Ingin Main Game Baru? Ketahui Cara Mudah Download Game di Netflix dari Android dan iPhone

Ilustrasi game-game yang terdapat di Netflix (FOTO: About Netflix)

Indogamers.com - Sebagian besar pengguna smartphone sudah tidak asing lagi dengan Netflix, platform yang menyuguhkan berbagai film dan serial. Bahkan tak hanya film dan serial, saat ini Netflix telah menyediakan berbagai game yang bisa pengguna download dan mainkan.

Netflix sendiri menyertakan akses tak terbatas ke lebih dari 50 game selular eksklusif, termasuk game yang berpusat di sekitar acara Netflix popular. Game-game dari Netflix ini bisa kamu mainkan secara gratis maupun berbayar.

Untuk men-download game-game dari Netflix ini tidak bisa dilakukan secara asal-asalan. Pengguna bisa mendownload game Netflix dengan beberapa syarat yang harus dipenuhi.

Seperti dikutip dari laman resmi Netflix, salah satu syarat wajib untuk mendownload game Netflix adalah memiliki langganan aktif.

Untuk persyaratan selengkapnya bisa kamu simak di bawah ini:

  • Perangkat yang kompatibel:

    Ponsel atau tablet dengan OS Android 8.0 atau versi lebih baru

    iPhone, iPad, atau iPod touch dengan iOS/iPadOS 15 atau versi lebih baru

  • Langganan Netflix aktif.

  • Koneksi internet untuk mendownload dan menginstal game.

  • Ruang penyimpanan yang cukup di perangkat

Selanjutnya, untuk mendownload game dari Netflix ini caranya dibedakan juga berdasarkan perangkat dan sistem operasi yang digunakan.

Bagaimana cara untuk mendownload game-game dari Netflix ini jika semua syarat telah terpenuhi?

Download game Netflix menggunakan Smartphone atau Tablet Android

Aplikasi Netflix menyertakan baris Game Seluler di layar utama dan tab Game di bagian bawah. Berikut langkah-langkah untuk mendownload game Netflix dari Smartphone dan Table Android.

  • Dari layar utama di aplikasi Netflix yang kamu buka, geser ke bawah untuk menemukan baris Game Seluler, atau klik tab Game.

  • Klik “Game”, kemudian klik “Dapatkan Game” dan Play Store akan terbuka.

  • Setelah itu, kamu bisa klik Instal.

  • Tergantung game dan pengaturan perangkat, layar Izin mungkin muncul dan pilih “Terima”.

Selain menggunakan aplikasi Netflix secara langsung, kamu juga bisa mendownload game Netflix dari Google Play Store.

Berikut langkah-langkah untuk mendownload game Netflix dari Google Play Store.

  • Buka Play Store dan cari game dengan mengetikkan namanya atau lihat semua game Netflix yang tersedia.

  • Pilih game dari hasil pencarian, dan klik Instal.

  • Kemudian, game akan di-download dan diinstal.

  • Setelah game diinstal, kamu dapat membukanya dari baris “Game Seluler” atau “tab Game” di aplikasi Netflix. Kamu juga dapat klik ikonnya di layar utama atau panel aplikasi perangkat.

  • Jika diminta, klik “Lanjutkan”, lalu masuk menggunakan alamat email dan sandi akun Netflix.

  • Pilih profil Netflix dan mulai mainkan game-game yang telah kamu download.

Download game Netflix menggunakan iPhone atau iPad

Selain menggunakan smartphone atau tablet Android, kamu juga bisa mendownload game-game Netflix di iPhone atau iPad. Untuk langkah-langkahnya, bisa kamu simak selengkapnya di bawah ini.

Untuk mendownload game Netflix di iPhone atau iPad bisa dilakukan dengan dua cara, yaitu melalui aplikasi Netflix secara langsung atau melalui toko aplikasi yang disediakan yaitu, App Store. Berikut langkah-langkah untuk mendownload game Netflix dari aplikasinya.

  • Dari layar utama di aplikasi Netflix yang kamu buka, geser ke bawah untuk menemukan baris Game Seluler, atau klik tab Game.

  • Klikk “Game”, lalu klik “Dapatkan Game” atau “Mainkan Game”.

  • Klik “Dapatkan” atau ikon “Awan” pada spanduk App Store.

  • Game akan di-download dan diinstal.

  • Setelah game diinstal, kamu dapat membukanya dari baris Game Seluler di aplikasi Netflix, atau dengan mengetuk ikonnya di layar utama perangkat.

  • Klik ikon Profil di game jika ingin mengubah ke profil lain dan mulai mainkan game Netflix yang telah kamu download.

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, selain mendownload melalui aplikasi Netflix secara langsung, kamu juga bisa mendownloadnya melalui App Store dengan langkah-langkah seperti berikut ini.

  • Buka App Store dan cari game dengan mengetikkan nama game atau lihat semua game Netflix yang tersedia.

  • Pilih game dari hasil pencarian, lalu klik “Dapatkan” atau “ikon Awan”.

  • Game akan di-download dan diinstal.

  • Setelah game diinstal, kamu dapat membukanya dari baris Game Seluler di aplikasi Netflix, atau dengan mengetuk ikonnya di layar utama perangkat.

  • Jika diminta untuk masuk, klik Berikutnya, lalu masukkan alamat email dan sandi akun Netflix. Pilih Masuk.

  • Pilih profil Netflix dan mulai mainkan.

Nah, itulah tadi cara yang bisa kamu lakukan untuk mendownload game-game Netflix baik itu di smartphone dan tablet Android, maupun melalui iPhone dan iPad.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI