logo

5 Alasan Game Pokemon TCG Pocket Dinilai Mengajarkan Judi ke Anak-Anak

RA_Majid
Kamis 07 November 2024, 19:02 WIB
Kartu Pokemon TCG. (Sumber: Pokemon)

Kartu Pokemon TCG. (Sumber: Pokemon)

Indogamers.com - Game Pokemon TCG Pocket yang baru dirilis pada 30 Oktober 2024 dikritik karena dianggap mendorong anak-anak pada kebiasaan berjudi.

Sebagai brand yang dikenal ramah keluarga, hal ini tentu mengecewakan.

Berikut lima alasan mengapa Pokemon TCG Pocket dinilai mengajarkan anak tentang judi, merujuk opini John Walker di Kotaku pada Rabu (6/11/2024).

Pokemon Trading Card. (Sumber: Pokemon)

1. Banyak Mata Uang Virtual

Pokemon TCG Pocket menggunakan lebih dari sepuluh jenis mata uang virtual. Saat mulai bermain, pemain memang diberi mata uang secara cuma-cuma.

Namun, seiring waktu, aksesnya makin berkurang, sehingga pemain perlu keluar duit sungguhan untuk lanjut ke permainan.

Hal ini biasa ditemukan pada game gacha, di mana pemain cenderung mengeluarkan uang untuk terus maju dalam game.

2. Sistem Gacha Mirip Perjudian

Untuk mendapat kartu baru, pemain harus mengandalkan sistem gacha, mekanisme undian acak.

Ini membuat pemain “berjudi” dengan harapan mendapat kartu langka atau yang lebih kuat.

Sistem ini mendorong pemain, termasuk anak-anak, untuk terus cari keberuntungan agar memperoleh kartu impian.

Baca Juga: 5 Alasan Pemain Suka Mengoleksi Kartu di Pokémon Trading Card Game Pocket

Pokemon Trading Card. (Sumber: Pokemon)

3. Batas Pengeluaran Harian

Game Pokemon TCG Pocket membatasi pengeluaran harian hingga 750 Poke Gold, sekitar Rp1,8 juta.

Namun, batas ini dinilai terlalu tinggi dan tidak memberi perlindungan yang cukup bagi pemain yang mudah tergoda untuk berbelanja lebih banyak.

Tak ada juga pengaturan untuk membatasi pengeluaran secara pribadi buat melindungi pemain dari kecanduan belanja.

4. Premium Pass Mahal

Pokemon TCG menawarkan Premium Pass dengan banderol harga Rp150 ribu per bulan, tetapi manfaatnya terbatas.

Pass ini hanya memberi item tambahan dan beberapa fitur eksklusif, tapi tidak menjamin pemain mendapat kartu unggulan.

Bagi sebagian besar pemain, pass ini tidak memberi untung sebanding dengan harga, alias cuma nambah opsi untuk keluar duit.

Baca Juga: Pokemon Trading Card Game Pocket Meledak, Tembus Pendapatan Segini Dalam 4 Hari

Pokemon Trading Card. (Sumber: Pokemon)

5. Dampak Buruk bagi Anak

Sistem game yang rumit dan mendorong pembelian, bisa berdampak negatif pada anak-anak.

Di beberapa negara, game dengan elemen gacha sudah diatur ketat karena dianggap memiliki unsur perjudian, khususnya bagi anak-anak yang belum paham risikonya.

Penggemar Pokemon yang peduli dengan brand ini khawatir melihat arah baru yang diambil franchise kesayangan mereka.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Console

Take-Two: Film Borderlands Mengecewakan Namun Penjualan Game Malah Meningkat

Kamis 07 November 2024, 11:24 WIB
undefined
Console

Take-Two Pastikan Grand Theft Auto 6 Rilis Musim Gugur 2025

Kamis 07 November 2024, 13:02 WIB
undefined
News

Kalahkan Barcelona, Real Madrid jadi Tim Paling Populer di EA Sports FC 25

Kamis 07 November 2024, 12:14 WIB
undefined
Community

Meriahkan ICC 2024, UniPin Adakan Demo Game ColorBANG adn Fun Match Tekken

Kamis 07 November 2024, 12:22 WIB
undefined
Gadget

Apa Itu Private DNS di Android? Pengguna Diuntungkan atau Malah Rugi?

Kamis 07 November 2024, 13:10 WIB
undefined
News Update
E-Sport21 April 2025, 19:21 WIB

FFWS SEA 2025 Spring: Jadwal, Tim Peserta, Wakil Indonesia, Pembagian Grup, Prizepool, dan Info Terbaru Penting Lainnya

Turnamen ini akan mempertemukan 18 tim terbaik dari kawasan Asia Tenggara, termasuk di antaranya lima tim terkuat dari Indonesia dengan total hadiah USD 375.000.
FFWS SEA 2025 Spring. (FOTO: Garena)
Gadget21 April 2025, 18:04 WIB

Lolos TKDN, Motorola Edge 60 Fusion Segera Hadir di Indonesia?

Smartphone terbaru dari Motorola lolos sertifikasi TKDN, Motorola Edge 60 Fusion segera hadir untuk pasar Indonesia.
Motorola Edge 60 Fusion. (FOTO: India Today)
Gadget21 April 2025, 17:02 WIB

Aspire 7 Pro, Laptop Gaming Acer yang Dibekali Sistem Pendingin Kipas Ganda

Acer Aspire 7 Pro menawarkan sistem pendingin yang cukup optimal menggunakan kipas ganda yang mampu menjaga suhu tetap stabil saat digunakan dalam intensitas tinggi.
Acer Aspire 7 Pro, laptop gaming terbaru dari Acer. (FOTO: Acer)
Gadget21 April 2025, 16:33 WIB

Daftar 3 HP Termurah dengan Kamera 200 MP

HP dengan kamera 200 MP termurah menjadi pilihan terbaik saat kamu membutuhkan HP murah yang mampu menghasilkan foto berkualitas tinggi.
Redmi Note 13 Pro 5G (FOTO: Xiaomi)
Guides21 April 2025, 15:02 WIB

Cara Membeli Bibit di Harvest Moon Back to Nature yang Langka

Bibit langka di Harvest Moon Back to Nature bisa didapatkan dengan cara yang cukup ribet seperti berikut.
Ilustrasi mendapatkan bibit langka di Harvest Moon Back to Nature. (FOTO: youtube.com/rental PS chanel)
Mobile21 April 2025, 14:42 WIB

10 Game Mobile Gila di 2025 yang Bikin Kamu Lupa Realitas

Dari game survival dengan Pokemon bersenjata hingga shooter taktis ala Rainbow Six, tahun ini penuh dengan game yang siap bikin kamu ketagihan. Tapi hati-hati, nggak semua game bakal sesukses yang diharapkan.
10 Game Mobile Keren di 2025 (Foto: YouTube/ANDROID GAMES CAPITAL)
Mobile21 April 2025, 14:15 WIB

Prince of Persia: Lost Crown Akhirnya Rilis di Playstore Indonesia! Cek Gameplay dan Harganya di Sini!

Prince of Persia: Lost Crown resmi rilis di Playstore Indonesia! Game side-scrolling action RPG ini hadir dengan grafis keren dan gameplay seru. Simak review singkat, harga, dan kesan pertama main versi mobile-nya di sini!
Prince of Persia: Lost Crown Akhirnya Rilis di Playstore Indonesia! Cek Gameplay dan Harganya di Sini!(FOTO: Youtube Lein Xceed)
News21 April 2025, 14:11 WIB

Cara Mendapatkan Power Berry di Harvest Moon: Back to Nature

Di Harvest Moon Back to Nature, kamu bisa mendapatkan Power Berry untuk meningkatkan stamina di 10 lokasi dengan cara berikut.
Ilustrasi mendapatkan Power Berry di Harvest Moon Back to Nature. (FOTO: gamerzenith.com)
News21 April 2025, 13:03 WIB

Samsung Kembali Buka Program 'Samsung Solve for Tomorrow' bagi Pelajar dan Mahasiswa, Ini Jadwal dan Pendaftarannya

Untuk anak sekolah menengah atas, kejuruan, madrasah aliyah dan setingkat, serta para mahasiswa di perguruan tinggi.
Potret kantor Samsung. (FOTO: via Clay)
Guides21 April 2025, 12:46 WIB

Tips Crashlands 2: Cara Dapatkan & Gunakan Juice Jems, Plus Lokasi Terbaik!

Bingung cari Juice Jems di Crashlands 2? Simak panduan lengkapnya di sini! Temukan lokasi tersembunyi, cara buat Popcorn Docks, dan tips upgrade Infinis Suit dengan mudah. Jangan sampai kelewatan!
Tips Crashlands 2: Cara Dapatkan & Gunakan Juice Jems, Plus Lokasi Terbaik!(FOTO: AlphaZin Gaming)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.