah dihadirkan oleh smartphone lain sebelumnya.

Melengkapi kamera periskop pada Realme 12 Pro+ 5G, smartphone ini juga menghadirkan kamera utama kelas flagship dengan sensor IMX890 OIS 50MP untuk tangkapan gambar yang jernih dan sempurna di berbagai kondisi pencahayaan.

Realme turut berhasil menciptakan lensa periskop yang tipis sehingga tetap mempertahankan desain bodi keseluruhan yang menawan dan ringkas. Smartphone ini juga dapat diandalkan pada fotografi malam hari untuk dapat menghasilkan foto yang detail dan tajam walau berada pada kondisi minim cahaya, serta berbagai fitur kamera unggulan lainnya yang akan diungkapkan dalam waktu dekat.

Selain itu, Realme 12 Series 5G menghadirkan desain stylish dan premium ala jam tangan mewah melalui Luxury Watch Design. Desain pada Realme 12 Pro+ 5G merupakan hasil kolaborasi antara realme Design Studio dengan Ollivier Savéo, pengrajin jam tangan mewah yang dikenal atas kolaborasinya bersama berbagai merek ternama seperti Rolex, Roger Dolby, Piaget, Breitling, dan Quentin.

Kolaborasi ini memberikan sentuhan nilai elegansi pada Realme 12 Pro+ 5G dengan Golden Fluted Bezel melalui desain membulat besar pada bagian kamera, dengan detail aksen di sekeliling housing kamera layaknya jam tangan mewah.

Indogamers akhirnya resmi menghelat Turnamen Mobile Legends Terakbar, Vaporlax Indogamers Mobile Legends Championship (IMC) Season I 2024 “Taste The Difference”
Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI