4 Rekomendasi HP Samsung Z Series Lipat Terbaru dan Terbaik

Vivo X Fold 3 Pro (Foto: Blibli)

Indogamers.com - Samsung terus merilis ponsel lipat setiap tahun secara konsisten.

Langkah ini kemudian diikuti oleh berbagai merek smartphone Android lainnya, yang membuat tren ponsel lipat di platform Android semakin populer.

Berikut adalah 4 rekomendasi HP Samsung Z Series lipat terbaru dan terbaik:

Baca Juga: Membedah Nubia Red Magic Nova, Tablet Gaming dengan Sistem Pendingin 9 Lapis

1. Samsung Galaxy Z Fold6 5G

Galaxy Z Fold6

Samsung Galaxy Z Fold6 5G hadir dengan layar Foldable Dynamic AMOLED 2X berukuran 7.6 inci, yang mendukung refresh rate 1-120 Hz.

Ponsel ini ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 3, dengan pilihan RAM 12 GB dan kapasitas penyimpanan internal yang bervariasi antara 256 GB, 512 GB, hingga 1 TB.

Di sektor kamera, terdapat kamera utama 50 MP (wide), kamera telefoto 10 MP, dan kamera ultrawide 12 MP.

Harga untuk varian 12 GB/256 GB dibanderol sekitar Rp 24.499.000.

Baca Juga: Kenapa iPhone 16 dan iPhone 16 Plus Masih Pakai Interface Jadul USB 2.0?

2. Samsung Galaxy Z Fold5 5G

Ilustrasi Slim S Pen Case, aksesoris pelengkap untuk Samsung Galaxy Z Fold5

Samsung Galaxy Z Fold5 5G dilengkapi layar Foldable Dynamic AMOLED 2X berukuran 7.6 inci.

Perangkat ini didukung oleh chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2, dengan RAM 12 GB dan pilihan penyimpanan internal 256 GB, 512 GB, serta 1 TB.

Ponsel ini memiliki kamera utama 50 MP (wide), kamera ultrawide 12 MP, dan kamera telefoto 10 MP.

Varian 12 GB/256 GB dihargai sekitar Rp 21.999.000.

Baca Juga: Harga iPhone 16, iPhone 16 Plus, iPhone 16 Pro dan iPhone 16 Pro Max di Malaysia: Masuk Indonesia Jadi Berapa?

3. Samsung Galaxy Z Fold3 5G

Xiaomi Mix Fold 3

Samsung Galaxy Z Fold3 5G memiliki layar Foldable Dynamic AMOLED 2X berukuran 7.6 inci, dengan layar kover menggunakan teknologi Dynamic AMOLED 2X.

Ponsel ini ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 888 dan dilengkapi RAM 12 GB dengan opsi penyimpanan 256 GB dan 512 GB.

Di bagian kamera, terdapat tiga kamera belakang dengan resolusi masing-masing 12 MP untuk wide, telefoto, dan ultrawide.

Varian 12 GB/256 GB dibanderol dengan harga sekitar Rp 21.499.000.

Baca Juga: Peningkatan Menggoda Varian Paling Premium iPhone 16 Pro dan iPhone 16 Pro Max: Cek Harga dan Spesifikasinya

4. Samsung Galaxy Z Flip 6 5 G

Samsung Galaxy Z Flip 6 yang, HP lipat terbaru Samsung dengan berbagai kelebihan

Samsung Galaxy Z Flip6 5G hadir dengan layar Foldable Dynamic AMOLED 2X berukuran 6.7 inci dan ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 3.

Ponsel ini menawarkan RAM 12 GB dengan pilihan penyimpanan internal 256 GB dan 512 GB.

Untuk kamera, perangkat ini dilengkapi dengan kamera utama 50 MP (wide) dan kamera ultrawide 12 MP.

Varian 12 GB/256 GB dibanderol dengan harga sekitar Rp 17.499.000.

Itulah 4 rekomendasi HP Samsung Z Series lipat terbaru dan terbaik.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI