Belum Tahu Ya? Begini 3 Cara Mudah dan Cepat Download Video Pinterest

Download video Pinterest dengan mudah (FOTO: Indogamers)

Indogamers.com - Pinterest merupakan salah satu platform media sosial yang unik, menarik, dan berbeda dari platform media sosial lainnya. Pinterest memungkinkan para penggunanya untuk menemukan, menyimpan, serta berbagi ide serta inspirasi dengan memakai pin gambar.

Dengan Pinterest ini banyak para pengguna yang mendapatkan berbagai inspirasi baik itu gambar maupun video, seperti desain rumah, inspirasi potongan rambut, desain logo, hingga berbagai hal lainnya.

Sayangnya, Pinterest ini tidak memberikan opsi untuk mengunduh video dan menyimpannya di penyimpanan perangkat yang kamu gunakan. Pinterest hanya menyediakan opsi untuk menyimpan video di profil Pinterest saja.

Karen itu, untuk mendownload video dari Pinterest dan disimpan di media penyimpanan perangkat cukup sulit dilakukan. Mendownload-nya membutuhkan bantuan dari situs web pihak ketiga atau bisa juga dengan cara merekam layar video pinterest tersebut.

Untuk mendownload video pinterest ini, kamu bisa ikuti beberapa cara seperti di bawah ini yang akan Indogamers.com berikan.

1. Download video Pinterest menggunakan situs Bot Downloader

Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk mendownload video Pinterest adalah menggunakan situs pihak ketiga yaitu, Bot Downloader. Situs ini juga dapat mengkonversi video dari Pinterest ke MP4.

Menggunakan situs Bot Downloader untuk mendownload video Pinterest ini, kamu bisa ikuti langkah berikut:

  • Buka Pinterest dan cari video yang ingin kamu unduh.

  • Jika kamu menggunakan Pinterest versi aplikasi, klik ikon titik tiga di sudut kanan atas, kemudian pilih salin tautan.

  • Jika menggunakan Pinterest versi web, salin tautan di bilah browser web.

  • Setelah itu, masuk ke browser dan buka situs BotDownloader.

  • Tempel video di kotak yang tersedia.

  • Klik tombol unduh video.

  • Kemudian, video otomatis akan disimpan di media penyimpanan perangkat.

2. Download video Pinterest menggunakan situs Pinterest Video Downloader

Selain menggunakan situs Bot Download, kamu juga bisa menggunakan situs lainnya untuk mengunduh video dari Pinterest. Situs tersebut adalah Pinterest Video Downloader yang dapat digunakan untuk mendownload Gambar Pinterest dan Gif langsung ke komputer, tablet, atau ponsel.

Situs ini juga bisa digunakan untuk menyimpan dan mendownload Video Pinterest dalam format MP4 definisi tinggi.

Menggunakan situs Pinterest Video Downloader untuk mendownload video Pinterest ini, kamu bisa ikuti langkah berikut:

  • Buka Pinterest dan cari video yang ingin kamu unduh.

  • Jika kamu menggunakan Pinterest versi aplikasi, klik ikon titik tiga di sudut kanan atas, kemudian pilih salin tautan.

  • Jika menggunakan Pinterest versi web, salin tautan di bilah browser web.

  • Setelah itu, masuk ke browser dan buka situs PinterestVideoDownloader.

  • Tempel url video di kotak yang tersedia.

  • Klik tombol unduh, kemudian video Pinterest atau gif akan di unduh ke perangkat.

3. Gunakan perekam layar untuk mendapatkan video dari Pinterest

Selain menggunakan situs web downloader, kamu juga bisa memanfaatkan perekam layar untuk mendapatkan video dari Pinterest. Jika menggunakan ponsel, maka kamu hanya perlu memanfaatkan fitur perekam layar bawaan dari ponsel saja.

Tapi, jika menggunakan laptop ataupun PC, maka kamu membutuhkan bantuan aplikasi perekam layar atau Screen Recorder, seperti OBS Studio dan Camtasia.

Berikut cara mendapatkan video Pinterest menggunakan rekaman layar di laptop atau PC:

  • Unduh dan instal aplikasi Screen Recorder tertentu.

  • Buka aplikasi Screen Recorder dan pengaturan video untuk perekaman layar, misalnya seperti ukuran dan resolusi layar.

  • Buka Pinterest dan buka video yang akan diunduh.

  • Lakukan perekaman saat video diputar.

  • Setelah video selesai diputar, kamu bisa berhenti merekam.

  • Simpan file.

Nah, itulah tadi beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mendownload video dari Pinterest yang tidak menyediakan fitur download atau unduh video yang disimpan ke media penyimpanan perangkat.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI