logo

Film Minecraft Movie Lampaui Ekspektasi, Raup Pendapatan Rp2,6 Triliun di Pekan Perdana

RA_Majid
Rabu 09 April 2025, 07:17 WIB
Piglin di Minecraft Movie. (Sumber: Warner Bross)

Piglin di Minecraft Movie. (Sumber: Warner Bross)

Indogamers.com - Film "A Minecraft Movie" mencetak sejarah baru di box office global dengan pendapatan 163 juta dollar AS atau setara Rp2,6 triliun di akhir pekan perdana.

Laba terbaru dari film yang rilis pada Jumat (4/4/2025) ini menjadi pembukaan terbesar tahun 2025 sekaligus tertinggi sepanjang masa di kategori film adaptasi video game.

Merujuk laporan Variety pada Senin (7/4), film produksi Warner Bros dan Legendary tersebut sebelumnya diproyeksikan hanya meraih 70–80 juta dollar AS (Rp1,12–1,28 triliun).

Adapun prediksi tertinggi cuma 90 juta dollar AS (Rp1,44 triliun).

Tingginya antusiasme keluarga ditambah popularitas game Minecraft sejak 2011 dianggap mendorong pencapaian di luar perkiraan ini.

Di pasar internasional, Minecraft Movie mencetak tambahan 150 juta dollar AS (Rp2,4 triliun). Total laba global mencapai 313 juta dollar AS (Rp5 triliun) hanya dalam tiga hari penayangan.

Baca Juga: Cek Penampakan 6 Makhluk Aneh di Triler Minecraft Movie

Wolf di Minecraft Movie. (Sumber: Warner Bross)

Film Minecraft Movie yang dibintangi Jack Black dan Jason Momoa menelan biaya produksi 150 juta dollar AS (Rp2,4 triliun), belum termasuk promosi global.

Karya sutradara Jared Hess ini menceritakan sekelompok karakter yang masuk ke dunia kotak-kotak ala Minecraft, dipandu Steve (Jack Black), seorang crafter andal.

Ulasan kritikus cukup rendah (48 persen di Rotten Tomatoes), tetapi tak mengikis minat penonton dari berbagai kalangan usia.

"Film tersebut menjangkau lima kuadran penonton: anak-anak, remaja, dewasa muda, dan dewasa," ujar David A. Gross dari konsultan FranchiseRe.

"Ulasan buruk tak ada artinya saat film menyala seperti ini. Proyeksi masih bisa dikesampingkan," imbuh dia.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Markus "Notch" Persson, Sang Kreator Orisinal Game Minecraft yang Mendunia

Keberhasilan Minecraft Movie sekarang jadi harapan baru bagi Warner Bros, setelah dua film sebelumnya, "The Alto Knights" dan "Mickey 17" gagal menarik penonton.

Promosi besar-besaran ikut menyokong kesuksesan ini. Warner Bros bekerja sama dengan 45 merek besar seperti McDonald’s, Doritos, Oreo, dan Poppi Soda.

Kampanye tersebut tercatat sebagai kerja sama promosi pihak ketiga terbesar dalam sejarah Warner Bros, melampaui film Barbie.

Baca Juga: 5 Game PC Terbaik yang Diadaptasi dari Film

Di luar Minecraft Movie, film lain tertinggal jauh.

"A Working Man" (Jason Statham) meraih 7,2 juta dollar AS (Rp115,2 miliar), lalu “The Chosen: Last Supper – Part 2” menghasilkan 6,7 juta dollar AS (Rp107,2 miliar).

Adapun film live-action "Snow White" hanya mengumpulkan 6 juta dollar AS atau setara Rp96 miliar.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Mobile

10 Game FPS Offline Terbaik untuk Android & iOS , Main Tanpa Koneksi Internet!

Selasa 08 April 2025, 12:07 WIB
undefined
News

5 Fakta Penting Suare Enix Gugat Developer Game Mecharashi

Selasa 08 April 2025, 14:32 WIB
undefined
Mobile

15 Game Gacha Terbaik yang Wajib Dimainkan di 2025 (Android, iOS, PC)

Selasa 08 April 2025, 14:49 WIB
undefined
Mobile

Marco Polo: Hero Honor of Kings yang Susah Dikejar Lawan

Selasa 08 April 2025, 14:05 WIB
undefined
News

Cristiano Ronaldo Jadi Karakter Playable di Game Fatal Fury: City of the Wolves, Begini Penampakannya

Selasa 08 April 2025, 14:33 WIB
undefined
News Update
E-Sport25 Januari 2026, 20:42 WIB

Babak Baru Sejarah, MLBB Jadi Game Pertama yang Dikonfirmasi untuk Esports Nations Cup 2026!

Kabar gembira! MLBB resmi jadi cabang pertama di Esports Nations Cup 2026 Riyadh. 32 tim nasional akan berebut medali emas pada November mendatang. Cek detailnya!
Babak Baru Sejarah, MLBB Jadi Game Pertama yang Dikonfirmasi untuk Esports Nations Cup 2026!(FOTO: MOONTON)
E-Sport25 Januari 2026, 20:39 WIB

M8 World Championship Resmi Digelar di Istanbul! Turki Jadi Tuan Rumah M-Series Pertama di Eropa

Kejutan besar di Grand Final M7! CEO MOONTON Games resmi mengumumkan Turki sebagai tuan rumah M8 World Championship. Simak pernyataan lengkap Cloud Zhang di sini!
M8 World Championship Resmi Digelar di Istanbul! Turki Jadi Tuan Rumah M-Series Pertama di Eropa(FOTO: Indogamers/Ica)
E-Sport25 Januari 2026, 19:00 WIB

Rekor Dunia Pecah! Duel Alter Ego vs SRG di M7 Tembus 5,5 Juta Penonton

Sejarah baru tercipta! Laga Alter Ego vs SRG di M7 resmi pecahkan rekor views terbanyak mobile esports dengan 5,5 juta penonton. Simak ulasannya!
Rekor Dunia Pecah! Duel Alter Ego vs SRG di M7 Tembus 5,5 Juta Penonton(FOTO: MOONTON)
E-Sport25 Januari 2026, 13:35 WIB

Sembilan Babak Menuju Keabadian, Maraton Ajaib Alter Ego di Sabtu Keramat di M7 World Championship

Keajaiban M7! Simak kisah Cinderella Story Alter Ego: Menumbangkan raksasa Liquid PH & SRG dalam sehari hingga pecahkan kutukan 7 tahun menuju Grand Final.
Sembilan Babak Menuju Keabadian, Maraton Ajaib Alter Ego di Sabtu Keramat di M7 World Championship(FOTO: Indogamers/Rozi)
E-Sport24 Januari 2026, 12:11 WIB

Alter Ego Kembali Bersinar di Panggung M7 Usai Taklukan Team Spirit: Yasuke Ungkap Rahasia Nya!

Alter Ego (AE) kembali menunjukkan kelasnya di panggung internasional M7 World Championship Mobile Legends, dengan kemanjuan yang signifikas Coach Xepher mejadi kunci kemenagan Alter Ego dipanggung Internasional tersebut.
Alter Ego (AE) di panggung internasional M7 World Championship Mobile Legends (FOTO: Indogamers/Rozi)
E-Sport24 Januari 2026, 11:44 WIB

Sukses Gulung Team Spirit, Alter Ego Melaju ke Babak selanjutnya Lower Bracket M7, bertemu dengan Team Liquid PH

Alter Ego menjadi satu-satunya harapan Indonesia di M7 setelah melibas Team Spirit 3-1. Simak rekap pertandingan dan pandangan jujur Kidbomba soal peluang juara El Familia!
Sukses Gulung Team Spirit, Alter Ego Melaju ke Babak selanjutnya Lower Bracket M7, bertemu dengan Team Liquid PH(FOTO: Indogamers/Rozi)
News24 Januari 2026, 11:44 WIB

Indogamers Mobile Legends Championship 2026 Resmi Dimulai, 256 Tim Bertarung hingga 25 Januari

Indogamers Mobile Legends Championship (IMC) 2026 resmi dibuka hari ini, menandai dimulainya rangkaian pertandingan yang mempertemukan 256 tim Mobile Legends dari berbagai daerah di Indonesia.
Indogamers Mobile Legends Championship 2026
Mobile24 Januari 2026, 08:28 WIB

Gak Perlu Kuota! Ini 6 Game Offline Baru Rilis di Android 2026 yang Paling Gacor!

Lagi irit kuota atau terjebak tanpa sinyal? Cek daftar 6 game offline Android terbaru 2026 yang baru saja rilis. Dari aksi Maneater hingga horor mencekam The Exit!
Gak Perlu Kuota! Ini 6 Game Offline Baru Rilis di Android 2026 yang Paling Gacor!(FOTO: Daftar Game ID)
Mobile24 Januari 2026, 08:22 WIB

Bertahan Hidup atau Mati! Ini 6 Game Survival Mobile Terbaik 2026 yang Bikin Lupa Waktu!

Sedang cari tantangan bertahan hidup di ponsel? Intip daftar game survival Android & iOS terbaik 2026 mulai dari kedalaman laut Subnautica hingga keganasan Rust Mobile!
Bertahan Hidup atau Mati! Ini 6 Game Survival Mobile Terbaik 2026 yang Bikin Lupa Waktu!(FOTO: Tekkan)
Mobile23 Januari 2026, 21:24 WIB

Wajib Coba! 6 Game Mobile Terbaru 2026 yang Bakal Booming, Jadilah yang Pertama Main!

Ingin curi start sebelum game lain viral? Cek 6 rekomendasi game mobile terbaru 2026 pilihan kami, mulai dari aksi gelap Ghoul Siege hingga petualangan estetik Lost Twins 2!
Wajib Coba! 6 Game Mobile Terbaru 2026 yang Bakal Booming, Jadilah yang Pertama Main!(FOTO: ANDROID GAMES CAPITAL)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2026 IndoGamers. All rights reserved.