6 Kelebihan Oppo A60, Tahan Banting hingga Aman Dipakai saat Hujan

Ilustrasi menggunakan Oppo A60 di kolam renang, karena layarnya bisa digunakan saat basah. (FOTO: Oppo)

Indogamers.com - Pabrikan smartphone ternama, Oppo, menghadirkan kembali smartphone terbarunya untuk mengisi segmen kelas menengah di pasar Indonesia. Seperti namanya, Oppo A60 ini tentu saja hadir untuk mengisi lini Oppo A-Series yang memiliki peminat cukup banyak.

Sektor dapur pacunya dibekali dengan prosesor Snapdragon 680, kamera utama 50 MP AI, layar super kuat dan telah dibekali dengan sertifikasi ketahanan berstandar militer.

Baca Juga: 4 Kelebihan Oppo K12 yang Dilengkapi Teknologi Pendingin Canggih dan Baterai 5.500 mAh

Meskipun sangat lengkap spesifikasi dan fiturnya, Oppo A60 masih dibanderol dengan harga terjangkau, yaitu mulai dari Rp2 jutaan saja dengan kelebihan yang sangat melimpah seperti berikut ini.

1.Memiliki desain premium dan tangguh

Salah satu kelebihan yang hadir pada smartphone kelas menengah terbaru dari Oppo yang bernama Oppo A60 adalah memiliki desain yang premium dan tangguh. HP ini memiliki bodi yang ultra slim dengan grip halus yang membuat genggaman pengguna terasa nyaman.

Oppo A60 memiliki konstruksi bodi ultra slim dengan ketebalan 7,68 mm yang terdiri dari pilihan warna purple dan blue, serta memiliki dimensi 165.7 x 76 x 7.7 mm yang membuat Oppo A60 memiliki mobilitas unggul.

Dengan bodinya yang ultra slim 7,68mm ini , membuat Oppo A60 dapat dimasukkan dengan mudah ke dalam hampir semua saku dan tidak akan merusak siluet pengguna dengan tonjolan yang tidak sedap dipandang.

Meskipun memiliki bodi yang tipis, Oppo A60 kiha menjadi HP yang sangat tangguh karena mengunggulkan sektor ketahanan. HP ini telah mengantongi sertifikasi ketahanan berstandar militer MIL-STD-810H. Lebih tepatnya, HP OPPO ini mengadopsi Military Grade Shock Resistance yang mengukur ketahanan sebuah perangkat terhadap guncangan.

HP ini juga telah memiliki sertifikasi IP54 yang membuatnya tahan terhadap percikan, tumpahan, dan air hujan yang terkadang secara tidak terduga bisa merusak HP.

2.Layar luas yang mendukung berbagai aktivitas pengguna

Kelebihan selanjutnya dari Oppo A60 adalah sektor layarnya yang luas dan mendukung berbagai aktivitas pengguna. Oppo A60 menghadirkan panel IPS LCD seluas 6,67 inci yang memiliki resolusi HD Plus (720 x 1604 piksel), refresh rate 90Hz, dan tingkat kecerahan (brightness) maksimal yang mencapai 950 nit.

Layar tersebut sangat recommended untuk kebutuhan hiburan dan produktivitas seperti streaming, gaming, dan multitasking satu frame. Pengguna juga dimanjakan dengan kecerahan hingga 950 nit yang membuat terasa nyaman meskipun smartphone ini digunakan di luar ruangan.

Baca Juga: Performa Dapur Pacu, Kualitas Layar, dan Daya Tahan Baterai Ulefone Armor Pad Pro

3.Layar yang tetap bisa berfungsi meskipun basah

Oppo A60 juga memiliki kelebihan lainnya, yaitu layarnya masih tetap berfungsi meskipun dalam keadaan basah. Jadi, para pengguna masih bisa untuk membalas pesan saat berada di kolam renang atau menjawab panggilan penting saat di tengah hujan. Splash Touch menjaga layar Oppo A60 tetap responsif meskipun tangan pengguna dalam keadaan basah.

4.Hadir dengan dapur pacu tangguh

Sektor dapur pacu tangguh yang mampu menemani segala aktivitas para pengguna juga menjadi salah satu kelebihan yang dimiliki Oppo A60. Dapur pacu tersebut menggunakan prosesor Qualcomm Snapdragon 680 yang memiliki fabrikasi 6nm dan masih menggunakan konektivitas 4G.

Prosesor tersebut memiliki CPU Octa-core (4x2,4 GHz Kryo 265 Emas & 4x1,9 GHz Kryo 265 Perak) dan GPU Adreno 610. Oppo mengkombinasikan prosesor tersebut dengan RAM 8 GB dan media penyimpanan (storage) hingga 256 GB untuk mengoptimalkan kinerjanya, mendukung aktivitas hiburan dalam berbagai macam mode, mulai dari gaming, streaming, dan aktivitas multimedia lainnya.

5.Memiliki kamera terbaik dengan teknologi AI

Kualitas kamera dari Oppo A60 juga sudah tidak perlu diragukan lagi. Dengan dua kamera belakang yang masing-masing memiliki resolusi 50 MP dan 2 MP (depth sensor) dan memiliki beragam fitur yang sangat menunjang aktivitas fotografi para penggunanya.

Sedangkan di bagian depan, ada kamera 8 MP yang bisa digunakan untuk swafoto. Kamera tersebut memiliki teknologi AI Retouching yang cerdas dan mudah disesuaikan yang memamerkan semua fitur terbaik, menangkap keindahan alami agar dapat dilihat semua orang.

Mengenai videografi, pengguna bisa menghasilkan konten video berkualitas karena kamera utama dan kamera depan OPPO A60 mendukung aktivitas recording video beresolusi 1080p.

6.Baterai 5000 mAh yang tahan lama

Urusan daya tahan baterainya, Oppo A60 mampu bertahan selama 14,75 jam untuk memutar video dan bisa bertahan selama 30 jam untuk aktivitas menelpon. Sebagai korelasinya disematkan fitur SUPERVOOC 45W untuk mempersingkat proses pengisian daya baterai yang berkapasitas 5000 mAh. Sayangnya, OPPO A60 belum mendukung protokol pengisian berbasis wireless.

Dengan ketahanan baterai yang sudah dijelaskan tersebut, tak heran jika sektor baterai dari Oppo A60 juga menjadi salah satu kelebihan yang hadir pada smartphone kelas menengah terbaru dari Oppo.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI