logo

Konami Umumkan PES Kini Telah Berubah Menjadi eFootball, yang Hanya Tersedia Secara Digital dan Free-to-play!

Stefanus Wahyu
Rabu 21 Juli 2021, 16:18 WIB

Konami resmi mengganti nama dari gim ikoniknya Pro Evolution Soccer menjadi eFootball, di mana gim ini kini khusus jadi gim digital serta free-to-play untuk platform PS5,PS4, Xbox Series X/S, Xbox One, dan PC pada musim gugur tahun ini. 

IDGS, Rabu, 21 Juli 2021 - Selain itu versi mobile untuk Android dan iOS akan menyusul, menurut laporan IGN.com, sayangnya Konami menolak berkomentar lebih jauh mengenai versi untuk Nintendo Switch.

Tak hanya tersedia di berbagai platform, eFootball juga ditargetkan bisa dimainkan secara cross-platform pada akhir tahun 2021. Tentunya bagi pemain mobile, dibutuhkan controller tambahan jika ingin bersaing secara adil melawan pengguna konsol dan PC.

Kini PES (atau Winning Eleven) sudah berganti ke lembaran baru serta mendobrak batasannya sebagai "sebatas salah satu judul serial gim" saja. Gebrakan ini mengindikasikan Konami ingin agar eFootball memiliki ekosistem yang didedikasikan untuk gim tersebut, bukan lagi sekedar gim yang digemari banyak orang. Hal ini tentunya akan turut mendongkrat panggung kompetitif alias eSports.

 

PES no more! Seri gim sepakbola PES kini telah berganti wujud menjadi eFootball. (Konami)

Menurut produser dari PES series Seitara Kimura yang berbicara kepada IGN.com, Konami ingin agar serial eFootball berganti model di mana pemain tidak harus terus membeli edisi baru, melainkan satu gim yang akan terus mendapat up;date secara online. Ya, sama seperti gim-gim online MMORPG pada umumnya.

Tidak akan lagi rilis untuk eFootball (PES) setiap musim seperti sebelumnya atau seperti rivalnya serial FIFA. Dari roadmap yang dibagikan Konami, pemain bisa memilih membeli DLC atau mode lain yang mereka inginkan tanpa paksaan. Sayangnya Konami tidak membahas apakah mode favorit seperti Master League atau career mode harus dibeli agar bisa dimainkan atau tidak.

Apakah eFootball akan jadi gim pay-to-win (p2w) seperti banyak gim dengan embel-embel free-to-play lainnya? Konami berjanji bahwa eFootball didesain agar adil bagi seluruh pemain setidaknya dalam pertandingan antar sesama pemain.

Untuk roadmap Konami mengenai eFootball bisa kalian simak di bawah ini!

 

(Konami)

Tak hanya pergantian model bisnis, konsep, dan mana, eFootball juga berganti gim engine, dari Fox Engine yang sudah lama melekat dengan seri PES ke Unreal Engine 4 (UE4) sekaligus memungkinkan Konami menerapkan sistem animasi Motion Matching yang diklaim perusahaan pengembang gim asal Jepang itu "memungkinkan empat kali animasi lebih banyak dari gim-gim PES sebelumnya".

 

(Stefanus/IDGS)


Sumber: IGN.com

Follow Berita Indogamers di Google News
News Update
E-Sport19 Mei 2024, 19:38 WIB

Perjalanan Tim UTY & UGM Tembus Final Esport Campus Leader 2024

Final kompetisi Esport Campus Leader (ECL) 2024 mempertemukan Tim UTY Esports vs UGM Esports, Minggu (19/05/2024).
Final ECL 2024 mempertemukan UTY Esports vs UGM Esports, Minggu (19/05/2024).
Gadget19 Mei 2024, 19:02 WIB

3 Cara Mudah Membaca Pesan WhatsApp tanpa Perlu Membukanya

Untuk melihat pesan WhatsApp tanpa membuka pesannya sebenarnya cukup mudah dilakukan seperti langkah berikut.
Ilustrasi WhatsApp (FOTO: pinterest.com)
Guides19 Mei 2024, 18:01 WIB

Cara Aktifkan Quiet Mode Instagram Beserta Kegunaannya

Quiet Mode Instagram atau mode senyap Instagram merupakan fitur yang berguna untuk mematikan notifikasi Instagram selama periode tertentu.
Ilustrasi saat Quiet Mode Instagram diaktifkan (FOTO: Meta)
Guides19 Mei 2024, 17:22 WIB

3 Langkah Teleport ke Village di Minecraft bagi Pemula, Mudah Banget

Apakah kamu sedang berpetualang di dunia Minecraft dan penasaran bagaimana cara cepat teleportasi ke desa? Berikut langkah-langkah dan prompt-nya.
Teleportasi di Minecraft. (Sumber: Lifewire)
Gadget19 Mei 2024, 17:05 WIB

5 Kelebihan Infinix GT 20 Pro 5G, HP Gaming Terbaru dari Infinix

Infinix GT 20 Pro 5G kemungkinan akan dibandrol dengan harga Rp4,5 jutaan.
Smartphone gaming terbaru, Infinix GT 20 Pro 5G (FOTO: Infinix)
Gadget19 Mei 2024, 16:08 WIB

Spesifikasi dan Harga HP Gaming Infinix GT 20 Pro 5G yang Futuristik

Infinix GT 20 Pro memiliki sejumlah perubahan dari generasi sebelumnya, seperti sektor desainnya.
Infinix GT 20 Pro (FOTO: Gsmarena)
Guides19 Mei 2024, 15:06 WIB

Mengenal Fungsi Armor di Minecraft dan Cara Membuatnya

Apakah kamu masih bingung dengan armor di game Minecraft? Berikut fungsi dan cara membuatnya.
Armor di Minecraft. (Sumber: Captain Sparklez)
Guides19 Mei 2024, 14:05 WIB

Cara Termudah Miliki Mobil di Game Minecraft Bedrock Edition

Berikut panduan cara memiliki mobil di game Minecraft Bedrock Edition dengan mudah.
Mobil di Minecraft Badrock Edition. (Sumber: GameLoop)
Guides19 Mei 2024, 13:07 WIB

Belajar Makin Menyenangkan, Ini 5 Cara Bikin Item Unik di Minecraft Education Edition

Dalam artikel ini, kita akan membahas beberapa cara unik untuk membuat item di Minecraft Education Edition.
Ilustrasi item eksklusif di Minecraft Education. (Sumber: Googled Gecko)
News19 Mei 2024, 10:05 WIB

Fitur Private Space Secara Resmi Diumumkan oleh Google untuk Android 15, Apa Fungsinya?

Google menghadirkan fitur baru Private Space.
Ilustrasi fitur baru Google, Private Space untuk Android 15 (FOTO: Androidpolice)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+6289633333329

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.