Indogameres.com - ASUS secara resmi mengumumkan perangkat terbarunya, yaitu konsol gaming handheld dari keluarga ROG Ally Series. Konsol gaming handheld tersebut merupakan versi terbaru dari ROG Ally dan diberi nama ROG Ally X.
Untuk spesifikasi dan harga dari konsol gaming terbaru dari ASUS yang bernama ROG Ally X ini bisa kamu simak selengkapnya di bawah ini.
Spesifikasi ASUS ROG Ally X
Dari segi tampilan dan desain, konsol gaming handheld terbaru ASUS ini terlihat serupa dengan ROG Ally yang dibekali dengan prosesor AMD Z1 Extreme. ASUS ROG Ally X sendiri akan hadir dengan masa pakai baterai yang lebih baik dan kemungkinan akan menggunakan port USB-C terbaru.
Baca Juga: Cari Perangkat Handheld Gaming PC? Asus ROG Ally Bisa Kamu Pilih
Info terbaru dari X leakster @MysteryLupin mengungkapkan kemungkinan juga akan menghadirkan varian dengan penyimpanan 1 TB.
Seperti dikutip dari GSMArena, ASUS ROG Ally X ini akan memiliki kapasitas memori yang lebih besar yang otomatis membuat harganya lebih mahal.
Berdasarkan keterangan rahasia, ASUS ROG Ally X ini akan hadir dengan memori sebesar 1 TB dengan harga jualnya yang 10% lebih mahal daripada versi ROG Ally kelas atas yang menggunakan prosesor AMD Ryzen Z1 Extreme.
Konsol game handheld terbaru dari ASUS ini diharapkan dibekali dengan RAM 16GB dan slot memori M.2 2280 yang lebih umum untuk kemudahan para pengguna dalam meningkatkan kapasitasnya.
Di sektor layarnya, diharapkan ASUS ROG Ally X ini hadir dengan layar seluas 7 inci yang menggunakan panel LCD, refresh rate 120Hz, dan resolusi 1080p.
Harga ASUS ROG Ally X
ASUS ROG Ally X kemungkinan akan hadir dalam varian warna Hitam. Berbeda dengan Ally pertama yang hanya tersedia dalam warna Putih. Untuk harganya sendiri, karena ASUS ROG Ally X ini dibekali memori hingga 1TB, otomatis jauh lebih mahal dari versi pertama.
Baca Juga: 10 Konsol Game Terlaris Sepanjang Masa, Capai Angka Penjualan Fantastis
ASUS ROG Ally X diprediksi akan dibanderol dengan harga 799 dolar Amerika Serikat atau setara dengan Rp12,8 jutaan.***