Jangan Bingung Lagi! Ketahui 4 Cara Cepat Melewati Captcha Otomatis di Chrome dan iPhone

verifikasi captcha otoamtis di iPhone (FOTO: Gizchina)

Indogamers.com - Tak jarang para pengguna iPhone mengeluh saat mereka browsing dengan browser Chrome.

Tiba-tiba browser meminta verifikasi captcha. Nah, saat verifikasi captcha ini diklik malah gagal dan verifikasi harus dilakukan lagi secara berulang.

Meskipun pada dasarnya verifikasi captcha ini memiliki tujuan yang baik, namun pada momen-momen tertentu verifikasi captcha ini justru mengganggu para pengguna iPhone. Sehingga pengguna iPhone tersebut lebih memilih untuk melewati captcha otomatis yang muncul di chrome tersebut.

Nah, untuk melewati captcha otomatis ini ada beberapa cara yang bisa dilakukan. Cara ini bisa dilakukan di browser Chrome ataupun langsung dari pengaturan di iPhone yang digunakan.

Untuk melewati captcha otomatis di Chrome dan iPhone ini, kamu bisa ikuti langkah-langkah seperti dikutip dari laman Gizchina.

1. Memanfaatkan ekstensi browser

Jika kamu sebagai pengguna iPhone yang menggunakan browser Chrome, maka bisa melewati captcha otomatis dengan memasangkan ekstensi browser.

Ekstensi ini menganalisis dan memecahkan captcha untuk menjadikan pengalaman browsing lebih baik. Beberapa ekstensi bypass captcha yang populer adalah sebagai berikut:

  1. Buster: CAPTCHA Solver for Humans

  2. Rumola – bypass CAPTCHA for Safari

  3. AntiCaptcha automatic CAPTCHA solver

Untuk memasangkan ekstensi tersebut, kamu bisa kunjungi toko ekstensi browser yang kamu gunakan di iPhone. Kemudian cari ekstensi yang diinginkan, dan ikuti petunjuk pemasangannya sesuai dengan browser yang kamu gunakan.

2. Gunakan VPN dan Server Proxy

Dalam beberapa kasus, menggunakan VPN (Virtual Private Network) atau server proxy juga akan membantu untuk melewati captcha.

Metode ini bekerja dengan mengubah alamat IP, yang memungkinkan untuk mengakses situs web dan aplikasi tanpa menemui captcha. Namun, metode ini mungkin tidak selalu berhasil, dan menggunakan VPN atau server proxy yang memiliki reputasi baik sangat penting untuk memastikan privasi dan keamanan.

3. Mengaktifkan Cookie dan JavaScript

Terkadang, mengaktifkan cookie dan JavaScript di browser web dapat membantumu untuk melewati captcha.

Cookie dan JavaScript sangat penting agar banyak situs web dapat berfungsi dengan benar, dan menonaktifkannya dapat menyebabkan captcha tidak berfungsi.

Untuk mengaktifkan cookie dan JavaScript, ikuti langkah-langkah berikut:

  • Luncurkan aplikasi “Pengaturan” di iPhone atau iPad yang kamu gunakan.

  • Gulir ke bawah dan ketuk Safari.

  • Ketuk “Privasi & Keamanan”.

  • Aktifkan saklar untuk Blokir Semua Cookie dan Aktifkan JavaScript.

4. Nonaktifkan verifikasi captcha otomatis dengan Pengaturan iPhone atau iPad

Untuk mengaktifkan atau menonaktifkan verifikasi otomatis di iPhone atau iPad, kamu bisa ikuti langkah-langkah berikut:

  • Luncurkan aplikasi “Pengaturan” di iPhone atau iPad yang kamu gunakan.

  • Ketuk nama di spanduk ID Apple di bagian atas.

  • Ketuk “Kata Sandi & Keamanan”.

  • Gulir ke bawah dan aktifkan/nonaktifkan Verifikasi Otomatis.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI

Console

Rekomendasi Game VR untuk Relaksasi Sabtu 21 Desember 2024, 10:50 WIB