Nokia Yakin Android X Akan Laris di Pasaran

Nokia Yakin Android X Akan Laris di Pasaran

Beberapa waktu yang lalu Nokia telah meluncurkan tiga buah ponsel sekaligus dengan sistem operasi yang memang sebelumnya belum pernah digunakan oleh perusahaan asal Finlandia itu pada ponsel mereka. Meskipun produk yang mereka luncurkan tersebut tidak sama dengan ponsel-ponsel Nokia sekelas Lumia yang sejatinya adalah ponsel high end mereka, namun Nokia tetap yakin kalau produk yang menggunakan sistem operasi Android X tersebut akan laku keras di pasar negara berkembang.

 

 

Kepala bagian komunikasi dari Nokia Mobile Phone, Saulo Passos mengatakan kalau Nokia sebenarnya sadar bahwa para pengguna sebenarnya menginginkan produk dari Nokia dengan menggunakan sistem operasi Android sejak lama. Ia pun mengatakan kalau Nokia saat ini pun ikut senang karena bisa menghadirkan ponsel dengan sistem operasi Android, sehingga keluarga besar Nokia pun terus bertambah saat ini.

 

 

"Kami sudah berbicara dengan banyak pihak di beberapa negara, termasuk di Indonesia. Selain Lumia dan Asha, bagaimana jika kita sediakan ponsel yang bisa aplikasi Android. Responnya sangat luar biasa, itu sebabnya kami sangat optimistis," ujarnya seperti yang dikatakan langsung kepada detikINET di Nuva Barcelona. Ia juga menambahkan kalau setiap orang membutuhkan pilihan, dari sini terbesut oleh Nokia untuk memberikan sebuah keluarga baru yaitu Nokia X.

 

 

Nokia sendiri merilis ponsel dengan sistem operasi Android dengan alasan begitu banyaknya aplikasi yang sudah terbuat pada sistem operasi besutan Google tersebut. Meskipun sebenarnya Windows Phone sendiri juga sudah memiliki cukup banyak aplikasi yang dapat diunduh oleh penggunanya. Saat ini pada Nokia Store sendiri telah ada 245 ribu aplikasi untuk perangkat Windows Phone. <bms>

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI