Indogamers.com - Pernah enggak sih kamu penasaran gimana caranya bikin Kaizer di Honor of Kings jadi jagoan yang enggak terkalahkan?
Tentu saja dengan build yang tepat, kamu bisa memaksimalkan semua kemampuan dari hero yang satu ini.
Disadur dari Sportskeeda dan sumber lain pada Senin, 24 Maret 2025, yuk, kita kupas tuntas build terbaik buat Kaizer biar kamu bisa mendominasi arena pertempuran.
Baca Juga: 10 Game Gacha Hack & Slash Terbaik di 2025 untuk Android, iOS, dan PC
Peralatan wajib untuk Kaizer
Biar Kaizer makin tangguh, berikut rekomendasi peralatan yang bisa kamu gunakan:
Giant's Grip: Item ini meningkatkan pengurangan cooldown, kesehatan maksimum, dan kecepatan gerak Kaizer. Cocok banget buat jungling dan mempercepat farming.
Boots of Resistance: Memberikan tambahan pertahanan sihir, kecepatan gerak, dan ketahanan terhadap efek crowd control. Bikin Kaizer lebih lincah dan sulit dihentikan.
Blazing Cape: Meningkatkan pertahanan sihir dan kesehatan maksimum, serta memberikan efek bakar ke musuh di sekitar. Pas banget buat Kaizer yang sering terjun ke tengah pertempuran.
Eye of the Phoenix: Item ini menambah pertahanan sihir, kesehatan maksimum, dan regenerasi kesehatan. Bikin Kaizer lebih sulit ditumbangkan.
Ominous Premonition: Meningkatkan pertahanan fisik dan kesehatan maksimum. Selain itu, item ini bisa mengurangi kecepatan serangan dan gerak musuh yang menyerang Kaizer.
Blood Rage: Menambah serangan fisik dan kesehatan maksimum. Basic attack Kaizer juga jadi lebih sakit, plus dapet shield yang mengorbankan sebagian kesehatannya.
Baca Juga: Rekomendasi 5 Game PC Fantasi Terbaik, Bikin Gamer Tak Henti-hentinya Takjub
Dengan kombinasi peralatan ini, Kaizer bakal jadi tank yang sulit dikalahkan dan tetap memberikan damage signifikan.***