Resmi Meluncur, Ini Daftar iPhone yang Dapat iOS 18

Fitur baru yang terdapat pada iOS 18 (FOTO: phonearena.com)

Indogamers.com - Apple, secara resmi menghadirkan sistem operasi terbaru untuk perangkat iPhone mereka. Sistem operasi tersebut adalah iOS 18 yang menjadi suksesor dari iOS 17 yang digunakan pada iPhone 15 Series.

iOS 18 sendiri resmi diperkenalkan oleh Apple dalam acara WWDC 2024 yang dilaksanakan pada tanggal 10 Juni 2024, dan dikabarkan akan hadir pada September 2024 bersamaan dengan rilisnya iPhone 18.

iOS 18 sendiri tentu saja menghadirkan sejumlah peningkatan dan fitur-fitur baru yang sangat ditunggu para penggunanya. Fitur baru yang dibawa iOS 18 untuk iPhone lebih banyak jika dibandingkan dengan iOS 17.

Baca Juga: 3 Aplikasi Share Screen Terbaik untuk Android dan iOS

Fitur-fitur tersebut memungkinkan pengguna mengatur iPhone miliknya dengan lebih personal. Selain itu, iOS 18 juga lebih pintar karena telah mendapatkan dukungan dari teknologi AI (Artificial Intelligence).

Seperti dikutip dari laman resmi Apple, secara umum, fitur baru ini memiliki kemampuan untuk mengolah teks, gambar, dan audio. Apple Intelligence hadir melalui alat, aplikasi, atau fitur yang tersedia di iOS 18, seperti Writing Tools, Image Wand, aplikasi Image Playground, dan fitur di Photos.

Baca Juga: Sukses dengan Helldivers 2, Arrowhead Game Studios Umumkan Misi Tandingi Blizzard

Daftar iPhone yang dapat iOS 18

Berikut daftar semua iPhone yang akan mendapatkan iOS 18, seperti dikutip dari laman Phone Arena.

Kabar baiknya, iPhone seri X yang meliputi, iPhone XR, iPhone XS, dan iPhone XS Max, ternyata tidak dikeluarkan dari daftar, yang artinya iPhone seri tersebu masih mendapatkan update iOS 18. iPhone seri X yang tidak mendapatkan update iOS 18 ini adalah iPhone X reguler.

Generasi iPhone

Tanggal Rilis Pasar

Ketersediaan iOS 18

iPhone 16

iPhone 16 Plus

iPhone 16 Pro

iPhone 16 Pro Max

September 2024

YA

iPhone 15

iPhone 15 Plus

iPhone 15 Pro

iPhone 15 Pro Max

22 Septermber 2023

YA

iPhone 14

iPhone 14 Plus

iPhone 14 Pro

iPhone 14 Pro Max

16 September 2022

YA

iPhone 13

iPhone 13 mini

iPhone 13 Pro

iPhone 13 Pro Max

24 September 2021

YA

iPhone 12

iPhone 12 mini

iPhone 12 Pro

iPhone 12 Pro Max

23 Oktober 2022

YA

iPhone 11

iPhone 11 Pro

iPhone 11 Pro Max

20 September 2019

YA

iPhone XS

iPhone XS Max

iPhone XR

21 September 2018

YA

iPhone SE (3nd generation)

18 Maret 2022

YA

iPhone SE (2rd generation)

24 April 2020

YA

iPhone 8

iPhone 8 Plus

iPhone X

22 September - 3 November 2017

TIDAK

Itulah daftar iPhone yang nantinya mendapat pembaruan iOS 18 dari Apple. iPhone-mu, termasuk, gak?***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI

News

5 Game Horor Paling Ditunggu Tahun 2025 Kamis 23 Januari 2025, 10:03 WIB