logo

Gim Mobile Lokapala Ternyata Terinspirasi dari Pahatan Candi Borobudur! Simak Penjelasannya Lebih Jauh

Stefanus Wahyu
Selasa 24 Mei 2022, 14:41 WIB

Hadirnya Lokapala terinspirasi dari relief yang terpahat pada Balustrade Candi Borobudur. Relief ini menggambarkan tentang para pelindung dunia dari masing-masing asalnya dan diletakkan pada arah mata angin tertentu.

IDGS, Selasa, 24 Mei 2022 - Konsep relief ini juga tergambarkan pada Candi Prambanan, dan dikenal sebagai Astadikpala atau delapan pelindung atau pelindung arah mata angin.

Sekitar tahun 870 M, sebuah kitab/kakawin dituliskan dan di dalamnya termuat serat Rama yang berisikan sebuah wejangan untuk memimpin sebuah kerajaan. Wejangan ini memuat konsep Astabratha (Sansekerta, asta = delapan, bratha = sifat/perilaku), yang membahas perilaku-perilaku 8 pelindung di tiap arah mata anginnya.

Astabratha kemudian menjadi junjungan para pemimpin di masa-masa itu agar dapat bertindak baik dan benar dalam kedudukan dan tanggungjawabnya. Apabila 8 nilai kepemimpinan yang terkandung dalam Astabratha ini bisa dilaksanakan oleh para pemimpin, maka mereka disebut Cakravartin.

Seorang Cakrawatin, (mungkin menggambarkan Maharaja Ashoka) abad ke-1 SM. Andhra Pradesh, Amarawati. (Wikipedia)

Cakravartin adalah simbol dari utuhnya sebuah bentuk kepemimpinan, oleh karena itu di momen 2 tahun terciptanya Lokapala serta memperingati Hari Kebangkitan Nasional, Anantarupa Studios mengusung tema Cakravartin sebagai bentuk dukungan kepada Indonesia yang terpilih sebagai pemimpin penyelenggara KTT Group of Twenty (G20) sebagai forum multilateral strategis yang menghubungkan negara-negara maju dan berkembang di dunia. Di kesempatan istimewa ini, Indonesia merupakan negara berkembang pertama yang menjadi presiden KTT G20, sepanjang sejarah 16 tahun pegelaran forum internasional ini.

Inilah yang mendorong semangat Anantarupa Studios untuk turut serta dalam pemajuan Indonesia sehingga Indonesia siap untuk memimpin dunia. Melalui Lokapala, Anantarupa Studios ingin membuat dampak yang postif melalui pendekatan ekonomi kreatif atau diplomasi budaya, yang juga bisa menggandeng sektor industri lainnya melalui kolaborasi. Sehingga, nantinya Indonesia tidak hanya berdaulat dan kuat di atas kakinya sendiri, tetapi juga bisa merangkul negara lainnya untuk tumbuh dan maju bersama.

 

 

Lokapala juga membuat Lokapala 2nd Anniversary (Wheel of Becoming) - Limited Event yang berlangsung dari tanggal 11 - 24 Mei 2022. Pemain Lokapala atau Ksatriya dapat berpartisipasi dengan mengumpulkan Hiranya Particle sebanyak mungkin agar berkesempatan mendapatkan Skin Saira - Manoja Kailash dan Limited 2nd Anniversary Frame. Jangan sampai ketinggalan ya!

 

(Stefanus/IDGS)

Follow Berita Indogamers di Google News
News Update
Mobile12 Mei 2025, 23:50 WIB

10 Game RPG Side Scrolling Terbaik untuk Android & iOS 2025, Aksi Hack & Slash yang Seru!

Cari game RPG side scrolling terbaik di 2025? Simak rekomendasi 10 game action hack & slash dengan grafis memukau, gameplay seru, dan mekanik unik. Cocok untuk pecinta aksi tanpa drama!
10 Game RPG Side Scrolling Terbaik untuk Android & iOS 2025, Aksi Hack & Slash yang Seru!(FOTO: GameMobile HDgraphic)
Mobile12 Mei 2025, 18:46 WIB

10 Game MMORPG Cross Platform Terbaik 2025 untuk PC, Android & iOS!

Cari MMORPG cross platform seru di 2025? Simak rekomendasi terbaik mulai dari RF Online Next, Mabinogi Mobile, hingga Ragnarok M Eternal Love 2. Grafis keren, gameplay seru, dan bisa dimainkan di PC & mobile!
10 Game MMORPG Cross Platform Terbaik 2025 untuk PC, Android & iOS!(FOTO: GameMobile HDgraphic)
Mobile12 Mei 2025, 16:00 WIB

Rekomendasi 4 Hero Tank Honor of Kings Paling Populer dan Susah Ditaklukkan

Di tengah panasnya medan pertempuran Honor of Kings, para tank jadi garda terdepan yang enggak cuma tahan banting, tapi juga bisa bikin musuh kelimpungan.
Lian Po Honor of Kings. (Sumber: Honor of Kings)
Mobile12 Mei 2025, 16:00 WIB

10 Game Offline Terbaik untuk Android & iOS di 2025, Seru Tanpa Internet!

Cari game seru yang bisa dimainkan tanpa Wi-Fi? Simak rekomendasi 10 game offline terbaik di 2025 untuk Android & iOS. Mulai dari survival zombie sampai balapan futuristik, semua bisa dinikmati kapan saja!
10 Game Offline Terbaik untuk Android & iOS di 2025, Seru Tanpa Internet! (FOTO: GamePulse Mobile)
Console12 Mei 2025, 15:30 WIB

12 Game Fighting Indie Keren yang Jarang Diketahui Gamers!

Cari game fighting seru selain Street Fighter atau Tekken? Yuk, cek 12 judul fighting indie yang mungkin belum pernah kamu mainin! Dari yang combo gila-gilaan sampai grafis unik, semua ada di sini. Siap-siap borong wishlist Steam!
12 Game Fighting Indie Keren yang Jarang Diketahui Gamers!(FOTO: Game Launch Central)
News12 Mei 2025, 15:18 WIB

KINGS OF CHILL: Kolaborasi Ai-CHA x Honor of Kings Hadirkan Minuman Heroik dan Turnamen Offline di 5 Kota

Brand minuman Ai-CHA resmi bekerja sama dengan Honor of Kings (HoK) dalam kampanye bertajuk “KINGS OF CHILL”, menghadirkan dua varian minuman spesial bertema hero dan serangkaian turnamen offline di lima kota besar Indonesia.
KINGS OF CHILL (FOTO: Istimewa)
Console12 Mei 2025, 15:00 WIB

10 Metroidvania Baru yang Bisa Mengalahkan Hollow Knight!

Cari pengganti Hollow Knight? Simak 10 game Metroidvania terbaru yang siap menghadirkan petualangan lebih seru, tantangan lebih berat, dan cerita lebih dalam! Dari eksplorasi waktu hingga pertarungan sengit, ini rekomendasi terbaik untuk kamu.
10 Metroidvania Baru yang Bisa Mengalahkan Hollow Knight!(FOTO: Game Launch Central)
Mobile12 Mei 2025, 15:00 WIB

5 Game Asyik yang Pas Buat Temenin Kamu saat Lagi di Toilet

Enggak perlu game berat, cukup yang bisa dicolek sebentar dan bikin waktu “me time” kamu makin asyik.
Game 2048. (Sumber: PlayStore)
Mobile12 Mei 2025, 14:30 WIB

15 Game Mobile Terbaik Mei 2025 yang Wajib Kamu Coba!

Bingung cari game seru di Play Store? Tenang, kami sudah pilihkan 15 game terbaik Mei 2025, dari RPG epik sampai survival zombie! Ada yang grafisnya wow, ada juga yang gameplay-nya bikin ketagihan. Yuk, simak rekomendasinya!
15 Game Mobile Terbaik Mei 2025 yang Wajib Kamu Coba!(FOTO: Down to Top)
Mobile12 Mei 2025, 13:46 WIB

5 Game Mobile yang Cocok Buat Santai Sebelum Tidur

Kalau kamu sering susah tidur gara-gara pikiran enggak bisa berhenti muter, coba deh mainin game yang bisa bikin rileks.
Dream Walker. (Sumber: PlayStore)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.