Kurang Dari Seminggu, Facebook Home Tembus Angka 500 Ribu Kali Download

Kurang Dari Seminggu, Facebook Home Tembus Angka 500 Ribu Kali Download

Hei Guys,

Nampaknya usaha dari situs jejaring sosial yang satu ini untuk lebih menambah user sangatlah serius. Well, seperti yang kita tau saat ini memang user Facebook telah melampaui angka 1 miliar orang! Suatu pencapaian yang sangat baik dan selalu naik dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Tapi dibalik angka 1 miliar user Facebook yang saat ini menghuni situs jejaring sosial tersebut, nampaknya sosial media yang satu ini belum puas dan selalu ingin mengjangkau usernya baik dari komputer maupun ponsel mereka. Baru-baru ini Facebook kembali meluncurkan aplikasi terbarunya bernama "Facebook Home". Ternyata aplikasi baru ini telah didownload sebanyak 500 ribu kali hanya dalam kurun waktu kurang dari seminggu!

 

 

Aplikasi baru yang dibuat bos Facebook Mark Zuckerberg nampaknya memang berhasil menarik perhatian dan antusiasme para pengguna ponsel saat ini. Facebook Home yang baru-baru ini dirilis tepatnya 5 hari lalu, berhasil didownload oleh para pengguna smartphone saat ini sebanyak 500ribu kali. Waktu yang sangat singkat ini tentu saja menarik perhatian baik user Facebook yang selama ini aktif dari komputer, maupun pengguna aplikasi Facebook yang sebelumnya mengakses dari ponsel mereka. Pencapaian tersebut pertama kali diketahui oleh analis Benedict Evans. Evans mengetahuinya setelah pada Minggu waktu setempat aplikasi teresbut masuk dalam daftar aplikasi yang telah didownload berkisar dari 500 ribu hingga 1 juta kali.

Bagi Facebook, angka tersebut tentu saja masih kecil. Terlebih saat ini hampir sebagian besar pengguna Facebook memakai aplikasi mobile. Dan sebagai informasi tambahan, dari 1 miliar pengguna Facebook, hampir 50 persen di antaranya mengakses jejaring sosial tersebut melalui handphone. Selain itu sejumlah pengamat mengatakan pencapaian ini belum seberapa mengingat ada lebih dari 1 miliar pengguna Facebook di seluruh dunia. Dengan demikian, angka 500 ribu masih tampak sangat kecil. Lalu apa yang membedakan aplikasi Facebook Home dengan aplikasi Facebook biasa? Well, bagi kalian yang sudah mendownload, nantinya kalian bisa memposting update status dan melihat newsfeed langsung dari halaman pertama home screen. Karena pada dasarnya aplikasi ini mendorong konten Facebook ke halaman depan ponsel Anda.

 

 

Bos Facebook Mark Zuckeberg memperkenalkan Facebook Home sebagai aplikasi homescreen khusus di Android yang mampu mengintegrasi lebih dalam. Selain itu, ada juga fitur Cover Feed yang berisi segala informasi yang berjalan atau diposting di Facebook. Sayangnya aplikasi terbaru Facebook Home ini masih tersedia pada gadget tertentu saja yang memiliki kualitas Android Jelly Bean keatas. Gadget mahal seperti Samsung Galaxy S III, Galaxy Note II, HTC One X, HTC One X+ dan HTC First la yang baru bisa mencicipi aplikasi ini. 

Sayang juga ya? Padahal aplikasi Facebook lainnya seperti Facebook Mobile dan Facebook Messenger memperoleh rating bintang lima. Jikalau mereka juga merilis Facebook Home pada ponsel dengan spesifikasi low dan mid end, pastinya angka 500 ribu bisa terus bertambah.(Afg)

Download Facebook Home

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI