Cara Top Up dan Beli Koin Pokemon Go untuk Pemula

Pokemon Go (FOTO: Niantic)

Indogamers.com - Pokemon Go merupakan salah satu game online untuk smartphone yang dikembangkan oleh Niantic, sebuah perusahaan sempalan atau perusahaan anak dari Google.

Game ini pertama kali dirilis pada tahun 2016 dalam versi beta dan kini sudah tersedia baik untuk smartphone dengan sistem operasi Android maupun iOS.

Sejak pertama kali dirilis di tahun 2026, Pokemon Go sudah menjadi salah satu game yang mendapatkan perhatian besar dari para pecinta game online.

Baca Juga: Pokemon GO : Rilis Fitur Go Battle League, Pemain Bisa Bertarung PVP Secara Online

Di game ini, para pemainnya harus mencari, menangkap, melatih, hingga melawan makhluk virtual yang disebut sebagai Pokemon.

Agar bisa memainkan Pokemon Go, pemain perlu melakukan top up dan membeli koin Pokemon Go terlebih dahulu.

Top up Pokemon Go

Untuk melakukan top up Pokemon Go ini caranya juga cukup mudah. Ada berbagai pilihan metode pembayaran untuk top up, mulai dari melalui ShopeePay, transfer lewat bank, dan kartu kredit atau kartu debit online.  

Untuk top up Pokemon GO ini, contohnya dilakukan melalui aplikasi online store Shopee, kamu hanya perlu membuka aplikasi Shopee dan masuk ke menu Pulsa, Tagihan dan Hiburan.

Setelah itu, kamu bisa pilih menu Voucher Game, dan pilih jenis voucher game yang ingini kamu top tup. Dalam hal ini berarti kamu harus memilih Pokemon Go.

Tak hanya caranya yang mudah, nominal koin Pokemon GO yang bisa dipilih juga sangat beragam. Jadi, saat kamu top up, kamu bisa memiliki nominal koin mulai dari 100 PokeCoins hingga 14500 PokeCoins.

Beli koin Pokemon Go

Agar kamu bisa lebih leluasa untuk memainkan game Pokemon Go dengan berburu monster, maka kamu harus memiliki beberapa item dan membeli koin.

Item-item yang harus dimiliki ini seperti Poke Ball, Revive, hingga Incense, hanya bisa didapatkan setelah pemain bepergian ke luar rumah dan mengunjungi Pokeshop untuk beli koin.

Pengembang Pokemon Go, Niantic juga menyediakan sebuah metode sederhana agar pemain bisa dengan mudah mendapatkan item yang diinginkan. Caranya adalah dengan membeli item tersebut menggunakan koin di game yang disebut Pokecoin.

Pokecoin saat ini bisa dibeli melalui menu Shop di Pokemon Go. Walau belum resmi dirilis di wilayah Asia, pembeli di Indonesia sudah bisa bertransaksi dengan mata uang Rupiah.

Untuk membeli Pokecoin ini, bisa kamu lakukan melalui toko digital seperti Google Play dan Apple App Store. Berikut banderol harga dari Pokecoin:

  • Rp15.000    - 100 koin

  • Rp75.000    - 550 koin

  • Rp149.000   - 1.200 koin

  • Rp299.000   - 2.500 koin

  • Rp589.000   - 5.200 koin

  • Rp1.499.000 - 14.500 koin.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI