logo

4 Cara Mudah Mengatasi Joy-Con Drift di Nintendo Switch yang Sering Menghantui

PembasmiBocil
Rabu 12 Maret 2025, 17:48 WIB
Pengguna NIntendo yang kesal karena Joy-con drift. (FOTO: asurion.com)

Pengguna NIntendo yang kesal karena Joy-con drift. (FOTO: asurion.com)

Indogamers.com - Salah satu masalah umum yang sering dialami oleh para pengguna Nintendo Switch adalah drifting di kontroler Joy-Con.

Bahkan, menurut pihak Nintendo sendiri, masalah joy-con yang drift ini akan tetap ada selamanya.

Bagi kamu yang belum tahu, Joy-con drift ini merupakan kondisi dimana kontroler Nintendo memberikan input gerakan meski pengguna tidak memberikan perintah atau menyentuh kontroler.

Saat Joy-con drift di Nintendo Switch, karakter di layar akan bergerak sendiri. Meskipun pada awalnya, masalah ini dianggap sepele, namun lama-kelamaan masalah Joy-con drift ini justru sering menghantui para pengguna.

Baca Juga: Bocoran Nintendo Switch 2, Desain, Performa dan Tanggal Rilis

Mengutip dari Asurion.com, Joy-con drift di Nintendo Switch ini umumnya disebabkan oleh dua faktor utama, yaitu masalah perangkat lunak atau perangkat keras karena terlalu banyak debu dan kotoran di bawah atau di sekitar thumb stick.

Lalu, bagaimana cara mengatasi Joy-con drift di Nintendo Switch? Langsung saja simak selengkapnya di bawah ini.

1. Update kontroler

Terkadang, adanya permasalahan pada kontroler dapat disebabkan oleh masalah perangkat lunak kecil. Untungnya, hal ini dapat diatasi melalui pembaruan sederhana.

Untuk melakukannya, kamu hanya perlu buka menu Beranda di Nintendo Switch yang kamu gunakan, kemudian pilih Pengaturan Sistem > Kontroler dan Sensor > Perbarui Kontroler.

2. Bersihkan Joy-Con

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, debu dan kotoran bisa menjadi penyebab Joy-stick drift di Nintendo Switch.

Karena itu, kamu perlu membersihkannya menggunakan kaleng udara bertekanan untuk meniup area sekitar stick.

Pastikan untuk mematikan Switch sebelum membersihkan. Jika tidak ada kaleng udara, bisa menggunakan kapas yang sedikit dibasahi dengan alkohol isopropil untuk membersihkan bagian bawah.

3. Ganti modul

Jika semua langkah di atas tidak berhasil, maka kamu bisa gunakan cara berikutnya, yaitu mengganti modul stick.

Cara ini bisa dilakukan sendiri dengan membeli modul pengganti dan mengikuti tutorial online. Namun, jika tidak yakin, lebih baik bawa ke pusat servis resmi.

4. Kalibrasi ulang Joy-Con

Cara lainnya untuk mengatasi masalah Joy-con drift adalah melakukan kalibrasi ulang pada Joy-con. Untuk melakukannya, kamu bisa ikuti langkah berikut:

  • Masuk ke menu "System Settings" di Switch.

  • Pilih "Controllers and Sensors", lalu "Calibrate Control Sticks".

  • Ikuti instruksi di layar untuk mengkalibrasi ulang.

  • Cara ini bisa membantu kamu untuk mengatasi masalah kecil pada stick drift.

Nah, itulah tadi beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi masalah Joy-con drift di Nintendo Switch yang sering menghantui para penggunanya.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
News

Cegah Penipuan, Nintendo eShop di Jepang Tak Terima Pembayaran Kartu Kredit Asing atau PayPal

Jumat 31 Januari 2025, 19:17 WIB
undefined
Console

Bersiap Hadapi Reseller Switch 2 yang Nakal, Nintendo Siapkan Langkah Khusus

Kamis 06 Februari 2025, 05:05 WIB
undefined
Console

Rekomendasi 5 Game Golf di Nintendo Switch yang Asyik Dimainkan Sambil Nunggu Berbuka Puasa

Kamis 06 Maret 2025, 06:01 WIB
undefined
News Update
Mobile16 April 2025, 16:01 WIB

Cara Main Game Supermarket Simulator untuk Pemula

Agar kamu lebih menikmati game Supermarket Simulator, kamu bisa terapkan beberapa cara main yang cocok untuk pemula.
Ilustrasi memainkan game Supermarket Simulator. (FOTO: play.google.com)
Mobile16 April 2025, 15:00 WIB

4 Tips Jitu Hadapi Musuh Jarak Jauh di Honor of Kings, Lawan Auto Kaget

Dalam Honor of Kings, hero jarak jauh seperti Marksman dan Mage bisa jadi mimpi buruk kalau enggak ditangani dengan benar.
Nezha Honor of Kings. (Sumber: Honor of Kings)
Lifestyle16 April 2025, 14:48 WIB

Sampai Dipenjara, Game Mobile Legends Bikin Anak Agresif

Kepala dipukul dengan pompa angin saat bermain Mobile Legends.
Kasus hukum menimpa anak remaja karena bermain Mobile Legends. (FOTO: unsplash.com/@tingeyinjurylawfirm)
PC16 April 2025, 13:14 WIB

MSI GeForce RTX 5060 Series: Kartu Grafis Buat Kamu yang Enggak Mau Ketinggalan Zaman

MSI baru aja ngerilis deretan kartu grafis kece dari keluarga NVIDIA GeForce RTX 5060 Series, lengkap dengan tenaga AI yang enggak kaleng-kaleng.
MSI GeForce RTX 5060 Series. (Sumber: MSI)
Gadget16 April 2025, 12:02 WIB

Samsung Galaxy A06 5G Paket Eksklusif Free Fire Hanya Rp2 Jutaan, Dapat Item Senilai Rp1 Juta!

Kolaborasi ini adalah upaya terbaru Samsung untuk menghadirkan pengalaman gaming yang lebih seru, imersif, dan maksimal bagi para pejuang Booyah di seluruh Indonesia.
Galaxy A06 5G Free Fire. (FOTO: Dok.Samsung)
Gadget16 April 2025, 11:01 WIB

Huawei Mate XT Smartphone Lipat Tiga Pertama Dunia segera Hadir di Indonesia

Salah satu yang menarik dari ponsel layar lipat tiga Huawei ini adalah desain fleksibel yang mendukung tiga mode layar: single, dual, dan triple screen.
Huawei Mate XT. (FOTO: Dok. Huawei Indonesia)
Mobile16 April 2025, 09:42 WIB

4 Tips Pakai Senjata Jarak Dekat di PUBG Mobile, Lawan Musuh dengan Sigap

Kamu pernah ngerasa jadi ninja dadakan di PUBG Mobile? Saat peluru habis dan musuh tinggal sejengkal, senjata jarak dekat alias melee bisa jadi penyelamat.
Senjata jarak dekat PUBG. (Sumber: PUBG)
News16 April 2025, 09:31 WIB

Simak! Daftar Event Menarik dan Skin Terbaru dari Game-Game Populer April 2025: MLBB, Free Fire, hingga Call of Duty Mobile

Sejumlah game favorit seperti Mobile Legends: Bang Bang (MLBB), Free Fire, hingga Call of Duty memiliki sejumlah agenda yang sayang dilewatkan.
Update game populer dengan event dan keseruan menarik di April 2025. (FOTO: UniPin)
PC16 April 2025, 08:31 WIB

Penting Kamu Tahu! Ini 5 Tips Merawat Motherboard MSI Biar Awet dan Tahan Lama

Motherboard MSI kamu itu ibarat jantungnya PC, kalau dia sehat, performa gaming atau kerjaanmu juga lancar.
MSI. (Sumber: MSI)
Mobile15 April 2025, 22:05 WIB

MediaTek Dimensity 8350 Menjadi Kekuatan Bermain Game pada OPPO Reno13 5G

OPPO Reno13 5G hadir dengan MediaTek Dimensity 8350 chipset canggih yang dirancang untuk memberikan pengalaman bermain game yang lebih responsif, stabil, dan hemat daya.
Oppo Reno13 5G x MediaTek Dimensity 8350 (FOTO: Dok. Indogamers.com)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.