3 Kelebihan dan Kekurangan Xiaomi Redmi Note 14 Pro 5G yang Penting Kamu Tahu

Redmi Note 14 Pro 5G (FOTO: Weibo)

Indogamers.com - Redmi Note 14 Pro Series akhirnya dirilis pada Kamis 26 September 2024 di China. Redmi Note 14 Pro Series ini hadir dalam tiga varian, yaitu Redmi Note 14 reguler, Redmi Note 14 Pro, dan Redmi Note 14 Pro Plus.

Redmi Note 14 Pro 5G ini hadir dengan prosesor terbaru dari Qualcomm, yaitu Qualcomm Snapdragon 7s Gen 3 yang dikombinasikan dengan RAM 8GB dan 12GB. Penyimpanan internalnya hadir dalam tiga pilihan kapasitas yaitu, 128GB, 256GB, dan 512GB.

Untuk kelebihan dan kekurangan dari Xiaomi Redmi Note 14 Pro 5G ini bisa kamu simak selengkapnya di bawah ini.

Baca Juga: 6 Cara Mudah Hilangkan Iklan di HP Redmi yang Sering Muncul

Kelebihan Redmi Note 14 Pro 5G

1. Desain yang elegan

Salah satu kelebihan Redmi Note 14 Pro 5G ada pada sektor desainnya yang elegan terlihat layaknya HP premium meskipun HP ini masih di versi mid-range.

HP ini memiliki modul kamera yang cukup besar yang terletak di bagian tengah atas. Modul kamera tersebut empat buah bulatan yang diisi dengan tiga buah lensa dan LED flash.

Untuk dimensinya, Redmi Note 14 Pro 5G ada di 162.3 x 74.4 x 8.2 mm dan berat hanya 190gram. Redmi Note 14 Pro 5G juga telah memiliki sertifikasi IP69 yang membuatnya tahan terhadap debu dan air.

2. Layar AMOLED dengan resolusi tinggi

Kelebihan selanjutnya dari Redmi Note 14 Pro 5G ada pada sektor layarnya yang dibekali dengan panel AMOLED seluas 6,67 inci. Layar tersebut memiliki resolusi 1,5K (1220 x 2712 piksel), HDR10+, Dolby Vision, refresh rate 120Hz, dan kecerahan maksimal 3000 nits.

Layar tersebut juga telah dilindungi dengan Corning Gorilla Glass Victus 2 dan memiliki fitur Always-on display. Bezel dari layar Redmi Note 12 Pro 5G ini juga sangat tipis dengan 88.9% screen-to-body ratio.

Dengan layar tersebut, para pengguna Redmi Note 12 Pro 5G ini bisa menikmati seluruh konten dengan tampilan yang smooth, baik itu untuk menonton video atau bermain game.

3. Prosesor terbaru dari Qualcomm

Kelebihan lain yang hadir pada Redmi Note 14 Pro 5G adalah menggunakan prosesor terbaru dari Qualcomm, yaitu Snapdragon 7s Gen 3 yang sudah mendukung konektivitas 5G.

Prosesor tersebut tentu saja lebih kencang jika dibandingkan dengan prosesor yang digunakan pada Generasi sebelumnya.

Kekurangan Redmi Note 14 Pro 5G

Pengisian daya yang lebih kecil dari generasi sebelumnya

Salah satu kekurangan dari Redmi Note 14 Pro 5G adalah pengisian daya yang lebih kecil dari generasi sebelumnya. Padahal baterai yang digunakan pada Redmi Note 14 Pro 5G ini sedikit lebih besar dari Redmi Note 13 Pro.

Redmi Note 14 Pro 5G hanya dibekali dengan pengisian daya cepat 45W, sedangkan Redmi Note 13 Pro menggunakan pengisian daya cepat 67W. ***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI