logo

Final Regional DPC WEU: Liquid Bantai OG, Gladiators Tundukkan Tundra Esports

Stefanus Wahyu
Sabtu 12 Februari 2022, 11:34 WIB

Final regional Dota Pro Circuit (DPC) Eropa Barat (WEU) 2021/22 Tour 1 Divisi I menghasilkan dua pertandingan dengan hasil yang berat sebelah. 

IDGS, Sabtu, 12 Februari 2022 - Final regional WEU dibuka dengan pertandingan antara peringkat pertama di regular season, Team Liquid, melawan peringkat keempat OG di mana Team Liquid mendominasi skuad muda OG dan menang telak 2-0.

Sementara itu Gaimin Gladiators (sebelumnya dikenal sebagai Team Tickles) kembali mengejutkan komunitas Dota 2 dengan menghajar tim kuat Tundra Esports, juga dengan skor telak 2-0.

Team Liquid vs. OG

Gim pertama mutlak adalah pembantaian bagi OG. Laga berlangsung stabil di awal di mana kedua tim sama=sama menunggu lawan melakukan kesalahan, di mana Liquid lah yang lebih dulu berhasil memaksa OG membuat kesalahan lewat roaming yang dilakukan soft support Liquid, Samuel "Boxi" Svahn. Team Liquid mencetak kill demi kill sedangkan OG tidak bisa bergerak secara kohesif untuk merespon agresi Liquid. Gim pertama berakhir cepat di menit 29 di mana Team Liquid mencetak total 38 kill, jauh dibandingkan OG yang hanya bisa mengoleksi 6 kill.

 

Pemain Liquid, Ludwig "zai" Wåhlberg tampil gemilang saat melawan OG di final Regional dengan mencatatkan KDA 9/1/14 dan 13/1/14. (Kredit: DreamHack)

Team Liquid kembali menunjukkan permainan moncer di gim 2. Memenangkan fase laning kemudian mengeksekusi ganking dan teamfight dengan rapi untuk mendapatkan kill-kill penting. OG kembali tampil kebingungan dan tidak bisa meredam momentum Team Liquid. Medusa OG yang dikendalikan Artem "Yuragi" Golublev sempat memberi harapan untuk menang di late game namun hero-hero core Team Liquid sudah terlanjur terlalu kuat dan memaksakan OG mengetik GG di menit ke-35.

https://www.youtube.com/watch?v=tydn6VMarVw

 

Gladiators vs. Tundra Esports

Kedua tim ini sama-sama tidak diduga bisa tampil di final regional oleh komunitas Dota 2 secara keseluruhan.

Pada gim 1, Gladiators menampilkan strategi permainan cepat dengan men-draft Broodmother dan Templar Assassin, sedangkan Tundra merespon dengan draft Wraith King, Lina, dna Timbersaw. Sayangnya trap Templar Assassin yang bejibun memberi Gladiators informasi yang jelas akan pergerakan Tundra, sementara daya gedor Broodmother terhadap tower membuat hero-hero core Tundra kesulitan farming dan berkembang. Alhasil Gladiators pun memenangkan gim 1 di menit 32 dengan koleksi 32 kill, sedangkan Tundra hanya mengoleksi 9 kill saja.

Gim 2 menunjukkan bahwa Gladiators, yang sebenarnya tidak diunggulkan dalam pertandingan ini, ternyata lebih siap dari Tundra Esports. Gladiators menggunakan strategi yang benar-benar berbeda di gim pertama, sedangkan Tundra mempertahankan gaya permainan mereka dengan sekali lagi men-draft Wraith King draft yang sudah dikenal sebagai andalan Tundra di regular season.

Gladiators kali ini bermain dengan draft yang berorientasi pada teamfight dengan Razor sebagai carry, Tidehunter di soft support dan Storm Spirit di mid lane. Storm Spirit terbukti menjadi momok menakutkan bagi Tundra dan Wraith king, di mana ia mengakhiri laga dengan KDA akhir 18/2/7. Gladiators menunjukkan bahwa mereka telah siap menangkal Wraith King dan menyiksanya hingga hanya bisa mencetak 1 kill dan 5 kali death hingga Tundra mengetik GG di menit ke-32.

https://www.youtube.com/watch?t=30&v=fVWgiXmkWBA&feature=emb_imp_woyt

 

Dengan kemenangan ini, Gladiators lolos ke final upper bracket dan akan berhadapan melawan Team Liquid pada Sabtu (12/2/2022) pukul 20.00 WIB. Sementara itu Tundra turun ke lower bracket dan akan berhadapan melawan OG di hari yang sama pukul 23.00 WIB.

Pertandingan-pettandngan tersebut bisa kalian saksikan di kanal DreamLeague di Twitch.

 

(stefanus/IDGS)

 

Follow Berita Indogamers di Google News
News Update
Console22 Januari 2026, 22:58 WIB

Waktunya Santai! 20 Game Cozy Terbaik di Nintendo Switch Tahun 2026

Cari game untuk melepas penat? Ini dia daftar 20 game cozy terbaik di Nintendo Switch tahun 2026. Dari simulasi kehidupan Animal Crossing hingga petualangan magis Infinity Nikki!
Waktunya Santai! 20 Game Cozy Terbaik di Nintendo Switch Tahun 2026(FOTO: SwitchTop)
Console22 Januari 2026, 22:52 WIB

Wajib Punya! 20 Game Nintendo Switch Terbaik yang Tidak Boleh Kamu Lewatkan!

Cek daftar 20 game Nintendo Switch terbaik yang wajib ada di perpustakaanmu. Mulai dari petualangan legendaris Zelda hingga aksi seru Metroid Dread dan keajaiban Balatro!
Wajib Punya! 20 Game Nintendo Switch Terbaik yang Tidak Boleh Kamu Lewatkan!(FOTO: SwitchTop)
Console22 Januari 2026, 22:45 WIB

Tahun Emas! Ini 20 Game Nintendo Switch 1 dan 2 dengan Rating Tertinggi di 2025

Tahun 2025 menjadi saksi kebangkitan luar biasa Nintendo Switch 1 & 2. Dari kembalinya Samus Aran di Metroid Prime 4 hingga inovasi Mario Kart World, cek daftar game rating tertinggi di sini!
Tahun Emas! Ini 20 Game Nintendo Switch 1 dan 2 dengan Rating Tertinggi di 2025(FOTO: SwitchTop)
Console22 Januari 2026, 22:39 WIB

Wajib Main! 6 Game Nintendo Switch Terbaik di Tahun 2026 yang Harus Masuk Koleksimu!

Cek daftar 6 game Nintendo Switch terbaik tahun 2026 yang menawarkan pengalaman tak terlupakan. Dari petualangan legendaris Zelda hingga simulasi santai Animal Crossing!
Wajib Main! 6 Game Nintendo Switch Terbaik di Tahun 2026 yang Harus Masuk Koleksimu!(FOTO: SwitchTop)
Console22 Januari 2026, 22:32 WIB

Wajib Main! 25 Game Single Player Terbaik di Nintendo Switch Tahun 2026

Cari petualangan solo yang mendalam? Cek daftar game single player terbaik di Nintendo Switch tahun 2026. Dari kebebasan di Zelda: Breath of the Wild hingga tantangan brutal Hades!
Wajib Main! 25 Game Single Player Terbaik di Nintendo Switch Tahun 2026(FOTO: SwitchTop)
Mobile21 Januari 2026, 22:40 WIB

Gak Perlu Konsol! Ini 6 Game Mobile AAA Terbaru 2026 dengan Grafis Gila yang Wajib Kamu Mainkan!

Masuki era baru mobile gaming dengan daftar 6 game mobile AAA terbaik 2026 untuk Android dan iOS. Mulai dari horor Resident Evil 2 hingga balapan realistis Grid Legends!
Gak Perlu Konsol! Ini 6 Game Mobile AAA Terbaru 2026 dengan Grafis Gila yang Wajib Kamu Mainkan!(FOTO: GamePulse Network)
Mobile21 Januari 2026, 22:33 WIB

Level Konsol! Ini 6 Game Mobile Terbaik 2025 yang Masuk Nominasi Game of the Year!

Cek daftar game mobile terbaik 2025 dengan kualitas grafis AAA setara konsol. Mulai dari petualangan epik Game of Thrones: Kingsroad hingga kejutan Red Dead Redemption Mobile!
Level Konsol! Ini 6 Game Mobile Terbaik 2025 yang Masuk Nominasi Game of the Year! (FOTO: GamePulse Network)
Mobile21 Januari 2026, 22:25 WIB

Jangan Ngaku Gamer Kalau Belum Coba! 10 Game RPG Mobile Terbaik Sepanjang Masa di Android dan iOS!

Temukan 10 game RPG mobile terbaik dengan grafis setara konsol. Mulai dari aksi cepat Solo Leveling: Arise hingga petualangan dunia terbuka Genshin Impact!
Jangan Ngaku Gamer Kalau Belum Coba! 10 Game RPG Mobile Terbaik Sepanjang Masa di Android dan iOS!(FOTO: GamePulse Network)
Mobile21 Januari 2026, 22:17 WIB

Main Sendirian Lebih Asyik! 6 Game Single Player Terbaik Android dan iOS 2026 Pilihan Kami!

Daftar 6 game single player terbaik 2026 untuk Android dan iOS yang menawarkan pengalaman setara konsol. Dari horor Forgotten Memories hingga aksi cepat I Am Your Beast!
Main Sendirian Lebih Asyik! 6 Game Single Player Terbaik Android dan iOS 2026 Pilihan Kami!(FOTO: GamePulse Network)
Mobile21 Januari 2026, 21:59 WIB

Bebas Lag! Ini 10 Game Offline Terbaik Android dan iOS di Tahun 2026 yang Wajib Kamu Coba!

Bosan dengan koneksi internet tidak stabil? Cek daftar 10 game offline terbaik 2026 untuk Android dan iOS. Mulai dari Grand Mountain Adventure 2 hingga Monument Valley 2!
Bebas Lag! Ini 10 Game Offline Terbaik Android & iOS di Tahun 2026 yang Wajib Kamu Coba! (FOTO: GamePulse Network)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2026 IndoGamers. All rights reserved.