logo

Square Enix Jual Murah Tiga Studio Gim dan Puluhan Properti Intelektualnya ke Embracer Group

Stefanus Wahyu
Selasa 03 Mei 2022, 15:48 WIB

Pengembang dan publisher gim kenamaan asal Jepang, Square Enix Holdings, dilaporkan tengah menjual puluhan properti intelektual (IP) populer yang dimilikinya serta studio-studio gim di bawah naungannya seharga USD 300 juta atau sekitar Rp 4,3 triliun. 

IDGS, Selasa, 3 Mei 2022 - Berita mengejutkan ini datang dari Embracer Group, perusahaan konglomerat yang bertindak sebagai pembeli pada kasus ini. Transaksi tersebut menyertakan tiga studio subsidiari Square Enix yang berada di Barat: Eidos-Montreal, Square Enix Montreal, dan Crystal Dynamics.

Transaksi ini juga dilaporkan menyertakan 1.100 pegawai dan 8 lokasi di penjuru dunia.

Sedangkan IP yang dijual Square Enix berjumlah lebih dari 50 video gim di mana nama-nama populer di antaranya seperti Tomb Raider, Deus Ex, Thief, dan Legacy of Kaln.

Dengan kata lain, Square Enix menjual seluruh katalognya di Barat. Transaksi ini diekspektasikan akan selesai pada September tahun ini alias saat penutupan kuartal kedua/ketiga dari tahun finansial Embracer Group.

Embracer Group adalah perusahaan besar berbasis di Swedia yang telah mengakuisisi lebih dari 124 studio gim dalam sedekade terakhir serta memiliki 14.000 pegawai serta tengah mengembangkan 230 judul video gim.

Banderol USD 300 juta atau Rp 4,3 triliun itu sangat mengherankan karena dinilai terlalu murah, apalagi mengingat konten dari transaksi tersebut menyertakan beberapa IP populer di Barat, terutama Tomb Raider yang versi terbarunya tengah digarap oleh Crystal Dynamics menggunakan Unreal Engine 5.

 

Rise of the Tomb Raider. (PC Gamer/Square Enix)

Sony membeli Bungie dan franchise Destiny seharga USD 3,6 miliar atau lebih dari 10 kali lipat dari yang diterima Square Enix dengan menjual tiga studio dan puluhan IP-nya. Embracer Group sendiri membeli Gearbox (studio di balik Borderlands) seharga USD 1,3 miliar.

Analist senior Niko Partners dan jurnalis video gim Danie Ahmad mencoba menjelaskan alasan dibalik keputusan mengejutkan Square Enix menjual divisi gimnya di Barat.

https://twitter.com/ZhugeEX/status/1521033560936927232

Menurut Ahmad, Square Enix merasa bahwa performa video gim kreasi studio-studio subsidiarinya di Barat tidak memuaskan dan telah lama ingin menjualnya . Sedangkan pertumbuhan pendapatan tertinggi Square Enix datang dari gim-gim mobile buatan studionya di Jepang serta gim-gim MMO.

Square Enix menyatakan bahwa penjualan divisi Baratnya ke Embracer memungkinkan pihaknya untuk meluncurkan bisnis-bisnis baru dengan berinvestasi ke blockchain, NFT, kecerdasan buatan (AI) dan layanan cloud.

 

(Stefanus/IDGS)


Sumber: Gamebyte, Eurogamer

Follow Berita Indogamers di Google News
News Update
Gadget21 April 2025, 17:02 WIB

Aspire 7 Pro, Laptop Gaming Acer yang Dibekali Sistem Pendingin Kipas Ganda

Acer Aspire 7 Pro menawarkan sistem pendingin yang cukup optimal menggunakan kipas ganda yang mampu menjaga suhu tetap stabil saat digunakan dalam intensitas tinggi.
Acer Aspire 7 Pro, laptop gaming terbaru dari Acer. (FOTO: Acer)
Gadget21 April 2025, 16:33 WIB

Daftar 3 HP Termurah dengan Kamera 200 MP

HP dengan kamera 200 MP termurah menjadi pilihan terbaik saat kamu membutuhkan HP murah yang mampu menghasilkan foto berkualitas tinggi.
Redmi Note 13 Pro 5G (FOTO: Xiaomi)
Guides21 April 2025, 15:02 WIB

Cara Membeli Bibit di Harvest Moon Back to Nature yang Langka

Bibit langka di Harvest Moon Back to Nature bisa didapatkan dengan cara yang cukup ribet seperti berikut.
Ilustrasi mendapatkan bibit langka di Harvest Moon Back to Nature. (FOTO: youtube.com/rental PS chanel)
Mobile21 April 2025, 14:42 WIB

10 Game Mobile Gila di 2025 yang Bikin Kamu Lupa Realitas

Dari game survival dengan Pokemon bersenjata hingga shooter taktis ala Rainbow Six, tahun ini penuh dengan game yang siap bikin kamu ketagihan. Tapi hati-hati, nggak semua game bakal sesukses yang diharapkan.
10 Game Mobile Keren di 2025 (Foto: YouTube/ANDROID GAMES CAPITAL)
Mobile21 April 2025, 14:15 WIB

Prince of Persia: Lost Crown Akhirnya Rilis di Playstore Indonesia! Cek Gameplay dan Harganya di Sini!

Prince of Persia: Lost Crown resmi rilis di Playstore Indonesia! Game side-scrolling action RPG ini hadir dengan grafis keren dan gameplay seru. Simak review singkat, harga, dan kesan pertama main versi mobile-nya di sini!
Prince of Persia: Lost Crown Akhirnya Rilis di Playstore Indonesia! Cek Gameplay dan Harganya di Sini!(FOTO: Youtube Lein Xceed)
News21 April 2025, 14:11 WIB

Cara Mendapatkan Power Berry di Harvest Moon: Back to Nature

Di Harvest Moon Back to Nature, kamu bisa mendapatkan Power Berry untuk meningkatkan stamina di 10 lokasi dengan cara berikut.
Ilustrasi mendapatkan Power Berry di Harvest Moon Back to Nature. (FOTO: gamerzenith.com)
News21 April 2025, 13:03 WIB

Samsung Kembali Buka Program 'Samsung Solve for Tomorrow' bagi Pelajar dan Mahasiswa, Ini Jadwal dan Pendaftarannya

Untuk anak sekolah menengah atas, kejuruan, madrasah aliyah dan setingkat, serta para mahasiswa di perguruan tinggi.
Potret kantor Samsung. (FOTO: via Clay)
Guides21 April 2025, 12:46 WIB

Tips Crashlands 2: Cara Dapatkan & Gunakan Juice Jems, Plus Lokasi Terbaik!

Bingung cari Juice Jems di Crashlands 2? Simak panduan lengkapnya di sini! Temukan lokasi tersembunyi, cara buat Popcorn Docks, dan tips upgrade Infinis Suit dengan mudah. Jangan sampai kelewatan!
Tips Crashlands 2: Cara Dapatkan & Gunakan Juice Jems, Plus Lokasi Terbaik!(FOTO: AlphaZin Gaming)
Console21 April 2025, 12:25 WIB

10 Game Co-op Terbaik di Nintendo Switch untuk Dimainkan Bareng Pasangan

Cari game seru buat dimainkan berdua sama pasangan? Yuk, cek 10 rekomendasi game co-op terbaik di Nintendo Switch!
10 Game Co-op Terbaik di Nintendo Switch untuk Dimainkan Bareng Pasangan(FOTO: SwitchWorld)
Mobile21 April 2025, 12:20 WIB

10 Game RTS Mobile Terbaik di 2025 untuk Penggemar Strategi & Bangun Basis

Cari game RTS terbaik di Android & iOS tahun 2025? Simak rekomendasi kami, dari Age of Empires Mobile hingga Viking Rise. Grafis keren, gameplay seru, dan cocok buat pemula atau pro! Daftar lengkapnya di sini!
10 Game RTS Mobile Terbaik di 2025 untuk Penggemar Strategi & Bangun Basis(FOTO: GameMobile HDgraphic)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.