[IGS 2012] Indonesia Game Show 2012 Resmi Dibuka

[IGS 2012] Indonesia Game Show 2012 Resmi Dibuka

Jumat, 12 Oktober 2012 di JCC Senayan, acara akbar untuk pecinta game akhirnya secara resmi dibuka. Upacara pembukaan acara yang mengambil tema Breaking The Game Limits ini dimulai tepat pada pukul 15:00 WIB. Sebelum acara ini dibuka, antusias para pengunjung juga sudah mulai tampak dari pagi hari, ditambah lagi dengan SPG cantik yang juga ikut meramaikan suasana. Untuk melihat SPG cantik tersebut dapat klik disini. Pada pembukaan ini, tiga orang yang berperan penting memberikan kata sambutan sebagai tanda syukur dan ucapan terima-kasih karena acara ini akhirnya bisa dibuka dan diselenggarakan. Orang-orang itu adalah Bapak Wendy Chandra sebagai CEO dari IGS 2012, Bapak Ashwin Sasongko sebgai direktur jenderal aplikasi dan tentunya Bapak Bramantyo. Mereka sendiri sebelumnya telah berbicara banyak tentang IGS 2012 pada press conference yang diadakan beberapa hari sebelumnya.

Acara secara resmi dibuka setelah tombol dari simbolisasi telah ditekan oleh Bapak-Bapak yang berperan dalam penyelenggaraan ini. Setelah tombol ditekan, masih dilanjutkan dengan pemberian penghargaan kepada para sponsor. Sponsor dari IGS 2012 ini sangat banyak, tiga diantaranya adalah Intel, QEON Interactive dan IM3 Indosat.

Sebelum acara berakhir, ada pengumuman pemenang dari Media Review Competition dan dilanjutkan dengan penampilan dari girlband Super Girlies. Penampilan girlbands yang beranggotaan 7 orang tersebut merupakan acara penutup dari upacara pembukaan. Namun Indonesia Game Show 2012 masih belum berakhir, karena acara akan ditutup pukul 19:30 WIB nanti. Untuk kalian yang ingin kesini, susunan acara IGS 2012 dapat kalian lihat disini.

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI