logo

Spesifikasi Power Bank Anker Prime Series yang Meluncur di Indonesia, Harganya Mahal Nggak Ya?

PembasmiBocil
Senin 01 April 2024, 15:03 WIB
Anker Prime Series (FOTO: Anker)

Anker Prime Series (FOTO: Anker)

Indogamers.com - Anker, perusahan elektronik asal Tiongkok, resmi meluncurkan serangkaian produk pengisian daya mobile (power bank) terbaru Prime Series. Power bank terbaru ini ditargetkan untuk para pengguna di segmen profesional, konten kreator dan traveler yang memiliki mobilitas tinggi, dan selalu menginginkan terkoneksi dengan perangkatnya yang beragam.

Selain itu, Anker Prime Series juga hadir dengan produk lainnya yang dapat menjadi pilihan konsumen, yaitu charger multi-port Anker GaNPrime yang menjadi standar baru solusi mobile charging terbaik untuk setiap kebutuhan pengisian daya perangkat mobile para penggunanya.

Angker Prime Series sendiri hadir dalam lima varian yang meliputi: Anker Prime 67W GaN Wall Charger, dan Anker 737 Charger GaNPrime 100W untuk model chargernya, kemudian untuk model power banknya ada Anker Prime 27.650 mAh Power Bank 250W, Anker Prime 24.000 mAh Power Bank 140W, dan Anker Prime 20.000 mAh Power Bank 200W.

Untuk spesifikasi dan harga dari power bank Anker Prime Series ini bisa kamu simak selengkapnya di bawah ini yang dikutip dari laman resmi Anker.

1. Anker Prime 27.650 mAh Power Bank 250W

Anker Prime 27.650 mAh Power Bank 250W (FOTO: Anker)

Power bank Anker Prime Series pertama yaitu, Anker Prime 27.650 mAh Power Bank 250W. Power bank ini didukung oleh teknologi PD 3.1 terbaru, bank daya ini dilengkapi dengan 2 port USB-C dan 1 port USB-A untuk menyalurkan daya hingga 250W.

Power bank ini seukuran kaleng soda berkapasitas 27.650mAh dan dapat mengisi daya MacBook Air (M2) 13 inci sebanyak 1,28 kali atau iPhone 14 sekitar 4,67 kali. Perlu diketahui bahwa power bank ini memiliki kapasitas 99,54Wh, yang memenuhi persyaratan TSA(<100Wh) untuk dibawa ke dalam pesawat sebagai bagasi jinjing.

Anker Prime 27.650 mAh Power Bank 250W ini juga memiliki aplikasi Anker untuk menemukan lokasi bank daya dengan cepat lewat peringatan suara, mengakses statistik waktu, dan mengoptimalkan masa pakai baterai perangkat dengan pengisian daya cerdas.

Power bank ini dibanderol 179.99 dolar Amerika Serikat atau setara dengan Rp2,8 jutaan.

2. Anker Prime 24.000 mAh Power Bank 140W

Anker Prime 24.000 mAh Power Bank 140W (FOTO: Anker)

Selanjutnya Anker Prime 24.000 mAh Power Bank 140W yang menjadi salah satu produk di lini Anker Prime Series ini hadir dengan baterai yang berkapasitas 24.000mAh dan output daya simultan sebesar 140watt.

Power bank dengan kapasitas 24.000 mAh ini mampu mengisi daya iPhone 13 hingga lima kali lipat atau iPad Pro 12,9” tahun 2021 sebanyak 1,3 kali. Power bank ini menjadi solusi andal untuk pengisian daya yang cepat dan efisien.

Layar digital terintegrasi yang digunakan power bank ini juga memberikan informasi pengisian daya secara real-time, memungkinkan manajemen daya yang tepat dan perencanaan pengisian ulang saat bepergian.

Anker Prime 24.000 mAh Power Bank 140W ini juga dilengkapi dengan aplikasi Anker, pengguna dapat mengoptimalkan pengisian dan melacak perangkat yang hilang dengan menggunakan Bluetooth.

Power bank dengan kapasitas 24.000 mAh dan total daya outputnya yang mencapai 140W ini dibanderol 149.99 dollar Amerika Serikat atau setara dengan Rp2,3 jutaan.

3. Anker Prime 20.000 mAh Power Bank 200W

Anker Prime 20.000 mAh Power Bank 200W (FOTO: Anker)

Anker Prime 20.000 mAh Power Bank 200W juga menjadi salah satu produk di lini Anker Prime Series. Seperti namanya, power bank ini dibekali dengan kapasitas 20.000 mAh dengan total daya output mencapai 200Watt.

Output 200Watt tersebut disalurkan melalui dua port USB-C berdaya tinggi dan satu port USB-A dengan total output 200W yang cepat mengisi daya dua laptop secara bersamaan pada masing-masing 100W untuk efisiensi maksimum.

Anker Prime 20.000 mAh Power Bank 200W dibanderol 129.99 dolar Amerika Serikat atau setara dengan Rp2 jutaan.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Gadget

5 Powerbank Laptop ASUS Termurah dengan Harga Mulai Rp300 Ribuan

Senin 04 Desember 2023, 16:25 WIB
undefined
Reviews

Harga dan Spesifikasi Powerbank Anker PowerCore 335 yang Menawarkan Kapasitas 20.000mAh

Kamis 28 Desember 2023, 11:25 WIB
undefined
Gadget

4 Powerbank 20.000mAh Terbaik di 2023 Beserta Harga dan Kelebihannya, Punya Teknologi Fast Charging Lho!

Senin 27 November 2023, 15:15 WIB
undefined
Gadget

4 Kelebihan Powerbank Anker PowerCore 335, Salah Satunya Mampu Isi Daya Baterai 3 Perangkat Bersamaan

Kamis 28 Desember 2023, 12:26 WIB
undefined
News Update
E-Sport12 Juli 2025, 11:58 WIB

Top 5 Hal yang Wajib Kamu Siapkan Sebelum Nonton Grand Final FFNS 2025 di Makassar

Mau nonton langsung Grand Final FFNS 2025 Fall di Makassar? Biar pengalamanmu nggak zonk, ini dia 5 hal penting yang wajib kamu siapin dari sekarang!
Top 5 Hal yang Wajib Kamu Siapkan Sebelum Nonton Grand Final FFNS 2025 di Makassar(FOTO: Garena)
E-Sport12 Juli 2025, 11:10 WIB

CostaCaffe Siap Bikin Kejutan di FFNS 2025 Fall: Targetkan Top 3!

CostaCaffe, tim komunitas yang dijuluki underdog terkuat di FFNS 2025 Fall, siap bikin kejutan! Dengan strategi matang dan semangat tinggi, mereka menargetkan posisi top 3 dan peluang ke FFWS SEA 2025 Fall.
CostaCaffe Siap Bikin Kejutan di FFNS 2025 Fall: Targetkan Top 3!(FOTO: Indogamers/Rozi)
E-Sport12 Juli 2025, 10:33 WIB

Grand Final FFNS 2025 Fall Segera Dimulai: Tim-Tim Unggulan Siapkan Strategi Rahasia Menuju FFWS SEA!

Menjelang FFNS 2025 Fall di Makassar, tim-tim Free Fire terbaik Indonesia mulai mematangkan strategi. Team Vagos dan KRAKEN ungkap persiapan mereka demi meraih gelar juara dan tiket ke FFWS SEA 2025 Fall.
Grand Final FFNS 2025 Fall Segera Dimulai: Tim-Tim Unggulan Siapkan Strategi Rahasia Menuju FFWS SEA!(FOTO: Garena)
E-Sport12 Juli 2025, 09:41 WIB

Segera Dimulai! Pahami Semua Babak yang Ada di PUBG Mobile World Cup (PMWC) 2025

PUBG Mobile World Cup (PMWC) 2025 akan segera dimulai dengan memahami semua babak yang ada akan menarik jika kamu ingin mengikuti alur turnamen tersebut.
PUBG Mobile World Cup (PMWC) 2025 pahami semua babak yang ada. (Sumber: pubg.com)
E-Sport12 Juli 2025, 09:40 WIB

Daftar Divisi ONIC yang Tampil di Panggung Internasional EWC 2025 Dari Mobile Legends sampai Free Fire

Banyak divisi game ONIC Esports yang akan tampil di panggung internasional Esports World Cup (EWC) 2025, mulai dari Mobile Legends sampai Free Fire dan yang lainnya.
Daftar Divisi ONIC yang Tampil di Panggung Internasional EWC 2025 (FOTO: Onic Olympus/Instagram/onic.esports)
PC12 Juli 2025, 09:40 WIB

ASUS Gaming V16 (V3607V) Meluncur, Intip Spesifikasi dan Promo Menariknya

ASUS Gaming V16 (V3607V) Rekomendasi laptop untuk sobat gamers denga spesifikasi mumpuni dan ragam promo menarik.
ASUS Gaming V16 (V3607V) Rekomendasi laptop untuk sobat gamers denga spesifikasi mumpuni dan ragam promo menarik (FOTO: DOK.ASUS)
E-Sport12 Juli 2025, 09:40 WIB

Fakta Menarik Alter Ego Ares, Satu-satunya Wakil Indonesia di PMWC 2025

Alter Ego Ares berhasil mejadi wakil Indonesia di PUBG Mobile World Cup (PMWC) 2025 segera digelar di Riyadh, Arab Saudi.
Alter Ego Ares lolos PUBG Mobile World Cup (PMWC) 2025 (FOTO: Instagram.com/@pubgmobile.esport.my)
E-Sport12 Juli 2025, 09:39 WIB

Tim Indonesia yang Berhasil Melaju ke PUBG Mobile World Cup (PMWC) 2025

Alter Ego Ares menjadi perwakilan Indonesia di PUBG Mobile World Cup (PMWC) 2025
Alter Ego Ares Satu-satunya Wakil Indonesia di PMWC 2025 (FOTO: Instagram.com/@alteregiesports)
E-Sport12 Juli 2025, 09:39 WIB

Segera Diselenggarakan! Berikut Daftar Tim yang Fix Tampil di PUBG Mobile World Cup (PMWC) 2025

Berikut adalah daftar tim PUBG Mobile yang sudah lolos PUBG Mobile World Cup (PMWC) 2025 dari berbagai region, termasuk wakil-wakil Asia Tenggara.
daftar tim PUBG Mobile yang sudah lolos PUBG Mobile World Cup (PMWC) 2025 (FOTO: PMWC 2024)
E-Sport12 Juli 2025, 09:38 WIB

Satu Satunya Wakil Indonesia di PUBG Mobile World Cup (PMWC) 2025. , Berikut Daftar Roster Alter Ego Ares

Alter Ego Ares berhasil mejadi runner-up di PUBG Mobile Super League (PMSL) SEA Summer 2025 dan satu satunya yang mewakili Indonesia di PUBG Mobile World Cup (PMWC) 2025.
Roster Alter Ego Ares di PUBG Mobile World Cup (PMWC) 2025 (FOTO: Instagram.com/@alteregiesports)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.