Indogamers.com - Mengetahui garansi HP Oppo menjadi salah satu cara yang penting bagi para pengguna.
Sebab, dengan mengetahui garansi HP Oppo, para pengguna jadi tahu mengenai keaslian produk dan mengakses layanan garansi jika diperlukan.
Namun, meski di Indonesia pengguna HP Oppo sudah sangat banyak, tak sedikit para pengguna yang tahu bagaimana cara untuk cek garansi pada HP Oppo yang mereka gunakan.
Karena itu, pada artikel kali ini, Indogamers.com akan memberikan cara paling cepat dan mudah untuk mengetahui garansi dari HP Oppo.
Seperti apa caranya? Langsung saja simak selengkapnya di bawah ini.
Cek garansi HP Oppo
Sama seperti pabrikan-pabrikan HP lainnya, Oppo juga akan memberikan garansi ke semua produk yang mereka rilis di pasaran.
Baca Juga: Cara Cek Garansi HP Vivo dengan Cepat dan Mudah
Namun, garansi tersebut hanya berlaku pada produknya yang dibeli secara resmi.
Untuk periode garansi yang diberikan Oppo sendiri mencakup waktu 6 – 12 bulan, tergantung dari jenis produk yang dibeli para pengguna.
Umumnya, untuk produk HP atau smartphone, Oppo akan memberikan garansi hingga waktu 12 bulan. Sementara itu, untuk produk aksesori seperti powerbank Oppo akan memberikan garansi hanya 6 bulan.
Untuk cek garansi Opp ini, kamu bisa melakukannya dengan sangat mudah. Berikut beberapa cara yang bisa kamu gunakan untuk cek garansi Oppo dengan mudah.
1. Cek garansi Oppo dengan IMEI melalui website resmi Oppo
Kunjungi situs oppo.com/id melalui browser yang kamu gunakan di perangkat, baik itu PC, laptop, maupun HP Oppo itu sendiri.
Klik ikon tiga garis di bagian atas halaman dan pilih "Dukungan".
Pilih "Layanan Mandiri", lalu klik "Status Garansi" untuk mengecek masa berlaku garansi.
Masukkan nomor IMEI 1 dan kode verifikasi, kemudian klik "Periksa Sekarang".
Tunggu hingga informasi garansi dan tanggal berlakunya muncul.
2. Cek garansi Oppo dengan aplikasi my Oppo
Selain menggunakan IMEI, pengguna HP Oppo juga bisa melakukan pengecekan garansi HP Vivo dengan aplikasi dengan langkah sebagai berikut.
Unduh aplikasi My Oppo melalui Play Store.
Selanjutnya install dan buka aplikasi tersebut.
Pada menu utama atau beranda, pilih menu “Dukungan”.
Di bagian "Layanan Mandiri," pilih "Status Garansi."
Sebuah kolom IMEI akan muncul, yang biasanya terisi otomatis. Jika tidak, isi secara manual dengan memeriksa IMEI di pengaturan perangkat.
Tekan tombol "Periksa Sekarang" dan ikuti proses verifikasi.
Setelah verifikasi, informasi terkait garansi akan langsung muncul di layar.
3. Cek garansi Oppo dengan kartu garansi
Cara terakhir untuk cek garansi Oppo adalah melalui kartu garansi dan cara ini adalah cara yang paling mudah dilakukan.
Kartu garansi Oppo biasanya memuat informasi penting tentang perangkat, seperti tanggal pembelian, masa berlaku garansi, serta lokasi untuk mengajukan klaim garansi. Jadi, kamu bisa memastikan garansi dari produk Oppo yang kamu beli.
Nah, itulah tadi beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk cek garansi Oppo dengan cepat dan mudah.***