3 Laptop Gaming Rp5 Jutaan Terbaik: Performa Ngebut Tanpa Lemot!

Ilustrasi, Laptop Gaming (FOTO: freepik)

Indogamers.com - Dengan anggaran sekitar Rp5 juta, kamu mungkin berpikir sulit menemukan laptop gaming yang sesuai.

Banyak merek laptop gaming yang harganya sangat tinggi. Namun, tetap ada pilihan laptop gaming di kisaran Rp5 juta yang bisa kamu pertimbangkan.

Meskipun tidak dirancang khusus untuk game berat, spesifikasi laptop ini masih cukup memadai untuk memainkan berbagai jenis game tertentu.

Baca Juga: Lenovo Legion 7: Laptop Gaming dengan Kecepatan Superior dan Desain Futuristik

Berikut rekomendasi 3 laptop gaming Rp 5 jutaan terbaik: performa ngebut tanpa lemot

1. Acer Aspire 3 A314-36M.

Laptop 2 in 1, Acer Aspire 3

Jika kamu mencari laptop untuk penggunaan sehari-hari yang juga mampu menangani gaming ringan, pertimbangkan Acer Aspire 3 A314-36M. Laptop ini dilengkapi dengan prosesor Intel Core i3-N305, memori SSD, dan RAM 8GB.

Selain dapat digunakan untuk gaming, perangkat ini juga sangat baik untuk komputasi sehari-hari. Laptop ini menawarkan kualitas suara yang jernih dengan fitur noise cancellation serta kamera yang terang berkat teknologi Acer Temporal Noise Reduction.

Baca Juga: Dibanderol Rp11 Jutaan, Laptop Gaming Lenovo LOQ 15IAX9I Cocok untuk Pelajar dan Mahasiswa

2. Axioo Mybook Z6

Axioo sering menghadirkan perangkat dengan harga terjangkau, dan seri Mybook Z6 tidak terkecuali. Seperti produk sebelumnya, laptop ini ideal untuk penggunaan sehari-hari, namun masih bisa diandalkan untuk gaming.

Ditenagai oleh prosesor Intel Core Generasi ke-12 dan dilengkapi dengan layar IPS FullHD, laptop ini juga memiliki bodi berbahan logam.

3. HP 14s dq5115tu

Mirip dengan laptop gaming Rp5 jutaan yang disebutkan sebelumnya, HP 14s dq5115tu dirancang sebagai perangkat untuk keperluan kantor. Laptop ini mengandalkan prosesor Intel Core i3-1215U Generasi ke-12 dan menjalankan Windows 11 Home Single Language.

Baca Juga: Spesifikasi Laptop ASUS Zenbook S13 OLED UX5304, Laptop Tipis dan Ringan

Meskipun tampilannya lebih cocok untuk penggunaan kantor, laptop ini masih dapat mendukung gaming ringan. Kapasitas memori yang cukup besar juga memastikan permainan ringan tetap berjalan lancar.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI