Realme C61 Resmi Dirilis, HP Murah dengan IP-rating IP54

Realme C61, HP murah tahan banting dari Realme (FOTO: Realme)

Indogamers.com - Setelah resmi dipasarkan di India beberapa waktu lalu, kini Realme C61 resmi dirilis di Indonesia, Selasa, 1 Oktober 2024.

Meskipun namanya sama, Realme C61 yang dipasarkan di India dan di Indonesia ternyata memiliki perbedaan yang sangat mencolok. Perbedaan tersebut terletak pada desain punggung dan kameranya.

Realme C61 yang hadir di India memiliki desain punggung yang menggunakan dua kamera yang disusun sebaris vertikal di sudut kiri punggung ponsel, dengan LED flash kecil di sampingnya.

Baca Juga: Dijual Rp 2 Jutaan, Ini Kelebihan Realme C63 5G, HP Baru Realme di Lini C-Series

Sementara itu, untuk Realme C61 yang hadir di Indonesia memiliki desain punggung dengan dua buah kamera belakang dan satu LED flash yang disusun zig-zag seperti iPhone 16 Pro. Desain tersebut mirip dengan Realme C61 yang dirilis secara global.

Untuk spesifikasi dan harga dari Realme C61 yang kini resmi hadir di Indonesia, bisa kamu simak selengkapnya di bawah ini.

Spesifikasi Realme C61

Realme C61 hadir dengan bodi yang diklaim mampu bertahan saat jatuh dari ketinggian sekitar satu meter ke permukaan granit.

Dengan skenario tersebut, pengujian Realme menunjukkan bahwa C61 mampu bertahan tanpa menunjukkan gejala kerusakan baik secara fisik maupun fungsinya.

Hal ini terjadi karena Realme C61 telah dibekali dengan sertifikasi IP54 yang menawarkan ketahanan yang tinggi baik dari kejatuhan, maupun dari debu dan percikan air.

Untuk sektor layarnya, Realme C61 dibekali dengan panel IPS seluas 6,74 inci yang memiliki resolusi HD Plus dan kecerahan maksimal hingga 560 nits.

Sektor dapur pacunya, Realme C61 mengandalkan prosesor octa core yang belum disebutkan secara rinci oleh pihak Realme.

Namun, jika dilihat dari Realme C61 yang dirilis secara global, ada kemungkinan Realme C61 dibekali dengan prosesor Unisoc T16 yang memiliki CPU dengan clockspeed 1,8 GHz dan GPU Mali-G57.

Prosesor octa-core Realme C61 ini dipadukan dengan RAM berkapasitas 8GB, lebih besar dari Realme C51 yang hanya memiliki RAM 4GB. Penyimpanan internalnya adalah 128 GB. HP ini juga memungkinkan pengguna menambahkan kartu microSD hingga 2TB jika ingin memperluas kapasitas memorinya.

Baca Juga: Selama Periode Promo, Samsung Galaxy A06 Tawarkan Bonus Melimpah Seharga HP Baru

Realme C61 dilengkapi kamera utama 50 MP disertai dukungan kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI). Resolusi tersebut ternyata masih lebih tinggi dari Realme C61 yang hadir di India.

Kamera utama tersebut didampingi dengan kamera kedua yang resolusinya masih belum disebutkan oleh pihak Realme. Sedangkan untuk kamera selfienya, Realme menghadirkan lensa dengan resolusi  5 MP.

Di sektor dayanya, Realme C61 ini mengandalkan baterai yang berkapasitas 5000 mAh dengan dukungan pengisian daya cepat 15W melalui port USB-C.

Harga Realme C61

Bagi kamu yang berminat dengan HP baru Realme yang tahan banting ini, kamu bisa mendapatkannya mulai tanggal 4 Oktober 2024 melalui toko resmi Realme dan rekanannya baik online maupun offline.

Realme C61 ini akan dibanderol dengan harga sekitar Rp1.799.000 dengan varian RAM 8GB/128GB dan dua varian warna, yaitu Sparkle Gold dan Dark Green.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI