logo

Cara Modifikasi Tampilan Control Center iPhone di iOS 18

PembasmiBocil
Kamis 19 September 2024, 12:01 WIB
Ilustrasi memodifikasi Control Center iOS 18 di iPhone (FOTO: idownloadblog.com)

Ilustrasi memodifikasi Control Center iOS 18 di iPhone (FOTO: idownloadblog.com)

Indogamers.com - Apple resmi merilis sistem operasi terbarunya untuk iPhone dan iPad, yaitu iOS 18.

Sistem operasi baru ini hadir dengan berbagai fitur menarik yang sebelumnya tidak ada di sistem operasi iOS 17.

Fitur-fitur baru pada IOS 18 ini memungkinkan para penggunanya bisa mengubah beberapa tampilan dari antarmuka iOS 18 menjadi lebih personal.

Contohnya pada bagian Control Center atau Pusat Kontrol yang menjadi pusat dari menu-menu untuk akses secara cepat, seperti menu mengaktifkan WiFi, pengaturan cahaya, airplane mode, hemat daya, dan masih banyak lagi.

Baca Juga: iOS 18 Siap Dirilis, Ini 33 Daftar Perangkat Apple yang Kebagian Update

Di iOS 18 ini, para pengguna bisa memodifikasi tampilan menu cepat di Control Center menjadi bentuk yang tidak hanya persegi saja.

Pengguna bisa mengubahnya menjadi lonjong secara vertikal atau horizontal dan persegi berukuran lebih besar.

Pengguna juga bisa mengkombinasikan bentuk dari menu Control Center, sehingga tampilannya menjadi lebih menarik dan tidak membosankan.

Bagi kamu para pengguna iOS 18 dan ingin mencoba untuk modifikasi tampilan Control Center, kamu bisa ikuti langkah-langkahnya seperti di bawah ini.

Modifikasi tampilan Control Center iOS 18

Untuk memodifikasi tampilan Control Center di iOS 18 ini caranya cukup mudah.

Para pengguna iOS 18 hanya perlu mengakses Control Center, kemudian iOS 18 akan memunculkan tombol baru yang memungkinkan pengguna melakukan pengaturan tampilan.

Saat tombol baru tersebut di klik, pengguna akan melihat halaman pengaturan Control Center dengan berbagai macam pilihan. Untuk lebih jelasnya lagi, para pengguna bisa mengubah Control Center di iOS 18 dengan mengikuti langkah-langkah seperti di bawah ini.

  • Buka Control Center di iPhone yang kamu gunakan, caranya cukup mengusap layar dari bagian kanan atas ke bawah.

  • Saat Control Center berhasil terbuka, kamu bisa klik ikon atau tombol plus yang berada di pojok kiri jendela.

  • Setelah itu, kamu akan melihat lima pilihan jendela Control Center yang dibedakan berdasarkan kategori tertentu, kategori tersebut meliputi, jendela favorit, jendela default, jendela khusus untuk pemutaran musik, jendela khusus pengaturan koneksi, dan jendela personal.

  • Setiap jendela Control Center yang disebutkan tadi, bisa diatur tampilan menunya.

  • Untuk memodifikasi menu Control Center, kamu bisa menggeser posisi menu sesuai keinginan. Kemudian, kamu juga bisa mengubah bentuk menunya dengan menarik tombol yang berada di sisi kanan bawah ikon menu:

  1. Tarik ke bawah untuk mengubah bentuk menu jadi lonjong vertikal

  2. Tarik ke samping untuk mengubah menu jadi lonjong horizontal.

  3. Tarik dengan bidang yang lebih luas untuk membuat menu berbentuk persegi besar.

  • Bagi kamu yang ingin menambahkan menu Control Center, kamu hanya perlu untuk memilih opsi “Add a Control”, kemudian, kamu bisa memilih berbagai menu cepat untuk ditambahkan ke Control Center.

Nah, itulah cara yang bisa kamu lakukan untuk memodifikasi tampilan dari Control Center di iPhone dengan sistem operasi terbaru iOS 18.

Mengubah tampilan Control Center ini hanya berlaku di iOS 18 saja, di iOS generasi sebelumnya cara ini tidak bisa diterapkan, karena di iOS sebelumnya pengguna hanya bisa menambah tindakan atau menu cepat di Control Center.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Guides

Cara Termudah Update iOS 18 di iPhone Beserta Fitur Kerennya

Selasa 17 September 2024, 18:04 WIB
undefined
Gadget

Mengenal Fungsi dan Cara Mengaktifkan Mode Game iOS 18 di iPhone

Rabu 18 September 2024, 12:29 WIB
undefined
Gadget

iOS 18 Versi Final Resmi Dirilis, Ini 8 iPhone yang Tak Kebagian Update

Selasa 17 September 2024, 16:02 WIB
undefined
News Update
PC20 Januari 2025, 15:47 WIB

10 Game Stealth Terbaik di Steam, Cocok Buat Kamu yang Suka Tantangan

Game stealth di Steam menawarkan pengalaman menegangkan dan penuh tantangan, kecerdikan dan perencanaan matang menjadi kunci utama untuk menghindari deteksi musuh.
Sniper Ghost Warrior Contracts 2 (Foto: Steam)
Lifestyle20 Januari 2025, 15:36 WIB

Kolaborasi Free Fire dan Naruto Hadirkan Gerbang Konoha di Kota Tua Jakarta, Banyak Kegiatan Menarik Lho!

Acara ini menyulap area Stasiun Kota Tua menjadi pintu gerbang masuk ke dunia Konoha, desa ikonik dari serial Naruto.
Kolaborasi Free Fire dan Naruto hadirkan gerbang konoha di Kota Tua (FOTO: Dok.free Fire x Naruto)
News20 Januari 2025, 15:31 WIB

5 Fakta Penting Developer Genshin Impact Didenda Fantastis Akibat Tuduhan Menipu Anak-anak

Hoyoverse jadi sorotan usai didenda 20 juta dolar AS (Rp300 miliar) oleh Komisi Perdagangan Federal Amerika Serikat (FTC).
Genshin Impact. (Sumber: HoYoverse)
PC20 Januari 2025, 15:29 WIB

10 Rekomendasi Game Indie Terbaik di Steam yang Bakal Bikin Kamu Penasaran

10 rekomendasi game indie terbaik di Steam yang wajib dicoba, dan menawarkan pengalaman bermain yang seru dan unik.
Game Indie, Inside (Foto: Steam)
News20 Januari 2025, 15:25 WIB

Rayakan Ulang Tahun Pertama, Game Palworld Merilis Roadmap Pembaruan Masa Depan

Palworld juga merilis soundtrack resminya.
Game Palworld merayakan ulang tahun pertamanya di Januari 2025. (FOTO: Steam)
PC20 Januari 2025, 15:13 WIB

7 Rekomendasi Game Biliard Terbaik di Steam yang Seru Buat Kamu Mainkan

Ada banyak game biliard seru di Steam yang menawarkan pengalaman bermain realistis, dari grafis keren hingga simulasi fisika yang akurat. Mulai dari Cue Club 2 yang cocok untuk pecinta biliar klasik.
Game Billiard PC (Foto: YouTube/D3Publisher)
Mobile20 Januari 2025, 15:08 WIB

Game Simulasi Kencan Anime Terbaik untuk Cowok Crazy Ones Hadir di Android dan iOS

Dengan popularitas otome yang melanda dunia, Crazy Ones siap memulai revolusi bishoujo.
Game Crazy Ones. (FOTO: Noctua Games)
PC20 Januari 2025, 14:46 WIB

5 Game Steam Terlaris, Simulasi Berkebun sampai Wallpaper

Sejumlah game mendapatkan pembelian luar biasa dari penikmat game.
Farming simulator 25, salah satu game terlaris di Steam. (steam) (FOTO: Steam)
PC20 Januari 2025, 14:45 WIB

10 Game PC Party Gratis Terbaik yang Bisa Dimainkan Bareng Teman, Gak Perlu PC Spek Dewa

Temukan 10 game PC co-op dan party gratis terbaik yang bisa dimainkan bersama teman di 2025. Cocok untuk PC low-spec. Mulai dari game sosial deduksi hingga balapan seru, semuanya ada di sini.
10 Game PC Party Gratis Terbaik (YouTUbe/DCX Gaming)
PC20 Januari 2025, 14:27 WIB

15 Game PC Gratis di Steam, Cocok Banget untuk Gamer Pemula

Cari game PC gratis yang seru di 2025? Ini dia 15 rekomendasi game yang cocok buat kamu yang baru mulai main PC gaming, termasuk game action, shooter, RPG, dan lainnya.
15 Game PC Gartis di Steam (Foto: YouTube/DCX Gaming)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.