10 Game Tembak-tembakan Terbaik di iOS 2024

Call of Duty, salah satu game tembak-tembakan terbaik di iOS. (Sumber: CoD)

Indogamers.com - Game tembak-tembakan selalu menjadi favorit bagi banyak pengguna iOS.

Tahun 2024 menghadirkan berbagai judul menarik yang wajib dicoba.

Berikut 10 game tembak-tembakan terbaik di iOS untuk kamu mainkan.

Semuanya bisa didownload via App Store.

1. Call of Duty: Mobile

Call of Duty Warzone Mobile. (Sumber: Call of Duty)
  • Penerbit: Activision

  • Rating: 4.7/5

Call of Duty: Mobile membawa kamu ke ragam medan perang untuk menjalankan misi menegangkan.

Sebagai pemain, kamu bisa merasakan pengalaman perang modern dengan berbagai mode game seperti Battle Royale dan Multiplayer.

Kisah game tersebut berpusat pada konflik global dengan berbagai karakter ikonik dari seri Call of Duty.

Baca Juga: Cara Download Minesweeper di Netflix dan Spesifikasi Minimal Android dan iOS untuk Memainkannya

2. PUBG Mobile

Game PUBG Mobile. (Sumber: Active Player)
  • Penerbit: Tencent Games

  • Rating: 4.3/5

PUBG Mobile adalah game battle royale yang menempatkan 100 pemain di sebuah pulau terpencil.

Kamu harus bertahan hidup dengan mencari senjata dan peralatan, serta mengalahkan pemain lain untuk menjadi yang terakhir bertahan di medan tempur.

Jalan ceritanya sederhana tapi penuh adrenalin, dengan setiap pertandingan menawarkan berbagai pengalaman.

3. Fortnite

Game Fortnite. (Sumber: Fortnite)
  • Penerbit: Epic Games

  • Rating: 4.5/5

Fortnite menggabungkan elemen battle royale dengan strategi. Pemain harus bertahan hidup di pulau yang kian susut sembari membangun struktur untuk melindungi diri.

Kisah game ini melibatkan berbagai event dan crossover dengan karakter dari berbagai franchise populer.

Baca Juga: 15 Game Simulator Realistis Terbaik untuk Android & iOS dengan Grafis Memukau 2024

4. Garena Free Fire

Free Fire. (Sumber: Garena)
  • Penerbit: Garena

  • Rating: 4.2/5

Garena Free Fire adalah game battle royale yang menempatkan 50 pemain di sebuah pulau.

Mirip PUBG, kamu harus bertahan hidup dengan mencari senjata dan peralatan, serta mengalahkan pemain lain.

Kamu bisa menggunakan berbagai karakter unik dengan skill khusus.

5. Modern Combat 5

Modern Combat 5. (Sumber: Gameloft)
  • Penerbit: Gameloft

  • Rating: 4.4/5

Modern Combat 5: Blackout mengajak kamu terjun ke dalam konflik global dengan misi menegangkan.

Kamu bakal berperan sebagai tentara elit. Tugasmu yakni menghentikan ancaman teroris.

Baca Juga: 15 Game Balapan Mobil di Android & iOS Paling Seru

Game Tembak-Tembakan Terbaik di iOS Lainnya

Game Apex Legends. (Sumber: Steam)

6. Apex Legends Mobile

  • Penerbit: Electronic Arts

  • Rating: 4.6/5

7. Shadowgun Legends

  • Penerbit: MADFINGER Games

  • Rating: 4.3/5

8. Critical Ops

  • Penerbit: Critical Force Ltd.

  • Rating: 4.2/5

9. Into the Dead 2

  • Penerbit: PIKPOK

  • Rating: 4.5/5

10. Dead Trigger 2

  • Penerbit: MADFINGER Games

  • Rating: 4.4/5

Baca Juga: 5 Game Open World Terbaik di iOS, Manjakan Fantasimu

Itulah 10 game tembak-tembakan terbaik di iOS tahun 2024.

Setiap game menawarkan pengalaman unik dan menegangkan, pasti bisa memuaskan hasrat penggemar genre ini.

Selamat mencoba.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI

Console

Daftar Harga PS3 Bekas Terbaru 2024 Selasa 24 Desember 2024, 08:00 WIB