logo

Tinggalkan Exynos, Samsung Galaxy S25 Series Kini Hadirkan Qualcomm Snapdragon 8 Gen 4 atau Dimensity 9400

PembasmiBocil
Kamis 10 Oktober 2024, 14:23 WIB
Ilustrasi tampilan Samsung Galaxy S25 Series (FOTO: Samsung Community)

Ilustrasi tampilan Samsung Galaxy S25 Series (FOTO: Samsung Community)

Indogamers.com - Pabrikan elektronik raksasa Samsung dikabarkan akan segera menghadirkan produk terbarunya, yaitu HP di kelas flagship penerus Samsung Galaxy S24 Series.

Galaxy S25 Series yang akan dirilis pada Januari 2025, melalui acara resmi mereka, Galaxy Unpacked.

Meskipun kehadiran produk terbaru dari Samsung ini belum dikonfirmasi secara resmi oleh pihak Samsung, namun berbagai bocoran dari Samsung Galaxy S25 Series ini telah beredar di internet.

Bocoran tersebut mengenai spesifikasi dari Galaxy S25 Series.

Baca Juga: 3 Kelebihan Samsung Galaxy S24 FE dengan Kecerdasan Buatan Galaxy AI

Dari bocoran yang beredar inilah diketahui jika Samsung Galaxy S25 Series, nantinya akan meninggalkan prosesor buatan Samsung, yaitu Exynos 2500, hal ini disebabkan oleh produksi chipset Exynos dengan arsitektur 3nm masih rendah, dikutip dari laman Phone Arena.

Padahal, biasanya Samsung menawarkan dua opsi prosesor pada setiap perilisan Galaxy S series, yaitu Qualcomm Snapdragon dan Exynos yang merupakan buatan perusahaan berbasis di Korea tersebut.

Namun, Samsung Galaxy S25 Series ini juga tidak akan hadir dengan prosesor dari Qualcomm saja. Hal ini disebabkan oleh Snapdragon 8 Gen 4 yang akan digunakan mengalami kenaikan harga hingga 20 persen dibandingkan generasi sebelumnya. Kenaikan ini tentu akan berimbas pada harga jual HP.

Untuk menjaga agar harga Galaxy S25 series nantinya tetap kompetitif di pasar HP flagship, opsi lain yang bisa Samsung lakukan adalah menggunakan chipset MediaTek, tepatnya seri flagship Dimensity, di beberapa varian Galaxy S25 Series nantinya.

Rumor ini muncul pada bulan Juni dan dikonfirmasi oleh Google DeepMind dalam sebuah publikasi. Di sana disebutkan, HP flagship Samsung akan menggunakan chip MediaTek Dimensity untuk meningkatkan efisiensi daya dan performa.

"MediaTek, salah satu perusahaan desain chip terkemuka di dunia, memperluas AlphaChip untuk mempercepat pengembangan chip tercanggih mereka, termasuk flagship Dimensity 5G yang digunakan di ponsel Samsung," ungkap laporan dari Google DeepMind.

Kemungkinan besar, Galaxy S25 dan Galaxy S25 Plus akan menggunakan MediaTek untuk pasar tertentu, sementara Galaxy S25 Ultra tetap menggunakan Snapdragon 8 Gen 4.

Prosesor MediaTek yang akan digunakan pada Samsung Galaxy S25 Series, khususnya varian S25 reguler dan S25 Plus kemungkinan adalah MediaTek Dimensity 9400, prosesor terbaru dari MediaTek yang diklaim memiliki harga lebih murah dari pesaingnya.

Jika memang benar S25 Series akan hadir dengan dua prosesor tersebut, maka bisa dipastikan performa dari S25 Series akan lebih powerful dan skor AnTuTu Benchmark akan naik pesat dari pendahulunya.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Gadget

Samsung Galaxy Tab S10 Ultra, Solusi Bagi Profesional Muda untuk Tingkatkan Produktivitas

Kamis 10 Oktober 2024, 12:19 WIB
undefined
Gadget

Samsung Galaxy A16 5G Resmi Diumumkan, Memiliki Jaminan Update OS Selama 6 Tahun?

Selasa 08 Oktober 2024, 18:35 WIB
undefined
Guides

2 Cara Termudah Pakai Circle to Search di Samsung Galaxy A35, Praktis Banget

Rabu 09 Oktober 2024, 17:05 WIB
undefined
News Update
Gadget15 Maret 2025, 15:06 WIB

Review Samsung Galaxy A06 5G, HP Rp2 Jutaan yang Nyaman Dibuat Ngegame

Refresh rate 90Hz pada layar luas 6,7 inci pun memberikan perpindahan frame yang lebih mulus, pengalaman gaming jadi lebih imersif.
Samsung Galaxy A06 5G (FOTO: samsung.com)
Gadget15 Maret 2025, 14:01 WIB

Xiaomi Pad 7 Series Resmi Dirilis di Indonesia, Ini Spesifikasi dan Harganya

Xiaomi Pad 7 Series secara resmi telah dirilis di Indonesia dengan dua model, Xiaomi Pad 7 Pro dan Xiaomi Pad 7 reguler.
Xiaomi Pad 7 Series (FOTO: Xiaomi)
Gadget15 Maret 2025, 13:01 WIB

Rekomendasi Aplikasi untuk Mendeteksi Email Phishing

Jika kamu belum yakin apakah email yang masuk adalah email phishing, kamu bisa mendeteksinya dengan bantuan aplikasi berikut.
Ilustrasi email phising.
News15 Maret 2025, 12:01 WIB

Rekomendasi 7 Game Gore Terbaik, Bukan Buat yang Takut Darah

Awas, ada pertarungan brutal sampai adegan sadis bikin mual, jadi game ini nggak main-main.
Game Aliens vs Predator. (Sumber: GoG)
Accessories15 Maret 2025, 11:03 WIB

Rekomendasi 5 Soundbar Dolby Atmos Termurah, Berikan Performa Audio Luar Biasa

Teknologi Dolby Atmos yang disematkan di soundbar menjadikan soundbar mampu menghasilkan suara dengan kualitas terbaik.
Ilustrasi pancaran suara dari soundbar Dolby Atmos. (FOTO: Samsung)
Mobile15 Maret 2025, 10:02 WIB

Rekomendasi 7 Otome Game di Android dan iOS, Cerita Unik dengan Karakter Cowok Menarik

Otome adalah jenis game simulasi kencan di mana kamu bisa menjalin hubungan dengan cowok-cowok tampan dan karismatik.
Love and Deepspace. (Sumber: Pocket Tactic)
E-Sport15 Maret 2025, 09:23 WIB

Hasil MPL ID Season 15: Onic dan NAVI Makin Terpuruk

Onic dan NAVI kompak. Menelan kekalahan tiga kali beruntun.
Onic Esports masih belum bisa menunjukkan performa apik hingga week 2. (FOTO: Instagram/onic.esports)
E-Sport15 Maret 2025, 09:20 WIB

Jadwal MPL ID Season 15 Hari Ini: Tiket Laga RRQ vs TLID dan Bigetron vs Evos Sold Out

Rupanya fans menantikan dua laga seru tersebut yang akan ditandingkan mulai pukul 17.30 wib.
RRQ Hoshi kompak dan solid sampai detik ini. (FOTO: WA Channel RRQ)
Lifestyle15 Maret 2025, 08:36 WIB

Sportcaster Liga 1 Edwin Setyadinata jadi Pengisi Suara Komentator di Game Football League

Game ini memiliki sekitar 3 juta pemain aktif yang berasal dari Indonesia.
Edwin Setyadinata, mengisi suara komentator di game Football League 2025. (FOTO: dok.pribadi)
News15 Maret 2025, 03:01 WIB

5 Fakta Menarik Amazon GameLift Streams, Layanan Streaming Game Berbasis Cloud

Layanan streaming game berbasis cloud ini memungkinkan siapa saja bermain game berkualitas tinggi langsung dari browser.
Ilustrasi Amazon GameLift Streams. (Sumber: Knowledge Nile)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.