Sebagai Rangkaian UniPin SEACA 2021, UniPin SEACA MAJOR 2021 Hadir Bersama Final Ladies Series Invitational SEA

INDOGAMERS.ID Seperti telah kami beritakan sebelumnya, UniPin Southeast Asia Cyber Arena (SEACA) kembali hadir November ini untuk menjadi ajang pertempuran tim esports di kawasan Asia Tenggara. Ya, total prize pool diberikan mencapai USD 46.000 atau setara dengan Rp 655 juta!

UniPin hadirkan turnamen PUBG Mobile (PUBGM) di UniPin SEACA 2021 dengan dukungan dari Tencent dan Pengurus Besar Esports Indonesia (PBESI). 32 tim dari Asia Tenggara akan bertempur memperjuangkan kemenangan di babak SEACA MAJOR 2021 pada 19 hingga 21 November 2021 nanti.

Babak final dari Ladies Series Invitational SEA diadakan bersamaan dengan SEACA MAJOR 2021 untuk menambah keseruan. Turnamen Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) untuk para ladies ini untuk pertama kalinya akan disertakan dalam rangkaian UniPin SEACA.

Debora Imanuella, Senior Vice President dari UniPin Community mengatakan bahwa Ladies Series Invitational SEA akan membuka jalan bagi perkembangan atlet esports wanita di seluruh dunia, diawali dari Asia Tenggara. Turnamen ini diharapkan akan menumbuhkan rasa percaya diri pada atlet esports wanita untuk bersaing di level kompetisi tertinggi.

Didukung oleh Moonton, UniPin Ladies Series Invitational SEA hadirkan berbagai tim pro ladies yang berhasil menjuarai qualifier di masing-masing negaranya seperti Belletron Era, Evos Lynx, RRQ Mika, dan GPX Ladies (ID), Rose Ophelia (MY), LVD Huntress & Arkangel FE (PH), dan tim-tim lainnya yang tak kalah hebat. Tim manakah yang akan membuktikan diri sebagai juara di babak final nanti?

Ingin keseruan lain? UniPin SEACA 2021 akan menghadirkan keseruan juga bagi penikmat cosplay, terutama untuk para penggemar Genshin Impact. SEA Cosplay Competition siap digelar 20 November 2021. Para cosplayer ternama akan tunjukan keahlian mereka membuat dan mengenakan kostum dari karakter gim Genshin Impact!

UniPin SEACA 2021 menyediakan hiburan lain pula untuk pengunjung. Pengunjung bisa memainkan mini games, photobooth, dan mengumpulkan poin yang bisa ditukarkan untuk mendapatkan merchandise eksklusif dari UniPin.

Penasaran dengan informasi dari rangkaian UniPin SEACA 2021? Kamu bisa mengakses informasinya di laman SEACA Virtual Expo maupun akun Instagram @seaca.gg. Mulai hari ini kamu sudah bisa mendaftar di laman SEACA Virtual Expo supaya tidak ketinggalan informasi ya.

(IDGS/ deJeer)

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI