logo

Nubia Neo 3 Series Resmi Diperkenalkan, HP Gaming Terbaru Nubia yang Miliki dua Model

PembasmiBocil
Selasa 11 Maret 2025, 15:10 WIB
Nubia Neo 3 Series, HP gaming terbaru dari Nubia yang hadirkan prosesor 5G. (FOTO: gadgets360.com)

Nubia Neo 3 Series, HP gaming terbaru dari Nubia yang hadirkan prosesor 5G. (FOTO: gadgets360.com)

Indogamers.com - Setelah mengumumkan kehadiran dari HP lipat generasi keduanya secara global di MWC 2025, yaitu Nubia Flip 2.

Nubia kini memperkenalkan HP gaming terbarunya, yaitu Nubia Neo 3 Series yang memiliki dua model, yaitu Neo 3 dan Neo 3 GT.

Semua model dari Nubia Neo 3 Series ini tentu saja sudah mendukung konektivitas 5G dan masih dilengkapi dengan fitur shoulder trigger dengan Z-axis linear motor.

Dari segi desain secara keseluruhan Nubia Neo 3 Series ini memang memiliki detail berbeda dari generasi sebelumnya. Namun, konsep desainnya masih sama, yaitu mengung konsep ala-ala cyber-mecha.

Baca Juga: Mengungkap Kelebihan dan Kekurangan Nubia Neo 2 5G: Apakah Worth It?

Untuk mengenal lebih jauh dari dua model HP gaming terbaru Nubia dari lini Nubia Neo 3 Series ini, kamu bisa simak selengkapnya di bawah ini dari segi spesifikasinya.

Nubia Neo 3

Nubia Neo 3

Nubia Neo 3 ini hadir sebagai model “reguler” dari Nubia Neo 3 Series. Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, Nubia Neo 3 ini hadir dengan konsep ala-ala cyber-mecha.

Secara keseluruhan desain Nubia Neo 3 memiliki detail-detail yang berbeda dari pendahulunya. Namun, gambar mata pada bagian punggung masih tetap dipertahankan.

Pada sektor layarnya, Nubia Neo 3 menggunakan panel IPS LCD seluas 6,8 inci yang  memiliki resolusi HD+.  Layar tersebut telah memiliki refresh rate 120Hz, dan kecerahan maksimal hingga 1.000 nits.

Untuk urusan dapur pacunya Nubia Neo 3 mengandalkan prosesor keluaran terbaru dari Unisoc, yaitu Unisoc T8300 yang dikombinasikan dengan RAM yang berkapasitas 8GB dan storage 256GB.

Baca Juga: Chipset Kelas Menengah dengan Konektivitas Satelit, UNISOC T8300 Resmi Dirilis

Bagian kameranya, Nubia Neo 3 ini menggunakan dua buah kamera belakang yang memiliki resolusi kamera utama 50 MP dan 2 MP kamera sebagai sensor kedalaman. Sementara itu, kamera depannya menggunakan sensor dengan resolusi 16 MP.

Untuk urusan dayanya, Nubia Neo 3 ini menggunakan baterai yang kapasitasnya 6.000 mAh yang dipadukan dengan fitur pengisian daya cepat 33W.

Nubia Neo 3 GT

Nubia Neo 3 GT

Beralih ke Nubia Neo 3 GT yang menjadi model tertinggi dari Nubia Neo 3 Series. HP gaming terbaru dari Nubia ini mengung desain yang sama-sama memiliki konsel cyber-mecha.

Bagan belakang HP ini memiliki cukup banyak aksen, seperti tulisan Neo, GT, dan O3 yang melambangkan modelnya dan memiliki gambar mata robotik yang khas.

Sektor layar menawarkan panel OLED 6,8 inci dengan resolusi Full HD+ dan refresh rate 120Hz, mendukung tingkat kecerahan hingga 1.300 nits.

Untuk urusan dapur pacunya, Nubia Neo 3 GT ini mengandalkan prosesor yang sangat bertenaga dari Unisoc, yaitu Unisoc T9100 yang dipadukan dengan RAM 12GB dan storage 256GB.

Sebagai HP gaming, tentu saja Nubia Neo 3 GT ini telah memiliki sistem pendingin yang sangat efektif. HP ini hadir dengan sistem pendingin vapor chamber seluas 4,082 mm² yang mampu memaksimalkan performa Unisoc T9100.

Urusan kameranya Nubia Neo 3 GT ini mengandalkan dua buah kamera belakang dengan konfigurasi kamera utama 50 MP dan kamera depth sensor 2 MP. Semenatar itu, kamera depannya menggunakan lensa 12 MP.

Soal daya, Nubia Neo 3 GT dibekali dengan baterai yang berkapasitas sama dengan model “reguler” yaitu 6000 mAh. Namun, pengisian daya jauh lebih cepat, versi tertinggi dari Nubia Neo 3 Series ini dibekali pengisian daya cepat 80W.

Selain masih memiliki shoulder triggers, dua model HP gaming terbaru dari Nubia ini juga dilengkapi fitur-fitur software guna meningkatkan performa gaming.

Nubia Neo 3 Series memiliki NeoTurbo AI yang hadir untuk mengoptimalkan resource agar game lebih lancar, sementara ada AI Game Space 3.0 yang menawarkan berbagai mode gaming.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
E-Sport

Kolaborasi Nubia dan Geek Fams Perkuat Ekosistem Esports Indonesia, Siap Kenalkan Produk Terbaru

Kamis 23 Januari 2025, 09:41 WIB
undefined
Gadget

Daftar 4 Smartphone Nubia Terbaru 2025, Ada Series Untuk Gaming Lho!

Sabtu 25 Januari 2025, 10:08 WIB
undefined
Gadget

Muncul di Laman Sertifikasi TKDN, Nubia Focus 2 5G Segera Hadir di Indonesia

Senin 20 Januari 2025, 22:02 WIB
undefined
News Update
Lifestyle12 Maret 2025, 10:08 WIB

10 Anime dengan Karakter Utama Jenius yang Bakal Bikin Kamu Terpukau!

Dari detektif cerdas hingga gamer berbakat, inilah 10 anime terbaru dengan karakter utama jenius yang bikin kamu terpukau! Yuk, cek daftar lengkapnya!
10 Anime dengan Karakter Utama Jenius yang Bakal Bikin Kamu Terpukau!(FOTO: Youtube Anime Town)
Console12 Maret 2025, 09:58 WIB

10 JRPG Terbaik 2023, Masih Seru Buat Kamu Mainkan Sekarang!

Tahun 2023 jadi tahun yang luar biasa buat para penggemar JRPG! Dari One Piece Odyssey hingga Octopath Traveler 2, simak daftar 10 JRPG terbaik tahun ini yang gak boleh kamu lewatkan.
10 JRPG Terbaik 2023, Masih Seru Buat Kamu Mainkan Sekarang!(FOTO: Youtube Slam Zany)
Console12 Maret 2025, 09:45 WIB

10 JRPG Klasik yang Masih Seru Dimainkan Sampai Sekarang!

Cari JRPG klasik yang masih seru dimainkan sampai sekarang? Yuk, simak rekomendasi 10 game JRPG lawas yang grafis, cerita, dan gameplay-nya masih oke banget buat dimainkan di era modern ini. Dari Earthbound sampai Final Fantasy X, ini dia daftarnya!
10 JRPG Klasik yang Masih Seru Dimainkan Sampai Sekarang!(FOTO: Youtube Slam Zany)
PC12 Maret 2025, 09:25 WIB

Bikin Gamers Terpukau, Ini 4 Motherboard MSI dengan chipset X870 dan X870E

MSI telah merilis jajaran motherboard dengan chipset X870 dan X870E, dirancang untuk memaksimalkan kinerja prosesor AMD Ryzen 9000 Series.
Motherboard MSI. (Sumber: MSI)
PC12 Maret 2025, 09:05 WIB

Wajib Masuk Wishlist! Ini Keistimewaan MSI MPG X870E CARBON WIFI

Kalau kamu lagi cari motherboard yang enggak cuma kuat tapi juga elegan, MPG X870E CARBON WIFI dari MSI jawabannya.
Motherboard MSI. (Sumber: MSI)
PC12 Maret 2025, 08:03 WIB

Harga Slay the Spire, Panduan Main, dan Spesifikasi PC untuk Memainkannya

Saat main Slay the Spire, hindari mengambil semua kartu kuat, pilih sesuai strategi deck. Jika memakai Ironclad, utamakan kartu serangan dan pertahanan dengan efek Strength.
Slay the Spire (FOTO: Steam)
Mobile11 Maret 2025, 21:00 WIB

4 Fakta Menarik Map Karakin di PUBG yang Wajib Kamu Tahu

Siapa yang enggak kenal Karakin? Map unik di PUBG ini menawarkan pengalaman bermain yang berbeda dari map lainnya.
Map Karakin. (Sumber: PUBG)
Mobile11 Maret 2025, 20:00 WIB

5 Fakta yang Wajib Kamu Tahu tentang Famas, Senjata Jitu di Game PUBG

FAMAS adalah senjata jenis Assault Rifle (AR) di game PUBG (PlayerUnknown's Battlegrounds)
FAMAS. (Sumber: PUBG)
PC11 Maret 2025, 19:21 WIB

5 Daya Tarik Slay the Spire, Game Roguelike yang Memesona Developer Balatro

Seperti game roguelike, kamu harus bertahan hidup di setiap level, menghadapi musuh acak, dan beradaptasi dengan sumber daya yang ada.
Slay the Spire. (Sumber: Steam)
Mobile11 Maret 2025, 18:00 WIB

Kenalan Lebih Dekat dengan Princess Frost, Hero Honor of Kings yang Mematikan

Princess Frost adalah hero mage di Honor of Kings yang dikenal karena kemampuan crowd control dan damage area (AoE) yang mematikan.
Princess Frost (FOTO: Honor of Kings)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.