Tidak ada di Play Store, ini 4 Aplikasi Menarik yang Wajib Kamu Coba

Amarok, salah satu aplikasi menarik di luar Play Store (FOTO: F-Droid)

Indogamers.com - Para pengguna HP Android, umumnya mendownload berbagai aplikasi di HPnya melalui toko aplikasi resmi buatan Google, yaitu Google Play Store.

Nah, selain dari Google Play Store ada juga berbagai aplikasi menarik dan keren di luar HP Google Play Store.

Aplikas-aplikasi yang tersedia di luar Google Play Store ini sangat membantu para penggunanya untuk memudahkan tugas sehari-hari, mulai dari mengunduh konten dari media sosial, menjaga daya baterai perangkat, hingga menyediakan berbagai hiburan.

Bagi kamu para pengguna HP Android yang penasaran dengan aplikasi apa saja di luar Play Store yang menarik dan keren digunakan, kamu bisa simak daftarnya di bawah ini.

1. Audio Share

Salah satu aplikasi menarik dan keren untuk HP Android yang tidak tersedia di Google Play Store adalah Audio Share. Dengan aplikasi ini, para penggunanya bisa membagikan suara dari laptop atau komputer ke HP.

Mengingat banyak orang yang lebih memilih untuk menonton video atau film dan konten lainnya di laptop karena ukurannya yang lebih besar. Namun, kualitas suara yang dihasilkan laptop ini kurang baik.

Dengan aplikasi Audio Share ini para pengguna juga bisa mendengar podcast yang lebih baik.

2. TimeLapseCam

Aplikasi menarik dan keren selanjutnya yang tidak tersedia di Google Play Store adalah TimeLapsCam.

Aplikasi ini sangat berguna untuk membantu para penggunanya dalam membuat membuat video timelapse.

Sebab, tak sedikit para pengguna HP Android ini yang mengeluh saat mereka membuat video Timelapse, baterai HP mereka menjadi cukup boros.

Dengan aplikasi TimeLapseCam ini para pengguna jadi tidak perlu khawatir lagi batre HP mereka terlalu boros.

3.  Sharing

Sharing juga menjadi salah satu aplikasi menarik dan keren yang tidak tersedia di Play Store.

Aplikasi ini berfungsi di semua perangkat selama penerima terhubung ke jaringan yang sama dan dapat membuka peramban web.

Selain itu, Sharing memungkinkan kamu berbagi file dengan aman dibandingkan menggunakan metode lain.

4. Amarok

Amarok merupakan aplikasi Android sumber terbuka gratis yang memungkinkan kamu menyembunyikan aplikasi dan file dengan satu klik.

Amarok juga memiliki antarmuka yang sangat mudah digunakan, dan tidak mengenkripsi aplikasi, file, atau folder.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI