Indogamers.com - Aktivitas di dunia maya memang memiliki banyak sekali ragam. Mulai dari bermain sosial media, membaca artikel informasi menarik, streaming video, mendengarkan musik, hingga mengunduh atau mendownload berbagai file dari internet.
File yang bisa di download dari internet ini, mulai dari file video, audio, buku, aplikasi dan lain sebagainya. Sayangnya, saat mengunduh file terkadang kita menemukan kendala pada kecepatan transfer data.
Kendala kecepatan saat mendownload file ini bisa dialami saat menggunakan HP maupun menggunakan PC.
Baca Juga: Ketahui Penyebab dan 4 Cara Meningkatkan Kecepatan Download di Perangkat Windows
Data yang sewajarnya selesai diunduh selama beberapa detik saja, seringkali malah selesai dalam beberapa jam karena beberapa masalah.
Karena itu, sebagai pengguna internet, kamu harus tahu cara untuk mempercepat kecepatan download dari HP dan PC seperti berikut ini.
1. Gunakan operator terbaik
Menggunakan operator terbaik menjadi salah satu cara yang bisa kamu gunakan untuk mempercepat kecepatan download di HP dan PC.
Hal ini dikarenakan operator terbaik memberikan jaminan kecepatan untuk download dan upload yang baik tanpa terganggu hal-hal lain.
Meskipun demikian operator terbaik ini biasanya memberikan biaya untuk langganan paket internet dengan harga yang cukup mahal.
2. Matikan aplikasi latar belakang
Aplikasi yang berjalan di latar belakang dan menggunakan internet dapat mengganggu kecepatan saat kamu mendownload file baik dari HP maupun PC.
Jadi, pastikan untuk menonaktifkan aplikasi apa pun yang menghabiskan banyak bandwidth dan sumber daya.
3. Gunakan kabel ethernet atau dekatkan ke router
Jika komputer kamu memiliki port ethernet, sambungkan PC langsung ke router untuk menghindari masalah stabilitas yang mungkin timbul dari koneksi nirkabel.
Jika itu bukan pilihan, singkirkan penghalang apapun antara PC maupun HP yang kamu gunakan dengan router WiFi, pastikan jaraknya sedekat mungkin secara fisik.
4. Beralih ke peramban lain
Peramban atau browser default yang kamu gunakan mungkin tidak dioptimalkan untuk koneksi internet yang kamu gunakan.
Jadi, kamu bisa mencoba untuk mengunduh file dari browser lainnya. Cara ini bisa kamu gunakan baik bagi pengguna HP maupun PC.
5, Matikan pembatasan koneksi
Jika kamu menyetel koneksi untuk membatasi penggunaan data, nonaktifkan untuk memaksimalkan kecepatan unduh.
Sebab pembatas koneksi ini akan membatasi perangkat dalam menggunakan data internet, contohnya membatasi berapa kuota maksimal yang digunakan.
6. Gunakan pengelola unduhan
Bagi kamu para pengguna PC, kamu bisa membuat kecepatan download dari PC yang kamu gunakan supaya lebih cepat dengan cara menggunakan pengelola unduhan.
Beberapa pengelola unduhan dapat mengunduh file dari berbagai sumber secara bersamaan, memungkinkan unduhan lebih cepat.
Nah, itulah tadi beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mempercepat kecepatan download file, baik dari HP maupun PC.***