logo

EArena Juara FFSI, Team Morph Posisi Ketiga

INDOGAMERS
Senin 29 Mei 2023, 18:22 WIB
Klasemen akhir FFSI.

Klasemen akhir FFSI.

INDOGAMERS.ID Thailand lanjut kokohkan keunggulan Tim Free Fire Thailand di turnamen internasional. EArena berhasil menjuarai Free Fire SEA Invitational (FFSI) pada Minggu, 28 Mei 2023.

Meski tidak menjadi juara, Tim Free Fire dari Indonesia telah memberikan yang terbaik di FFSI. Morph Team dan G Arsy Aphrodite menduduki posisi akhir ketiga dan keempat.

Posisi akhir diraih Morph dan G Arsy Aphrodite di FFSI, sama dengan raihan mereka di FFML Season 7 kemarin. Di Grand Finals FFSI, mereka berhasil mengumpulkan total 218 dan 210 poin.

Peringkat pertama dan kedua FFML Season 7, Genesis Dogma SF dan First Raiders Eclipse, harus dengan kepala tegak menerima hasil akhir di posisi tujuh dan sembilan FFSI. Genesis Dogma SF kumpulkan 182 poin. Sedangkan First Raiders Eclipse raih 168 poin.

Klasemen akhir FFSI.

Konsistensi Morph Team dalam mengejar poin EArena layak diacungi jempol. Di grand finals hari terakhir, mereka berusaha maksimal mengejar ketertinggalan 36 poin dari EArena. Sayangnya, raihan 66 poin Morph Team tak cukup. Mereka terpaut 14 poin di klasemen akhir.

G Arsy Aphrodite memang menempati posisi keempat. Namun 3 Booyah mereka dapatkan, setara dengan jumlah Booyah sang juara, EArena.

Tampil sebagai tim debutan yang bermain di turnamen internasional Free Fire, perjuangan mereka di Grand Finals FFSI terbilang oke. Meski flop di hari pertama, mereka bisa bangkit di hari kedua dan terakhir, hari di mana mereka raih double Booyah.

Raihan akhir di FFSI pastinya bukan hal yang diharapkan First Raiders Eclipse yang miliki pengalaman turnamen internasional paling tinggi di antara Tim Indonesia lain. Meski begitu, mereka berhasil meratakan EArena di round terakhir Grand Finals hari kedua.

Di posisi ketiga dan keempat, Morph Team dan G Arsy Aphrodite membawa pulang masing-masing $20.000 atau setara dengan hampir Rp 300 juta.

Di sisi lain, Genesis Dogma di posisi ketujuh mendapatkan $12.000 dan $10.000 untuk First Raiders Eclipse di posisi kesembilan.

Selamat untuk EArena! Tetap semangat dan terus berjuang di turnamen internasional selanjutnya, Tim Free Fire Indonesia!


(IDGS/deJeer)

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
News Update
Guides10 Agustus 2024, 14:01 WIB

Cara Membuat Bot Telegram untuk Pengguna Pemula

Telegram jadi salah satu aplikasi pesan instan populer dengan ragam fitur menarik
Ilustrasi bot di Telegram. (Sumber: The Indian Express)
Gadget10 Agustus 2024, 13:31 WIB

Spesifikasi, Kelebihan dan Kekurangan ASUS ROG Phone 8, Worth It Main Game Berat

Berikut adalah spesifikasi, kelebihan, dan kekurangan HP ASUS ROG Phone 8, yang cocok digunakan untuk bermain game berat:
ASUS ROG Phone 8 Pro (FOTO: ASUS ROG Phone 8 Pro)
Gadget10 Agustus 2024, 13:05 WIB

Jangan Beli ASUS ROG Phone 8 Pro Dulu Sebelum Lihat Spesifikasinya, Cocok Buat Ngegame?

Berikut adalah spesifikasi, kelebihan, dan kekurangan HP ASUS ROG Phone 8 Pro, yang cocok digunakan untuk bermain game berat:
ASUS ROG Phone 8 (FOTO: ASUS ROG Phone 8)
News10 Agustus 2024, 13:03 WIB

GTA 5 Bagikan Kejutan Gratis tapi Waktunya Terbatas

Jika kamu sedang menunggu GTA 6 hadir secara resmi, jangan lupakan juga GTA V yang masih bisa dimainkan dengan begitu seru.
GTA V (FOTO: Rockstar Game)
Guides10 Agustus 2024, 13:01 WIB

Apakah Mode Incognito Mampu Lindungi Aktivitas Berselancar di Internet? Ini Jawabannya

Mode Incognito memiliki berbagai manfaat yang mampu melindungi aktivitas berselancar.
Ilustrasi mode Incognito (FOTO: comparitech)
News10 Agustus 2024, 12:44 WIB

Bikin Haru dan Sedih, 25 Game ini Punya Cerita Paling Menyayat Hati. Siapin Tisu Gaes

Perkembangan industri game dengan berbagai ceritanya meninggalkan kenangan tersendiri bagi pemainnya, salah satunya adalah momen-momen menyedihkan
25 Game Paling Menyediihkan (Foto: YouTube/Unleash The Gamer)
News10 Agustus 2024, 12:31 WIB

Bocoran Terbaru Harvest Moon: Home Sweet Home, Memang Layak untuk Ditunggu!

Kamu akan diajak kembali ke desa masa kecil, tempat semua kenangan indahmu dimulai, desa Alba.
Bocoran Game Harvest Moon Home Sweet Home versi Mobile (FOTO: YouTube/Gagal Paham)
Mobile10 Agustus 2024, 12:15 WIB

5 Fakta Menarik tentang Game Haikyuu!! Touch The Dream yang Akan Rilis di Indonesia

Bagi para penggemar Haikyuu!!, berita tentang rilisnya game Haikyuu!! Touch The Dream di Indonesia tentu membawa kegembiraan tersendiri.
Game Haikyu Touch The Dream. (FOTO: Dok.DAYAMONZ)
Guides10 Agustus 2024, 11:59 WIB

Cara Mendekati 5 Gadis Cantik di Harvest Moon: Back to Nature, Nikahi dan Bahagiakan Mereka!

Setiap gadis punya karakter unik dan jalan cerita masing-masing yang bikin kamu harus mikir dua kali sebelum nentuin pilihan.
5 Gadis di Harvest Moon: Back to Nature (FOTO: Harvest Moon: Back to Nature)
News10 Agustus 2024, 11:58 WIB

15 Game Multiplayer Terbaik di PS5 yang Seru untuk Mabar

Berikut 15 game multiplayer terbaik di PS5 yang wajib kamu coba di tahun 2024.
Monster Hunter Rise, salah satu game multiplayer terbaik di PS5. (FOTO: Playstation)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.