logo

[IGS 2012] Hadiri dan Saksikan Pameran Game Terbesar di Indonesia

root
Rabu 10 Oktober 2012, 07:00 WIB
[IGS 2012] Hadiri dan Saksikan Pameran Game Terbesar di Indonesia

[IGS 2012] Hadiri dan Saksikan Pameran Game Terbesar di Indonesia

Sudah banyak sekali pemberitaan media yang datang belakangan ini untuk memberitakan tentang pameran game terbesar yang akan diadakan di Indonesia termasuk juga yang ada pada portal Indogamers. Beberapa pekan yang lalu, Indogamers memang telah memprediksikan apa saja yang akan ada pada pameran tersebut, kali ini kami ingin memberitahu semua yang akan ada pada acara akbar tersebut, termasuk juga urutan acara-acara pada Indonesia Game Show 2012 yang kami dapatkan langsung pada press conference yang digelar di Marley Bar & Resto pada hari Selasa tanggal 09 Oktober 2012 kemarin.

 

 

Press conference tersebut menghadirkan tiga orang pembicara yang memang memegang peranan penting dalam acara Indonesia Game Show 2012. Tiga pembicara itu adalah Bapak Bramantyo dari Mediatama, Bapak Wendy Chandra dari Megindo dan yang terakhir adalah Mr. Herman Ng dari Rapture Gaming Singapura. Disana mereka mengungkapkan berbagai alasan atas penyelenggaraan pameran game terbesar tersebut. Bapak Bramantyo mengatakan bahwa industri game di Indonesia berkembang semakin pesat. Hal ini tak jauh berbeda dengan Bapak Wendy dan Mr. Herman, mereka kurang lebih ingin mengutarakan kalau Indonesia merupakan salah satu negara yang cukup berpengaruh dalam perkembangan industri game. Bapak Wendy juga menambahkan kalau game juga bisa berkembang sebesar film-film layar lebar.

Pada press conference Indonesia Game Show 2012 ada kesempatan yang diberikan kepada media untuk bertanya demi melegakan rasa haus para media akan berita tentang pameran game ini. Ada pertanyaan yang cukup menarik yang dilontarkan oleh media, yaitu kenapa pada kompetisi game di IGS 2012 pada soccer game lebih ke FIFA 13 daripada PES 13 yang memang lebih ramai di negara kita. Bapak Bramantyo menjelaskan kalau semua game yang dikompetisikan pada IGS 2012 telah ada sangkut-pautnya dengan turnamen international. Jadi turnamen-turnamen yang ada di IGS 2012 merupakan bagian dari tiga turnamen besar di dunia.

Selain itu pertanyaan tentang target dari jumlah pengunjung IGS 2012 dan dampak baik untuk perkembangan developer juga dijawab langsung oleh Bapak Bramantyo. Beliau mengatakan kalau panitia menargetkan 20.000 pengunjung untuk 3 hari pergelaran akbar tersebut. "Untuk perkembangan developer sendiri, kita semua tahu kalau banyak developer dari Indonesia yang berbakat. Namun mereka lebih memilih untuk bekerja di luar negeri karena memang media untuk berkembang di negara kita sangat kurang. Selain itu disana mereka juga mendapatkan penghasilan yang lebih besar. Yang sangat disayangkan, karya-karya mereka itu menjadi milik orang negara lain, seharusnya mereka bisa berikan itu kepada Indonesia", tambah Bapak Bramantyo saat menanggapi pertanyaan dari media.

Inilah kesempatan untuk sobat Indogamers menunjukkan kecintaan kalian yang besar terhadap game. Ada banyak hal baru yang nantinya akan didapatkan pada pameran tersebut. Bukan hanya sebatas kompetisi game saja, tapi akan ada seminar, talk show, Cosplay Competition, performance dari girlband Indonesia dan masih banyak lagi. Dengan mengangkat tema "Breaking The Game Limits", Indonesia Game Show 2012 akan digelar di JCC Senayan pada tanggal 12 - 14 Oktober 2012. Jadi, masih mau melewatkan pameran game sebesar ini?

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Tags :
News Update
News06 Mei 2024, 13:02 WIB

Helldivers 2 Tidak Bisa Dibeli di 170 Negara yang Tak Dukung PSN

Helldivers 2 disorot pemain usai game tersebut tak bisa dibeli di 170 negara dengan alasan ketiadaan dukungan PlayStation Network (PSN).
PlayStation Network alias PSN. (Sumber: Games Radar)
E-Sport06 Mei 2024, 12:43 WIB

Kalahkan Alter Ego, Evos Glory Berhasil Keluar dari Zona Merah MPL ID S13

Evos Glory berhasil tampil dengan baik mengalahkan Alter Ego pada pertandingan minggu ke-7 di MPL ID Season 13.
Team Evos Glory (FOTO: Indogamers.com/Ica Juniyanti)
Gadget06 Mei 2024, 11:55 WIB

Spesifikasi Lengkap Predator Triton Neo 16, Laptop Gaming yang Cocok untuk Atlet Esports Profesional

Acer menghadirkan laptop gaming terbarunya Triton Neo 16 yang berkolaborasi dengan HMNS, brand parfum lokal.
Laptop gaming terbaru Acer, Predator  Triton Neo 16 (FOTO: Acer)
Gadget06 Mei 2024, 11:30 WIB

Pembaruan Firmware MPG 271QRX QD-OLED/MPG 321URX QD-OLED, Apa Saja yang Wajib Kamu Tahu? Ini Penjelasan Lengkapnya

Update dari firmware ini merupakan wujud komitmen MSI untuk terus memberikan pengalaman dan layanan terbaik kepada pengguna.
Pembaruan Firmware MPG 271QRX QD-OLED/MPG 321URX QD-OLED (FOTO: Dok.MSI)
News06 Mei 2024, 10:54 WIB

Helldivers 2 Dapat Ratusan Ribu Ulasan Negatif di Steam, Ini Duduk Perkaranya

Game Helldivers 2 jadi sorotan di komunitas gamer seiring meningkatnya ulasan negatif di platform Steam.
Helldivers 2. (Sumber: PlayStation)
E-Sport06 Mei 2024, 10:21 WIB

Klasemen MPL ID Season 13 hingga Week 7, Bigetron Belum Tergoyahkan

Hasil dua kemenangan pada laga week 7 membuat posisi Bigetron semakin solid saja menjelang berakhirnya babak reguler season.
Troopers, sebutan fans Bigetron terus memberikan dukungan di MPL Arena. (FOTO: Moonton)
News06 Mei 2024, 10:11 WIB

Alasan Sandiaga Uno Turun Gunung Ingin Blokir Free Fire

Dampak game Free Fire di kalangan anak-anak saat ini semakin meresahkan, khususnya bagi para orang tua.
Sandiaga Uno akan blokir Free Fire. (Sumber: Kemenparekraf)
Console06 Mei 2024, 10:09 WIB

Mengapa Banyak yang Masih Mainin Game Nostalgia Jadul? 5 Alasan Ini Bikin Senyum-senyum Sendiri

Bahkan tak jarang, masih ada gamers yang rela membeli perangkat jadul sekaligus agar bisa memainkannya hari ini.
Game nostalgia Harvest Moon (FOTO: Lets-Plays.de)
E-Sport06 Mei 2024, 10:07 WIB

Hasil Lengkap MPL ID Season 13 Week 7, Onic, Evos, dan Bigetron Mode Sapu Bersih Kemenangan

Semakin seru saja laga MPL ID Season 13 mendekati akhir regular season.
Evos menjadi salah satu tim yang menyapu bersih kemenangan di week 7. (FOTO: Moonton)
News06 Mei 2024, 09:39 WIB

Menparekraf Sandiaga Uno Sebut Tidak akan Ragu Blokir Game Free Fire

Menparekraf Sandiaga Uno mengaku cukup prihatin dengan anak-anak zaman sekarang yang kecanduan game Free Fire.
Sandiaga Uno akan blokir Free Fire. (Sumber: Kemenparekraf)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+6289633333329

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.