logo

Yelan & Xiao Pecahkan Rekor Pendapatan Raiden Shogun di Genshin Impact

Stefanus Wahyu
Rabu 08 Juni 2022, 16:48 WIB

Duet banner Yelan dan Xiao memecahkan rekor pendapatan pada hari pertama rilis di gim Genshin Impact, mengalahkan rekor sebelumnya yang dipegang oleh banner Raiden Shogun. 

IDGS, Rabu, 8 Juni 2022 - Update 2.7 Genshin Impact yang telah lama dinanti akhirnya tiba pada 31 Mei 2022, membawa karakter bintang 5 baru berelemen Hydro, Yelan, serta kembalinya banner Xiao. Kombinasi keduanya sanggup memecahkan rekor pendapatan baru.

Genshin Impact memiliki kebiasaan dalam update, yakni satu kali update setiap enam pekan. Namun versi 2.7 yang seharusnya datang pada 11 Mei 2022, justru datang terlambat sehingga HoyoVerse memberi kompensasi kepada para Traveler. Hanya saja keterlambatan itu tidak menyurutkan antusiasme mereka untuk mendapatkan Yelan dan Xiao. Kompensasi primogem serta waktu 20 hari memberi kesempatan para Traveler untuk mengumpulkan primogem lebih banyak dari biasanya.

 

Xiao dan Yelan. (HoyoVerse)

Melansir laporan GenshinLab, banner Yelan dan Xiao rerun meraup pendapatan mencapai USD 6,8 juta untuk platform iOS di China pada hari pertama rilis (31 Mei 2022). Angka tersebut mengungguli banner Elector Archon Raiden Shogun yang mencetak USD 9,3 juta di hari pertama, juga bagi platform iOS di China saat pertama kali dirilis pada versi 2.1.

Kesuksesan banner Yelan tak lepas dari hype yang sudah dibangun basis pemain dan content creator sejak lama akan wanita berpakaian seksi itu. Apalagi Yelan merupakan salah satu karakter sub-DPS terbaik di dalam gim, setara dengan Xingqiu yang selama ini dikenal sebagai raja sub-DPS.

Sedangkan sang Yaksha Xiao sudah menjadi salah satu karakter paling populer di Genshin Impact. Meski telah mendapat rerun beberapa kali sebelumnya, popularitas banner Xiao tak pernah surut.

 

Banner Yelan dan Xiao kalahkan rekor pendapatan di hari pertama dari banner Raiden Shogun. (HoyoVerse)

Genshin Impact kini telah berjalan sekitar satu setengah tahun, dan kepopuleran gim tersebut masih belum surut jika melihat dari data pendapatannya. Selain itu belum adanya gim-gim yang sanggup bersaing di genre yang sama juga berkonstribusi akan awet popularitas Genshin Impact.

Ni No Kuni: Cross Worlds yang sempat disebut-sebut akan menyaingi Genshin Impact berkat kaitannya dengan gaya artistik khas Studio Ghibli serta musik gubahan dari Joe Hisashi sepertinya gagal memenuhi ekspektasi karena monetisasi yang begitu mengerikan dari publisher Netmarble.

Diablo Immortal dari Blizzards yang sudah ditunggu-tunggu para penggemar serial Diablo, berujung lebih tragis dengan mendapat review bombing di Metacritic juga karena monetisasi yang gila-gilaan.

Gim mana lagi yang sanggup menjatuhkan atau minimal, menyaingi Genshin Impact ke depannya? Kita tunggu saja!

 

(Stefanus/IDGS)

Follow Berita Indogamers di Google News
News Update
Console23 November 2024, 01:00 WIB

Yang Baru Masih Mahal, Ini Plus Minus Membeli PS5 Bekas

Harga PS5 yang masih mahal bikin banyak orang memilih untuk beli PS5 bekas sebagai alternatif.
Konsol PS5. (Sumber: Flatpanels)
Gadget22 November 2024, 23:00 WIB

Smartphone 5G Terbaru Xiaomi, Redmi A4 5G Resmi Dirilis, Gunakan Layar Seluas 6,88 Inci

Redmi A4 5G, smartphone entry-level terbaru Xiaomi hadir dengan prosesor Snapdragon 4s Gen 2 yang sudah mendukung konektivitas 5G.
Redmi 4A 5G. (FOTO: Gsmarena)
Accessories22 November 2024, 22:01 WIB

Rekomendasi 3 Mouse Gaming Wireless Terbaik 2024

Dengan mouse gaming terbaik, para gamer bisa menikmati berbagai game dengan pengalaman yang lebih menyenangkan.
Salah satu mouse gaming terbaik 2024, Razer DeathAdder V3 Pro (FOTO: Razer)
PC22 November 2024, 21:05 WIB

Spesifikasi & Cara Download Game PC Strinova yang Baru Saja Rilis, Ternyata Gratis!

Jangan lupa siapkan spesifikasi PC sesuai persyaratan sistem dari pengembang.
Game Strinova. (Sumber: Gematsu)
News22 November 2024, 20:03 WIB

Bandai Namco Online Resmi Bubar, Ini 5 Fakta Mengejutkan di Baliknya

Bandai Namco Online didirikan pada 2012 sebagai divisi yang fokus pada game online
Bandai Namco Online. (Sumber: Bandai Namco)
Accessories22 November 2024, 19:08 WIB

Rekomendasi 4 Fan Cooler Smartphone Terbaik, Bikin Ngegame Berjam-jam Nggak Takut Overheat

Agar smartphone tidak overheat meskipun digunakan untuk bermain game selama berjam-jam, kamu bisa memanfaatkan fan cooler terbaik.
Black Shark Funcooler 2 Pro (FOTO: shopee) (FOTO: Black Shark Funcooler 2 Pro)
News22 November 2024, 18:10 WIB

Jangan Ragu Buat Main, Ini 5 Rekomendasi Game Bandai Namco Online Terpopuler

Game terbaik dan terpopuler dari Bandai Namco dalam daftar ini mengacu pada skor Metacritic.
Game terbitan Bandai Namco. (Sumber: 2Game)
News22 November 2024, 17:01 WIB

Daftar Lengkap Pemenang Golden Joystick Awards 2024, Final Fantasy 7: Rebirth & Helldivers 2 Panen Gelar

Final Fantasy 7: Rebirth dan Helldivers 2 masing-masing membawa pulang empat gelar.
Golden Joystick Awards 2024. (Sumber: Wccf Tech)
News22 November 2024, 16:14 WIB

Kabar Gembira, Kolaborasi PUBG MOBILE dan McLaren Sudah Dimulai, Intip Fitur Menariknya!

PUBG MOBILE, salah satu game mobile terpopuler di dunia, memperluas kolaborasinya dengan McLaren Automotive dan McLaren Racing.
Kolaborasi PUBG dengan McLaren Automotive dan McLaren Racing. (FOTO: PUBG)
Console22 November 2024, 16:00 WIB

Helldivers II Capai 15 Juta Pemain, Sabet Penghargaan Game Multiplayer Terbaik

Helldivers II, game aksi kooperatif besutan Arrowhead Game Studios, terus mencatat pencapaian luar biasa.
Helldivers 2 (FOTO: Arrowhead Game Studios) (FOTO: Arrowhead Game Studios)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.