Indogamers.com - Apakah kamu mau mabar game Minecraft Java Edition, tetapi bingung bagaimana caranya?
Jika iya, tenang saja, sebab Mojang selaku developer sudah menyediakan berbagai cara untuk akses mode multiplayer.
Berbekal akses jaringan lokal, public/privat server, dan langganan Realms, kamu bisa bertualang sama teman dengan mudah.
Baca Juga: 5 Perbedaaan Game Minecraft Bedrock Editon dan Java Edition, Penggemar Berat Wajib Tahu Banget Nih!
Cara Mabar Game Minecraft Java Edition
Berikut cara bermain Minecraft Multiplayer di Java Edition
1. Pakai Minecraft Realms (2-10 Pemain)
Pilih opsi 'Minecraft Realms' dari menu utama Minecraft.
Buat Realm baru atau bergabung dengan Realm yang sudah ada.
Undang teman untuk bergabung ke Realm yang kamu kelola, atau terima undangan untuk bergabung ke Realm teman.
Baca Juga: Ingin Main Minecraft Bedrock Edition Gratis Pakai HP? Ini Deretan Pilihan Caranya
2. Pakai Koneksi LAN (2-20 Pemain):
Masuk ke dalam game atau buat dunia baru melalui menu Pemain Tunggal.
Aktifkan opsi 'Buka ke LAN' di menu jeda.
Set pengaturan LAN, seperti mode game dan pengaturan cheat.
Undang teman yang terhubung ke jaringan yang sama untuk bergabung.
3. Pakai Server Internet (Jumlah Pemain Tak Terbatas, Tergantung Kekuatan Server)
Temukan alamat IP atau situs web server Minecraft di internet.
Tambahkan server baru melalui opsi 'Multiplayer' di menu utama Minecraft.
Ketik atau salin alamat IP/web server, lalu konfirmasi.
Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, kamu bisa menikmati serunya main game Minecraft Java Edition bareng teman-teman.