logo

Deretan Kelebihan iPad Pro 2024

PembasmiBocil
Rabu 08 Mei 2024, 20:05 WIB
Apple iPad Pro 2024 (FOTO: engadget.com)

Apple iPad Pro 2024 (FOTO: engadget.com)

Indogamers.com -Apple secara resmi telah meluncurkan produk terbarunya, iPad Pro di acara Apple Events “Let Loose” yang disiarkan secara daring, Selasa, 7 Mei 2024.

iPad Pro seri terbaru yang diklaim memiliki banyak peningkatan jika dibandingkan dengan seri sebelumnya.

Seperti dirangkum dari laman Apple Newsroom, iPad Pro 2024 ini akan hadir dengan inovatif dalam desain yang sangat tipis dan ringan, meningkatkan portabilitas dan kinerja ke tingkat yang lebih baik.

iPad Pro 2024 akan dibanderol dengan harga 1.000 dollar AS atau setara dengan Rp16 juta untuk varian WiFi Only, 256GB, layar 11 inci. Sedangkan untuk layar 13 incinya akan dibanderol dengan harga 1.300 dollar AS atau setara dengan Rp20,8 juta untuk varian WiFi Only 256GB.

Baca Juga: Waktunya Terbatas, Buruan Daftar Pre-Register Game Luna Destiny Berhadiah iPhone 15

Dengan harga tersebut para pengguna sudah bisa menikmati berbagai kelebihan. Apa saja kelebihannya? Langsung saja simak selengkapnya di bawah ini.

Desain bodi yang ultra slim

Kelebihan pertama dari iPad Pro 2024 adalah memiliki desain bodi yang ultra slim. iPad Pro 11 akan memiliki ketebalan di 5,3mm, sedangkan iPad Pro 13 akan memiliki ketebalan 5,1mm.

Sebagai perbandingan, iPad Pro 2022 11 inci punya ketebalan 5,9 mm, sementara model 12,9 inci memiliki tebal 6,4 mm. Hal tersebut menjadikan iPad Pro generasi terbaru menjadi tablet Apple tertipis saat ini. Sehingga, membuat iPad Pro 2024 atau iPad Pro terbaru ini menjadi iPad yang paling tipis dari semua generasi.

Untuk bobotnya sendiri, iPad Pro model 11 inci memiliki berat 444 gram, sementara untuk iPad Pro model 13 inci memiliki berat 580 gram.

Menggunakan prosesor Apple terbaru M4

Alih-alih menggunakan prosesor M3, karena iPad Pro generasi sebelumnya menggunakan prosesor M2. iPad Pro 2024 ini justru melompati generasi prosesornya, iPad Pro 2024 menghadirkan prosesor terbaru dari Apple yang bernama M4.

Baca Juga: Apple akan Kasih Izin Emulator Game Masuk ke App Store

Prosesor tersebut adalah M4 yang dirancang dengan arsitektur GPU M3 yang mencakup beberapa fitur, seperti Dynamic Changing, ray tracing yang dipercepat, bandwidth memori terpadu yang lebih tinggi, dan rendering 4x lebih cepat dibanding M2.

Bahkan, Apple juga mengklaim jika prosesor terbaru yang ia ciptakan ini performanya setara dengan pendahulunya M2. Namun, konsumsi daya yang dimiliki M4 justru lebih minim, dan kinerja termalnya yang mengalami peningkatan sebanyak 20 persen.

Selain itu, prosesor M4 juga dilengkapi dengan Neural Engine yang diklaim tercanggih buatan Apple. Neural Engine ini disebut 60x lebih cepat dibanding Neural Engine pertama Apple di chip A11 Bionic yang artinya prosesor M4 ini akan membuat iPad Pro 2024 (generasi terbaru) sebagai perangkat berteknologi AI yang mumpuni.

Memiliki kamera dengan desain landscape

iPad Pro 2024 menghadirkan kamera yang diperbaharui dan menghadirkan lebih banyak keserbagunaan. iPad Pro 2024 atau iPad Pro generasi terbaru ini dibekali dengan kamera 12 MP yang mampu menangkap gambar dan video Smart HDR dengan warna lebih baik, tekstur yang lebih baik, dan lebih detail di ruangan minim cahaya. Kamera 12 MP tersebut juga Apple lengkapi dengan True Tone adaptif baru yang memungkinkan pengguna memindai dokumen lebih baik dari sebelumnya.

Sementara itu, untuk kamera depannya sendiri memiliki lensa dengan resolusi 12 MP yang merupakan kamera TrueDepth. Posisi kamera tersebut, kini juga berubah posisinya terdapat di posisi lanskap atau sisi atas saat posisi tablet miring.

Sektor kamera tersebut juga menjadi salah satu kelebihan yang dimiliki oleh iPad Pro 2024 atau iPad generasi terbaru.

Layar dengan teknologi tercanggih

Kelebihan selanjutnya yang dimiliki iPad Pro 2024 adalah memiliki layar dengan teknologi tercanggih. Apple sendiri mengatakan jika layar iPad Pro 2024 ini sebagai layar tercanggih di dunia.

Layar tersebut adalah layar Ultra Retina XDR terobosan baru dengan teknologi panel OLED canggih yang menggunakan dua panel OLED dan menggabungkan cahaya dari keduanya untuk memberikan kecerahan layar penuh.

Layar tersebut menghadirkan warna hitam yang lebih pekat dan saturasi yang lebih kaya, serta peningkatan kontras.

Layar ini juga memiliki tingkat kecerahan maksimal hingga 1.000 nits, tingkat kecerahan HDR 1.600 nits, serta ProMotion yang menawarkan refresh rate adaptif hingga 120 Hz.

Untuk varian iPad Pro 11 inci, resolusi layarnya ada di 2.420 x 1.668 piksel, sementara itu untuk varian iPad Pro 13 inci resolusi layarnya sedikit lebih tinggi, yaitu di 2.752 x 2.064 piksel.

Dengan terobosan teknologi panel OLED, kecerahan ekstrem, kontras luar biasa presisi, warna cemerlang, dan pilihan kaca bertekstur nano, layar Ultra Retina XDR baru adalah layar tercanggih di dunia, memberikan pengalaman menonton tak tertandingi kepada pengguna iPad Pro 2024

Aksesoris canggih

Kelebihan terakhir yang dimiliki iPad adalah menghadirkan aksesoris terbaru untuk memberikan kepuasan bagi para penggunanya.

Salah satu aksesoris canggih yang diberikan pada iPad Pro 2024 adalah Magic keyboard yang dilengkapi dengan deretan tombol fungsi yang akan memudahkan penggunaan.

Selain itu, aksesoris lain yang dimiliki iPad Pro adalah Apple Pencil Pro mendukung gerakan pencet (squeeze gesture) dan fitur Find My untuk melacak Pencil yang hilang.

Selain itu, Apple Pencil Pro juga dilengkapi dengan giroskop dan haptic feedback, sehingga memberikan pengalaman menggambar yang lebih natural.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
News

Game Favoritmu Masuk Nggak? Ini Daftar Game Terbaik 2023 di iPhone, iPad, dan Mac

Senin 18 Desember 2023, 17:25 WIB
undefined
Mobile

Game Death Stranding Director's Cut Rilis di Platform Apple, Cek Spesifikasi Minimal iPhone, iPad dan Mac untuk Memainkannya

Kamis 01 Februari 2024, 18:15 WIB
undefined
Gadget

5 Keyboard Terbaik untuk Para Pengguna iPad Beserta Spesifikasi dan Harganya

Sabtu 04 Mei 2024, 05:01 WIB
undefined
News Update
Mobile23 April 2025, 20:00 WIB

3 Skill Andalan Luban No. 7 di Honor of Kings yang Mengerikan

Luban No.7 adalah salah satu hero paling ikonik dan nyentrik di game Honor of Kings guys.
Hero Luban No 7 Honor of Kings (FOTO: Dok.HonorogKings)
Mobile23 April 2025, 19:00 WIB

Awas Guys! Simak Yuk 4 Hero Midlane Paling Gahar di Honor of Kings 2025

i tengah panasnya pertarungan di midlane Honor of Kings, empat hero ini jadi langganan pick karena kemampuan mereka yang luar biasa.
Heino (FOTO: Honor of Kings)
PC23 April 2025, 18:00 WIB

5 Monitor Gaming MSI Terbaik 2025: Visual Tajam, Respons Kilat, dan Siap Tempur

Buat kamu yang pengen upgrade pengalaman gaming ke level dewa, MSI punya deretan monitor yang enggak cuma keren di tampilan, tapi juga gahar di performa.
Monitor Gaming. (Sumber: MSI)
Mobile23 April 2025, 16:05 WIB

Kode Crosshair Valorant Terbaik dari Pro-Player Dunia, Terbukti Efektif

Bagi kamu yang ingin memiliki kode Crosshair terbaik dari para pemain pro Valorant di dunia, kamu bisa pilih kode Crosshair berikut.
Ilustrasi penggunaan kode Crosshair Valorant dari pro-player dunia. (FOTO: pcgamesn.com)
PC23 April 2025, 16:00 WIB

Enggak Cuma Jago Teknologi, MSI Juga Serius Peduli Lingkungan

Di tengah dunia teknologi yang makin cepat berlari, MSI enggak cuma fokus bikin perangkat canggih, tapi juga mulai ngebut ke arah yang lebih hijau.
Monitor Gaming. (Sumber: MSI)
Mobile23 April 2025, 15:05 WIB

Tips Cepat Naik Rank di Valorant, Mudah Diikuti Langkah-langkahnya

Untuk mencapai rank terbaik di urutan rank Valorant.
Ilustrasi rank di Valorant. (FOTO: Riot Games)
Mobile23 April 2025, 14:30 WIB

5 Senjata yang Paling Ampuh Digunakan untuk Lawan Musuh dari Jarak Jauh di PUBG Mobile

Enggak semua pertempuran di PUBG Mobile harus berakhir dengan baku tembak jarak dekat.
S12K.  (Sumber: PUBG)
Mobile23 April 2025, 13:56 WIB

Cara Menyembunyikan Level di Valorant

Selain bisa ditampilkan, para pemain Valorant juga bisa menyembunyikan level mereka dengan mudah melalui menu kustomisasi pemain.
Ilustrasi level akun Valorant. (FOTO: gamerant.com)
Mobile23 April 2025, 13:09 WIB

Harus Banyak Latihan, Ini 5 Tips Mengalahkan Musuh dari Jarak Jauh di PUBG Mobile

Menyergap musuh dari kejauhan di PUBG Mobile bukan cuma soal punya scope gede atau senjata keren.
Sara PUBG Mobile. (Sumber: PUBG)
Lifestyle22 April 2025, 19:38 WIB

Catat! Ini 5 Gangguan Kesehatan Paling Berat akibat Game Online

Meski game bisa jadi sarana hiburan dan interaksi sosial, penggunaan berlebihan tanpa kontrol dapat memicu gangguan kesehatan serius.
Potret ilustrasi bermain mobile game atau game online. (FOTO: unsplash.com/@onurbinay)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.