Cara Cepat Menghapus File Duplikat di Android

Duplicate Files Fixer, salah satu aplikasi untuk menghapus file duplikat di HP Android (FOTO: play.google.com)

Indogamers.com - Memori penyimpanan yang cepat habis di HP Android menjadi salah satu masalah yang paling sering dialami oleh para penggunanya. Sistem penyimpanan di HP Android sendiri sangat berbeda dengan iPhone.

Jika pada iPhone file-file yang terdapat di sistem penyimpanan akan disimpan secara rapi dan terperinci. Maka pada HP Android, file yang di simpan di memori internal atau eksternal terkadang akan secara otomatis di duplikat oleh sistem.

Baca Juga: Cara Mudah Memeriksa Battery Health di HP Android

Nah, file-file duplikat di HP Android ini jika terlalu banyak akan memberikan efek negatif pada HP Android. Dimana, HP Android akan menjadi lebih lemot. Kondisi ini tentu saja akan sangat mengganggu aktivitas dalam menggunakan HP Android.

Untuk mengatasi masalah ini, satu-satunya cara yang bisa dilakukan adalah menghapus file duplikat tersebut.

Sayangnya, untuk menghapus file duplikat ini tidak semudah yang dipikirkan. Kamu harus mencari terlebih dahulu file duplikat tersebut baru bisa menghapusnya.

Jika kamu menjadi salah satu pengguna HP Android yang juga juga mengalami masalah tersebut dan ingin menghapus file-file duplikatnya, kamu bisa ikuti langkah-langkahnya seperti di bawah ini.

1. Gunakan aplikasi Search Duplicate File (SDF)

Cara pertama yang bisa kamu lakukan untuk menghapus file-file duplikat di HP Android adalah menggunakan Search Duplicate File (SDF). Untuk melakukannya, kamu bisa ikuti langkah-langkah berikut.

Baca Juga: Buktikan! Ini 2 Cara Termudah Screen Mirroring dari HP Android ke TV

  • Download dan instal aplikasi Search Duplicate File (SDF)

  • Buka aplikasinya kemudian pilih lokasi penyimpanan

  • Tekan tombol Scan yang ada di bawah tampilan

  • Tunggu prosesnya

  • Semua file duplikat di HP kamu akan muncul

  • Untuk menghapusnya, kamu hanya perlu klik Delete

2. Gunakan aplikasi Duplicate Files Fixer

Cara kedua yang bisa kamu lakukan untuk menghapus file-file duplikat di HP Android adalah menggunakan aplikasi Duplicate File Fixer. Untuk melakukannya, kamu bisa ikuti langkah-langkah berikut.

  • Download dan install aplikasi Duplicate Files Fixer di Google Play Store.

  • Setelah itu, buka aplikasi dan kamu bisa pilih SKIP.

  • Kemudian, kamu bisa pilih menu Scan Audio (suara), Videos (video), Pictures (foto), Documents (dokumen), Full Duplicate, dan Contacts (kontak)

  • Kamu juga dapat memilih Full Duplicate Scan untuk menemukan semua file duplikat, selanjutnya pilih Scan Now dan tunggu prosesnya hingga selesai

  • Semua file duplikat di HP Android yang kamu gunakan akan muncul

  • Untuk menghapusnya, kamu hanya perlu klik Delete

Nah, itulah beberapa cara yang bisa kamu gunakan untuk menghapus file-file duplikat yang tersimpan di HP Android.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI