logo

Soniqs Pecat Rodrigo LESLAO Santos dari Roster Dota 2 Karena Penggunaan Kata Rasis di Laga TI11

Stefanus Wahyu
Rabu 19 Oktober 2022, 07:33 WIB

Soniqs memutus kontrak Rodrigo "LESLAO" Santos dari roster Dota 2-nya usai tertangkap basah menggunakan kata rasis sebagai bagian dari kosmetik in-game di pertandingan resmi. 

IDGS, Rabu, 19 Oktober 2022 - Dalam laga tiebreaker Grup A The International 11 melawan tim Indonesia BOOM Esports pada Selasa (18/10/2022) kemarin, observer pertandingan sempat mengarahkan kursor mousenya ke effigy Leslao yakni The Heroic Effigy of Triumph, sekaligus memperlihatkan kalimat yang disematkan Leslao ke effigy tersebut.

Effigy adalah item kosmetik Dota 2 yang bisa disematkan dengan kalimat pilihan pemain. Sialnya, effigy Leslaso mengandung kata rasis, "run n*gga".

 

(Twitch/PGL)

Meski effigy itu hanya tampil sekitar satu detik saja dalam laga melawan BOOM, namun tetap saja banyak penonton yang menyaksikannya hingga sempat menyimpan screenshot lalu mengunggahnya ke sosial media hingga Reddit.

Tak lama setelah kalimat rasis di effigy-nya tersebar, LESLAO melalui Twitter pribadinya mengakui bahwa ia memang menulis kalimat itu, namun hal itu ia lakukan beberapa tahun lalu hingga ia sudah melupakannya dan tidak menghapusnya.

Dan sayang sekali bagi LESLAO, karena blunder sepele itu membuat perjalanan karirnya bersama Soniqs harus terhenti. Pada hari Rabu (19/20/2022) siang WIB ini, Soniqs merilis pernyataan resmi bahwa pihaknya memutus kontrak LESLAO karena tidak bisa menolerir penggunaan kata rasis dalam bentuk apapun.

Pemutusan kontrak itu seperti menambah garam pada luka bagi LESLAO. Pada laga melawan BOOM, timnya gagal menang, lalu ditambah lagi BOOM memenangkan gim kedua melawan BetBoom sehingga Soniqs pun dipastikan tereliminasi dari The International 11.

 

(Stefanus/IDGS)


Foto fitur: Quincy Crew (Soniqs)

Follow Berita Indogamers di Google News
News Update
PC09 Juli 2024, 05:39 WIB

Sackboy A Big Adventure: 5 Tempat Hadiah Rahasia di Craft World

5 tempat rahasia untuk dapatkan hadiah tambahan di Craft World
Sackboy A Big Adventure (FOTO: Sackboy A Big Adventure)
Guides09 Juli 2024, 05:30 WIB

5 Cara Ubah Grafik Minecraft Menjadi HD

Berikut beberapa langkah yang bisa kamu lakukan untuk mengubah grafik Minecraft menjadi HD.
Game Minecraft. (Sumber: Lifewire)
PC09 Juli 2024, 05:13 WIB

Sackboy A Big Adventure: 5 Spot Rahasia Gerald, Temui dan Dapatkan Dreamer Orb

5 Spot rahasia Gerald yang bisa kamu datangi untuk mendapatkan Dreamer Orb
Sackboy A Big Adventure (FOTO: Sackboy A Big Adventure/unrealengine.com/Sumodigital)
Guides09 Juli 2024, 04:30 WIB

4 Tips Aman Memakai M-Banking dengan WiFi Publik

Menggunakan M-Banking dengan WiFi publik tidak boleh dilakukan secara asal-asalan karena sangat berisiko pada keamanan.
Ilustrasi menggunakan M-Banking (FOTO: Flip.id)
Gadget09 Juli 2024, 03:12 WIB

3 Rekomendasi Smartphone Oppo Terbaik di Bawah Rp 2 Juta

Berikut adalah 3 pilihan HP Oppo di bawah Rp 2 juta yang harus kamu pertimbangkan:
Oppo A18 (FOTO: Oppo A18/Youtube/Ictfix.net)
Guides09 Juli 2024, 01:37 WIB

Begini Cara Backup Chat WhatsApp di MacOS

Berikut adalah langkah-langkah untuk mencadangkan chat dan data WhatsApp ke perangkat MacOS
WhatsApp. (Sumber: Lemcrm)
Guides09 Juli 2024, 01:11 WIB

Begini Cara Backup Pesan WhatsApp di Windows

Berikut adalah langkah-langkah untuk menyimpan backup chat dan data WhatsApp ke komputer
Ilustrasi WhatsApp Web (FOTO: WhatsApp)
Guides08 Juli 2024, 23:37 WIB

Cara Backup Pesan WhatsApp di iPhone

Berikut adalah langkah-langkah untuk mencadangkan chat dan data lainnya di WhatsApp bagi pengguna iPhone
Ilustrasi WhatsApp (FOTO: pinterest.com)
Guides08 Juli 2024, 23:10 WIB

Tips Mudah dan Cepat: Cara Manual Backup Pesan WhatsApp di Android

Berikut adalah langkah-langkah untuk mencadangkan chat WhatsApp secara manual:
Ilustrasi WhatsApp. (FOTO: gizchina.com)
Guides08 Juli 2024, 21:56 WIB

Rekomendasi Hero Counter Tepat untuk Hero Nakoruru di Honor of Kings

Terdapat beberapa hero Honor of Kings yang bisa kamu jadikan lawan imbang dari Nakoruru.
Honor of Kings (FOTO: Honor of Kings)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+6289633333329

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.