Indogamers.com - Cara untuk mengetahui kontak siapa yang paling sering dihubungi di WhatsApp, menjadi salah satu cara yang paling banyak dicari oleh pengguna WhatsApp. Terlebih bagi mereka yang merupakan sepasang kekasih.
Untuk mengetahui kontak siapa yang paling sering dihubungi di Whatsapp ini bisa dilakukan tanpa harus menggunakan aplikasi pihak ketiga. Kamu bisa melakukannya menggunakan fitur bawaan.
Penasaran seperti apa cara untuk mengetahui siapa saja yang paling sering dihubungi di WhatsApp? Langsung saja simak selengkapnya di bawah ini.
1. Cek kontak WA yang paling sering dihubungi dengan pengaturan ekspor chat
Cara pertama untuk mengetahui siapa saja yang paling sering dihubungi pasangan di WA adalah menggunakan pengaturan ekspor chat. Kamu bisa membuka pengaturan tersebut untuk melihat daftar Frequently Contacted.
Berikut langkah-langkah yang bisa kamu lakukan untuk cek siapa yang paling sering dihubungi di WA menggunakan ekspor chat.
Buka aplikasi WhatsApp.
Pilih menu “Settings”.
Kemudian, pilih menu pengaturan “Chat”.
Klik opsi “Export Chat” atau “Ekspor Chat”.
Setelah itu, kamu bisa melihat kolom Frequently Contacted yang berisi daftar orang atau grup yang sering dihubungi di WhatsApp.
2. Cek kontak WA yang paling sering dihubungi dengan forward chat
Selain menggunakan pengaturan ekspor chat, kamu juga bisa cek siapa yang paling sering dihubungi pasangan di WA menggunakan forward chat.
Untuk langkah-langkah menggunakannya kamu bisa ikuti seperti di bawah ini.
Buka aplikasi WhatsApp.
Selanjutnya pilih dan buka salah satu ruang obrolan di aplikasi WhatsApp secara bebas.
Pilih dan klik salah satu chat di dalamnya dan pilih opsi “Forward Chat” atau “Teruskan Pesan”.
Setelah itu, akan muncul kolom Frequently Contacted untuk melihat kontak individu atau grup yang sering dihubungi di WhatsApp.
3. Cek kontak WA yang paling sering dihubungi dengan melihat jumlah memori yang digunakan
Selain dua cara di atas, kamu juga bisa cek kontak WA yang paling sering dihubungi pasangan dengan melihat jumlah memori atau penyimpanan data yang digunakan.
Semakin banyak data tersimpan, berarti kontak WA tersebut merupakan kontak yang paling sering berinteraksi. Sebab, banyaknya memori yang tersimpan ini merupakan data seperti, chat, foto, video dan file lainnya.
Berikut langkah-langkah untuk cek kontak WA yang paling sering dihubungi dengan melihat jumlah memori yang digunakan:
Buka aplikasi WhatsApp.
Kemudian, pilih menu “Settings”.
Pilih menu pengaturan “Storage and Data” atau “Penyimpanan dan Data”.
Selanjutnya, pilih opsi “Manage Storage”.
Setelah itu, di kolom “Chats and Channels”, akan muncul daftar kontak atau grup yang paling banyak menyimpan data secara berurutan.
Urutan teratas dari daftar tersebut dapat menjadi kontak atau grup yang paling sering berinteraksi dengan pengguna.***