Cara Cek HP Mendukung eSIM untuk Android dan iPhone

Ilustrasi cara cek HP sudah mendukung eSIM. (FOTO: Freepik.com)

Indogamers.com - eSIM memang menjadi solusi terbaik bagi kamu para pengguna HP yang tidak mau ribet untuk menggunakan kartu SIM Fisik atau kartu SIM biasa.

Bahkan, belakangan ini Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi) Meutya Hafid tengah mengajak masyarakat untuk berpindah dari penggunaan karu SIM biasa ke eSIM.

Sesuai dengan namanya, eSIM adalah teknologi SIM yang tertanam langsung tanpa membutuhkan lagi kartu fisik atau kartu biasa.

Berbeda dengan kartu SIM biasa yang harus dipasang di slot, pemasangan eSIM hanya butuh aktivasi melalui HP yang kamu gunakan.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Smartphone Samsung dengan Teknologi eSIM Termurah Beserta Spesifikasi dan Harganya

Meski sangat mudah, namun tidak semua HP mendukung atau support penggunaan eSIM ini. Karena itu, sebelum mengganti kartu biasa ke eSIM, kamu harus cek lebih dulu HP yang kamu gunakan support eSIM atau tidak.

Lalu, bagaimana cara agar mengetahui HP yang digunakan ini sudah mendukung penggunaan eSIM atau belum?

Untuk cek HP sudah mendukung penggunaan eSIM baik di HP Android maupun iPhone, kamu bisa ikuti cara selengkapnya seperti di bawah ini.

Cara cek HP Android mendukung eSIM

Cek HP Android sudah mendukung penggunaan eSIM sangat mudah di lakukan, kamu hanya perlu ikuti langkah-langkah seperti berikut:

  1. Buka pengaturan di HP Android yang kamu gunakan.

  2. Pilih menu "Kartu SIM & jaringan seluler" atau sejenisnya.

  3. Scroll ke bawah, cari opsi "Kelola eSIM".

  4. Jika terdapat opsi tersebut, maka HP Android yang kamu gunakan sudah mendukung penggunaan eSIM.

Cara cek iPhone mendukung eSIM

Sama seperti cek di HP Android, kamu juga bisa cek apakah iPhone yang kamu gunakan sudah mendukung penggunaan eSIM dengan mudah.

Untuk melakukannya, kamu bisa ikuti langkah-langkah seperti berikut:

  1. Buka pengaturan di iPhone yang kamu gunakan.

  2. Pilih menu pengaturan "Cellular" atau "Seluler".

  3. Pilih opsi "Add eSIM".

  4. Jika terdapat opsi tersebut, maka iPhone yang kamu gunakan sudah mendukung penggunaan eSIM.

Perlu diketahui, iPhone yang sudah mendukung penggunaan eSIM ini bisa ditemukan pada iPhone seri X, yaitu mulai dari iPhone XS, XR, XS Max, hingga iPhone generasi terbaru saat ini, yaitu iPhone 16 Series.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI