logo

Dulu Sepi Peminat, Kini FFXIV Kebanjiran Pemain Hingga Terpaksa "Usir" Pemain Baru

Stefanus Wahyu
Jumat 17 Desember 2021, 18:21 WIB

Epic comeback di dunia video gim biasa terjadi di pertandingan eSports. Namun kali ini hal itu dilakukan oleh gim Final Fantasy XIV (FFXIV). 

IDGS, Jumat, 17 Desember 2021 - Tentunya bukan dari segi narasi cerita di dalam gimnya ya. Epic comeback dilakukan FFXIV dari segi marketing dan reaksi pasar terhadap gim MMORPG ini.

Pertama kali dirilis pada 30 September 2010 sebagai gim MMORPG pertama dari serial legendaris Final Fantasy, FFXIV hanya menarik sejumlah kecil pemain hingga Square Enix sebagai pengembangnya memutuskan menutup gim itu pada 2012, merombak ulang lalu merilisnya kembali pada 24 Agustus 2013.

Kini menjelang datangnya tahun 2022, FFXIV yang dulu begitu kesulitan mendapatkan pemain kini justru begitu populer sampai-sampai Square Enix harus menghentikan penjualan gim karenanya.

https://youtu.be/zTTtd6bnhFs

 

FFXIV versi baru menarik minat begitu banyak pemain terutama ketika pandemi COVID-19 dimulai pada 2020, dan ekspansi terbarunya "Endwalker" semakin mendorong para pemain baru maupun penggemar serial Final Fantasy untuk berpetualang di dunia Eorzea.

Sayangnya meski Eorzea berada di dunia digital, server yang menampung FFXIV berada di dunia nyata sehingga meledaknya popularitas gim ini membuat kapasitas server-servernya penuh. Ujung-ujungnya, banyak pemain yang harus mengantri lama untuk bisa log-in ke Eorzea, terutama di akhir pekan atau sore menjelang malam hari di negara tempat setiap pemain bermain.

Menanggapi fenomena server penuh tersebut, Square Enix memutuskan untuk menghentikan penjualan Starter Pack dan Complete Pack dari FFXIV, yang berarti mereka berusaha menghentikan kedatangan pemain baru, setidaknya sampai masalah kapasitas server penuh ini teratasi.

"Kami paham bahwa waktu antri yang begitu lama untuk login ke dalam gim menghalangi pemain untuk memainkan FFXIV , dan karena itu kami meminta maaf," kata produser sekaligus direktur FFXIV Naoki Yoshida dalam sebuah pernyataan di situs resmi FFXIV, melansir pemberitaan Soranews24.

Meski telah menghentikan penjualan Starter dan Complete Pack, gamer yang telah membeli gim FFXIV masih bisa membeli ekspansi Endwalker. Selain itu Square Enix juga memberi kompensasi bagi kasus antrian panjang FFXIV.

Bagi para pemain yang memiliki full version dari FFXIV serta memiliki akun berbayar FFXIV maksimal hingga 21 Desember 2021 waktu Jepang akan mendapat ekstensi 14 hari gratis bagi akun mereka plus ekstensi 7 hari yang sebelumnya sudah diberikan juga terkait masalah antri login yang sama.

 

(Stefanus/IDGS)


Sumber: Soranews24 via Square Enix (1, 2)

Gambar: YouTube/FINAL FANTASY XIV

Follow Berita Indogamers di Google News
News Update
Mobile23 April 2025, 20:00 WIB

3 Skill Andalan Luban No. 7 di Honor of Kings yang Mengerikan

Luban No.7 adalah salah satu hero paling ikonik dan nyentrik di game Honor of Kings guys.
Hero Luban No 7 Honor of Kings (FOTO: Dok.HonorogKings)
Mobile23 April 2025, 19:00 WIB

Awas Guys! Simak Yuk 4 Hero Midlane Paling Gahar di Honor of Kings 2025

i tengah panasnya pertarungan di midlane Honor of Kings, empat hero ini jadi langganan pick karena kemampuan mereka yang luar biasa.
Heino (FOTO: Honor of Kings)
PC23 April 2025, 18:00 WIB

5 Monitor Gaming MSI Terbaik 2025: Visual Tajam, Respons Kilat, dan Siap Tempur

Buat kamu yang pengen upgrade pengalaman gaming ke level dewa, MSI punya deretan monitor yang enggak cuma keren di tampilan, tapi juga gahar di performa.
Monitor Gaming. (Sumber: MSI)
Mobile23 April 2025, 16:05 WIB

Kode Crosshair Valorant Terbaik dari Pro-Player Dunia, Terbukti Efektif

Bagi kamu yang ingin memiliki kode Crosshair terbaik dari para pemain pro Valorant di dunia, kamu bisa pilih kode Crosshair berikut.
Ilustrasi penggunaan kode Crosshair Valorant dari pro-player dunia. (FOTO: pcgamesn.com)
PC23 April 2025, 16:00 WIB

Enggak Cuma Jago Teknologi, MSI Juga Serius Peduli Lingkungan

Di tengah dunia teknologi yang makin cepat berlari, MSI enggak cuma fokus bikin perangkat canggih, tapi juga mulai ngebut ke arah yang lebih hijau.
Monitor Gaming. (Sumber: MSI)
Mobile23 April 2025, 15:05 WIB

Tips Cepat Naik Rank di Valorant, Mudah Diikuti Langkah-langkahnya

Untuk mencapai rank terbaik di urutan rank Valorant.
Ilustrasi rank di Valorant. (FOTO: Riot Games)
Mobile23 April 2025, 14:30 WIB

5 Senjata yang Paling Ampuh Digunakan untuk Lawan Musuh dari Jarak Jauh di PUBG Mobile

Enggak semua pertempuran di PUBG Mobile harus berakhir dengan baku tembak jarak dekat.
S12K.  (Sumber: PUBG)
Mobile23 April 2025, 13:56 WIB

Cara Menyembunyikan Level di Valorant

Selain bisa ditampilkan, para pemain Valorant juga bisa menyembunyikan level mereka dengan mudah melalui menu kustomisasi pemain.
Ilustrasi level akun Valorant. (FOTO: gamerant.com)
Mobile23 April 2025, 13:09 WIB

Harus Banyak Latihan, Ini 5 Tips Mengalahkan Musuh dari Jarak Jauh di PUBG Mobile

Menyergap musuh dari kejauhan di PUBG Mobile bukan cuma soal punya scope gede atau senjata keren.
Sara PUBG Mobile. (Sumber: PUBG)
Lifestyle22 April 2025, 19:38 WIB

Catat! Ini 5 Gangguan Kesehatan Paling Berat akibat Game Online

Meski game bisa jadi sarana hiburan dan interaksi sosial, penggunaan berlebihan tanpa kontrol dapat memicu gangguan kesehatan serius.
Potret ilustrasi bermain mobile game atau game online. (FOTO: unsplash.com/@onurbinay)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.