logo

Mudah Dilakukan, Begini 3 Cara Cek IMEI Smartphone Android Biar Tahu Resmi atau Ilegal

PembasmiBocil
Jumat 19 Januari 2024, 22:14 WIB
Ilustrasi IMEI Smartphone (FOTO: Indogamers.com)

Ilustrasi IMEI Smartphone (FOTO: Indogamers.com)

Indogamers.com - IMEI (International Mobile Equipment Identity) merupakan nomor identitas perangkat atau nomor seri unik yang dimiliki semua smartphone. Fungsi dari IMEI adalah mengidentifikasi telepon seluler, GSM, WCDMA, iDEN, dan beberapa telepon satelit.

Smartphone awalnya hanya memiliki satu nomor IMEI saja, namun untuk saat ini telah banyak ponsel yang menggunakan dua nomor IMEI karena telah dibekali dengan dua buah SIM.

Saat membeli ponsel atau smartphone Android, salah satu hal yang perlu dilakukan adalah pengecekan nomor IMEI dan memastikannya terdaftar di Kementerian Perindustrian (Kemenperin) atau Bea Cukai Indonesia.

Sebab, nomor IMEI ini sangat penting. Jika nomor IMEI tidak terdaftar di Kemenperin atau Bea Cukai Indonesia, berarti smartphone Android yang kamu gunakan bukanlah smartphone untuk pasar Indonesia alias ilegal dan berpotensi diblokir.

Smartphone Android yang diblokir oleh Kemenperin atau Bea Cukai sudah pasti tidak akan bisa mengakses jaringan internet dari berbagai provider yang tersedia di Indonesia.

Untuk mengecek nomor IMEI di smartphone Android ini cukup mudah dilakukan. Kamu dapat melakukannya dengan langkah-langkah seperti versi Indogamers.com ini.

1. Cek nomor IMEI melalui Menu Pengaturan

Cara cek nomor IMEI melalui pengaturan ini bisa dilakukan dengan langkah-langkah berikut ini:

  • Pilih menu "Pengaturan" pada ponsel.

  • Klik "Tentang Ponsel" atau "About Phone" dan temukan kode IMEI ponsel pada menu tersebut.

  • Masing-masing merek ponsel memiliki pengaturan tersendiri dalam mengecek nomor IMEI.

  • Kamu juga bisa memilih bantuan untuk lebih mudah mencari nomor IMEI dengan menuliskan "IMEI" pada fitur pencarian.

2. Cek nomor IMEI melalui Menu Panggilan

Cara cek nomor IMEI juga bisa dilakukan dengan Menu Panggilan dengan langkah-langkah berikut ini:

  • Ketik kode panggilan *#06# ke keypad atau tombol ponsel.

  • Selanjutnya, klik panggilan dan tunggu beberapa saat.

  • Layar ponsel akan menampilkan 15 digit angka yang merupakan IMEI.

3. Cek nomor IMEI melalui box smartphone

Selain dengan dua cara di atas, kamu juga dapat melakukannya dengan cara melihat keterangan dari box atau kardus smartphone. Keterangan tersebut dapat kamu lihat pada bagian bawah box yang berisi tentang spesifikasi HP dan keterangan lainnya.

Sayangnya, cara ini hanya bisa kamu lakukan jika kamu membeli smartphone baru atau smartphone second (bekas) yang dilengkapi dengan box.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Guides

Bikin Sebel karena Menumpuk Nggak Pernah Digunakan? Ketahui Cara Mudah Uninstall Aplikasi Bawaan di HP Android

Minggu 14 Januari 2024, 09:25 WIB
undefined
Guides

Ini Cara Reset Ulang ke Pengaturan Pabrik di HP Android, Dijamin Nggak Lemot Lagi

Jumat 12 Januari 2024, 15:59 WIB
undefined
Guides

Sinyal WiFi Tidak Stabil dan Sering Lemot? Terapkan 5 Cara Mudah Memperkuat Sinyal WiFi di Smartphone Android

Rabu 17 Januari 2024, 12:03 WIB
undefined
Guides

Begini Cara Cek Aplikasi yang Habiskan Daya Baterai di Smartphone Android

Kamis 18 Januari 2024, 16:13 WIB
undefined
News Update
Mobile22 Juli 2024, 11:00 WIB

Daftar Skin Termahal Honor of Kings, Edisi Terbatas dan Begini Cara Dapatkannya!

Game Honor of Kings (HoK) menyajikan permainan dengan grafis yang memukau dan mekanisme permainan yang seru, keberagaman skin hero menjadi daya tarik bagi pemain.
Daji Nine Tailed Fox (FOTO: Daji Nine Tailed Fox)
Mobile22 Juli 2024, 10:51 WIB

Ash Echoes: Game RPG Gaya Anime dari Neocraft Buka Pra-Registrasi di Mobile

Neocraft, developer game yang sudah terkenal dengan berbagai judul populer, baru saja membuka pra-registrasi untuk game terbaru mereka, Ash Echoes.
Ash Echoes (FOTO: Neocraft)
News22 Juli 2024, 09:53 WIB

MPL ID Season 14 Segera Dimulai, Inilah Jadwal dan Cara Menonton

Mobile Legends Professional League Indonesia (MPL ID) Season 14 akan dimulai awal Agustus 2024, tiketnya pun sudah bisa dibeli di situs resmi web MPL ID.
Ilustrasi, MPL ID Season 14 (FOTO: Moonton)
News22 Juli 2024, 09:36 WIB

Ubisoft Sebut Kehadiran GTA 6 Bisa Mendongkrak Jumlah Gamers di Seluruh Dunia

Rockstar Games masih bikin penasaran penggemar tentang seperti apa perkembangan GTA 6 sejak dirilisnya trailer perdana pada Desember 2023.
GTA 6. (Sumber: Rockstar Games)
News22 Juli 2024, 09:08 WIB

YouTube Beberkan Fakta Mengejutkan di Balik GTA 6 yang Segera Rilis

Tak terkecuali yang dilakukan Rockstar Games dengan trailer GTA 6 yang sukses luar biasa besar.
GTA 6. (Sumber: Rockstar Games)
News22 Juli 2024, 08:47 WIB

GTA 6 Segera Ungkap Berita Besar Menurut Take-Two Interactive

Grand Theft Auto VI (GTA 6) akan semakin dekat dengan tanggal rilis setelah sekitar enam bulan lamanya merilis trailer perdana.
GTA 6. (Sumber: Rockstar Games)
News22 Juli 2024, 08:27 WIB

Kode Redeem Honor of Kings Hari Ini, Senin, 22 Juli 2024, Dapatkan Hadiah Menariknya Sekarang!

Buat kamu yang lagi demen banget main Honor of Kings, dalam artikel ini akan kami bagikan kode redeem yang bisa diklaim guys.
Honorof Kings. (Sumber: Honor of Kings)
Mobile21 Juli 2024, 23:24 WIB

Naruto Shippuden RPG: Beta Tertutup untuk Android Dimulai di Beberapa Wilayah

Naruto Shippuden sekarang sudah memasuki tahap beta tertutup untuk perangkat Android di beberapa wilayah tertentu.
Naruto Shippuden RPG: Beta Tertutup untuk Android Dimulai di Beberapa Wilayah (FOTO: Tangkap Layar Youtube Gaming Mobile)
Mobile21 Juli 2024, 23:11 WIB

Honor of Kings Capai 50 Juta Unduhan dan Pendapatan 100 Juta Dolar di Bulan Pertama!

Ada kabar super keren nih dari dunia game yang wajib kamu tahu. Honor of Kings, game MOBA yang lagi naik daun, baru aja ngerayain pencapaian luar biasa di bulan pertamanya.
Honor of Kings Capai 50 Juta Unduhan dan Pendapatan 100 Juta Dolar di Bulan Pertama! (Sumber: Honor of Kings)
Mobile21 Juli 2024, 22:59 WIB

Pokémon UNITE Mengumumkan Ranked Season 21 dan Battle Pass Season 25

Pokémon UNITE kembali membawa kabar menarik bagi para penggemarnya dengan mengumumkan dimulainya Ranked Season 21 dan Battle Pass Season 25
Pokémon UNITE Mengumumkan Ranked Season 21 dan Battle Pass Season 25 (FOTO: The Pokémon Company)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+6289633333329

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.