Tips Menggunakan Hero Barats Agar Maksimal

Hero Barats (FOTO: Tangkap Layar: Mobile Legends)

Indogamers.com - Barats merupakan hero Mobile Legends tipe tank fighter yang kerap dijadikan jungle di Land of Dawn.

Barats pada musim ke-32 Mobile Legends cukup sering digunakan. Dia juga menjadi hero favorit juga di kompetisi resmi seperti MPL Indonesia Season 13. Tercatat, Barats telah digunakan sebanyak 71 kali dan masuk top 5 pick di MPL ID S13 hingga pekan ke-8.

Barats dikenal sebagai sang penguasa Scrap Metal di Land of Dawn. Dengan memahami skill Barats, kamu dapat mengoptimalkan potensi dan membawa timmu menuju kemenangan.

Barats memiliki skill skill passive ( Dismantle) berupa serangan dasar yang nantinya akan mengumpulkan Scrap Metal yang berguna untuk mengaktifkan skill-skill Barats lainnya.

Baca Juga: Hero Favorit ONIC Lutpiii Sepanjang Pelaksanaan MPL Indonesia Season 13, Punya Winrate 100 Persen!

Skill 1 (Soaring Eagle) membuat Barats mampu melompat ke posisi target dan memberikan damage serta efek slow pada lawan.  

Skill 2  (Big Guy) Barats memberikan kerusakan disekitarnya. Sedangkan, ultimate-nya  ( Detona's Welcome) Barats melemparkan bom ke area target yang bisa meledak dan memberikan damage besar kepada musuh di sekitarnya. 

Setelah mengetahui skil yang dimiliki bero Barats berikut beberapa tips yang bisa kamu coba untuk mengoptimalkan hero tersebut. Yuk disimak!

Baca Juga: Top 5 Hero Mobile Legends Paling Sering di Pick di MPL Season 13 Minggu ke-8

  • Untuk memaksimalkan potensi dari setiap skill yang dimiliki oleh Barats kamu harus fokus terhadap pengumpulan Scrap Metal. Untuk itu pada awal pertandingan fokus yang perlu kamu lakukan yaitu kumpulkan Scrap Metal agar setiap skill yang dimiliki oleh hero Barats dapat maksimal. Perlu diingat Scrap Metal merupakan bahan utama untuk membuat skill Barats maksimal dan bertambah, jadi jangan lupakan ini. 

  • Gunakan Build yang Tepat: Sesuaikan build item Barats dengan situasi dan komposisi tim yang kamu punya koordinasikan dengan tim apa yang menjadi kebutuhan.

  • Gunakan Skill Hook dengan Tepat: Bidik skill hook (Big Guy) dengan cermat untuk menarik hero musuh ke posisi yang menguntungkan bagi tim. Koordinasi dengan Tim: Manfaatkan kemampuan crowd control Barats untuk membuka peluang bagi tim, dan komunikasikan target yang ingin diserang. 

Baca Juga: 5 Alasan Hero Fredrinn Masih Populer di Meta Assassin, Sering Dipakai di MPL ID Season 13!

Itu dia sekilas tips yang bisa kamu coba jika ingin menggunakan hero Barats di Land of Dawn. Semoga bermanfaat ya.**

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI